GIIAS 2021: Suzuki Pede Jualan Gixxer SF 250 Meski Bermesin 1-Silinder

GIIAS 2021: Suzuki Pede Jualan Gixxer SF 250 Meski Bermesin 1-Silinder
Contents

Suzuki Gixxer SF 250 resmi dipajang dan dijual pada pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 sejak Jumat (12/11) kemarin. Peluncurannya tanpa seremonial khusus oleh pihak APM PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

Nah dengan hadirnya Gixxer SF 250 dalam lini jualan divisi Suzuki motor, artinya pabrikan berlogo 'S' besar itu kembali mempertegas eksistensinya di pasar motor sport bermesin seperempat liter. Sebelumnya mereka sempat beberapa tahun vakum.

Head of Public Relations & Digital Suzuki, Rudiansyah mengatakan, kehadiran Gixxer SF 250 di Tanah Air sudah disesuaikan dengan riset internal dan kebutuhan konsumennya. Meski hanya bermodal enjin 1-silinder dirinya yakin motor itu bisa diserap baik oleh pasar.

"Iya memang ini jadi bagian dari strategi marketing kita (meluncurkan Gixxer SF 250) dan ini juga berdasarkan hasil dari riset pasar kita. Pasar yang dituju sudah mengakomodir semua lewat produk ini," kata Rudi di ICE, BSD, Tangerang Selatan.

Keunggulan yang ditawarkan dari motor ini, menurut dia, adalah kemudahan soal penggunaan. Maksudnya, bagi konsumen yang awalnya menggunakan motor bermesin 150 cc akan cepat beradaptasi dengan Gixxer SF 250.

"Dari sisi luar teknis, motor ini dibuat dengan kualitas yang bagus. Pas untuk konsumen 150 cc yang ingin naik ke 250 cc, motor ini bisa mengakomodir. Dari sisi riding quality-nya kalau dipakai ini nyaman untuk semua orang, bahkan untuk pemula," lanjut dia.

Suzuki Gixxer SF 250

Berharap Respons Positif

Karena memang baru diluncurkan, belum ada report soal repons dari konsumen. Namun Rudi berharap Suzuki Gixxer SF 250 bisa menuai penjualan yang positif. "Kita berharap responsnya bagus. Unit baru saja sampai minggu lalu jadi kita belum tahun respons konsumen belum ada reportnya ke kita. Tapi kita berusaha berharap produk ini responsnya bagus, tunggu saja 1-2 bulan ke depan" pungkasnya.

Suzuki Gixxer SF 250 yang dijual di Indonesia statusnya adalah CBU (Completely Built Up) alias diimpor utuh dari India. Motor tersebut ditawarkan dengan banderol Rp 49,3 juta OTR.

Bila tertarik membeli motor sport terbaru dari Suzuki itu, Rudi mengatakan unitnya tersedia di jaringan diler tanpa harus melewati proses inden. Tak muluk-muluk, pabrikan hanya memasang target jualan sebanyak 60 unit saja per tahun .

GIIAS 2021: Suzuki Gixxer SF 250 Sudah Dipajang, Apa Istimewanya Motor Ini?

Suzuki Gixxer SF 250

Modal Suzuki Gixxer SF 250

Suzuki Gixxer SF 250 hadir dengan tampilan konsep sport touring, terlihat garis bodi motor ini begitu tajam pada lampu utama hingga windshield. Kesan touringnya bisa dilihat dari penggunaan setang jenis clip-on yang letaknya berada di atas segitiga. Posisinya bahkan dibuat nyaris setinggi tangki BBM.

Dari segi fitur, tak ada perbedaan dengan unit yang dijual di Thailand maupun India. Motor ini tetap menggunakan lampu depan-belakang LED, panelmeter full digital, dan pengereman dual ABS (Anti-lock Braking System).

Dapur pacunya mengusung mesin 1-silinder, 4-tak, SOHC, 248 cc, 4-katup, pendingin oli (SOCS), dan berpengabut injeksi. Klaim Suzuki, motor ini memiliki tenaga maksimal 26,5 dk di 9.300 rpm dan torsi puncak menyentuh 22,6 Nm pada putaran mesin 7.300 rpm. Output mesin tersebut disalurkan lewat transmisi manual kopling 6-percepatan.

Suzuki Gixxer SF 250

Untuk peranti deselerasi, di roda depan dibekali cakram berukuran 300 mm yang dijepit dengan kaliper 2 piston dari Bybre. Sedangkan di belakang pakai kaliper Bybre berkonfigurasi 1 piston.

Sementara untuk rancang kaki-kakinya, haluan depan kedapatan peredam kejut tipe teleskopik yang dipadu dengan monoshock tanpa link namun sudah memiliki pengaturan setel preload. Suzuki Gixxer SF 250 untuk pasar Indonesia hadir dalam 3 pilihan warna yakni Triton Blue/Silver (100th Year Anniversary Edition), Metallic Triton Blue dan Metallic Matte Black.

Yap, dengan segala modal yang dimilikinya motor ini akan lebih cocok bersaing dengan Kawasaki Ninja 250 SL atau KTM RC 250 yang sama-sama menggendong mesin silinder tunggal. Bagaimana, tertarik meminang Suzuki Gixxer SF 250?

Tapi buat Anda yang masih penasaran dengan wujud, spesifikasi, dan fitur pada Gixxer SF 250 bisa menyambangi booth Suzuki yang berlokasi di Hall 5C ICE BSD, Tangerang Selatan, selama ajang GIIAS yang berlangsung sampai 21 November 2021. (Kit/Raju)

Baca juga: Presiden Jokowi Jajal Sirkuit Mandalika, Pakai Helm Lokal RSV SV300

Bangkit Jaya Putra

Bangkit Jaya Putra

Pria yang akrab dipanggil dengan Bangkit. Ia sangat gemar mengendari motor. Passion nya di jurnalisme, khususnya otomotif juga sangat kuat.

Baca Bio Penuh

Model Motor Suzuki

  • Suzuki Satria F150
    Suzuki Satria F150
  • Suzuki GSX R150
    Suzuki GSX R150
  • Suzuki Burgman Street 125 EX
    Suzuki Burgman Street 125 EX
  • Suzuki NEX II
    Suzuki NEX II
  • Suzuki GSX S150
    Suzuki GSX S150
  • Suzuki NEX Crossover
    Suzuki NEX Crossover
  • Suzuki Address
    Suzuki Address
  • Suzuki V-Strom 250 SX
    Suzuki V-Strom 250 SX
  • Suzuki Avenis
    Suzuki Avenis
  • Suzuki Gixxer SF 250
    Suzuki Gixxer SF 250
Harga Motor Suzuki

Jangan lewatkan

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Motor Unggulan Suzuki

Video Motor Suzuki Gixxer SF 250 Terbaru di Oto

Oto
  • GIIAS 2021 | Suzuki Gixxer SF 250 | Modal Suzuki Lawan Kawasaki Ninja 250 SL
    GIIAS 2021 | Suzuki Gixxer SF 250 | Modal Suzuki Lawan Kawasaki Ninja 250 SL
    15 Nov, 2021 .
Tonton Video Motor Suzuki Gixxer SF 250

Bandingkan & Rekomendasi

Suzuki Gixxer SF 250
Yamaha MT-25
Yamaha MT-25
Rp 57,22 Juta
Harga Yamaha MT-25
Kawasaki Z125 PRO
Kawasaki Z125 PRO
Rp 49,3 Juta
Harga Z125 PRO
Honda CBR250RR
Honda CBR250RR
Rp 75,66 Juta
Harga CBR250RR
KTM Duke 200
KTM Duke 200
Rp 52 Juta
Harga Duke 200
Kapasitas 249
250
125
249.7
199.5
Tenaga Maksimal 25.2
35.53
9.25
38
25.47
Jenis Mesin Single Cylinder, 4-Stroke, 4-Valve, Oil-Cooled, SOHC Engine
2 Cylinder, 4-Stroke, 4-Valves DOHC, Liquid Cooled Engine
4-Stroke, SOHC
Parallel Twin Cylinder, 4-Stroke, 8-Valve, Liquid Cooled, DOHC Engine
4-Stroke, DOHC Engine
Torsi Maksimal 22.6 Nm
23.6 Nm
9.5 Nm
23.3 Nm
-
Jenis Kopling Wet multi-Plate
Wet
-
Multi-Plate, Wet Clutch with Coil Spring
Wet, Multi-Plate
ABS Ya
Tidak
Tidak
Tidak
Ya
Mode Berkendara Street, Road
Sport, Road
Street
Sport, Road
Road
Rem Depan Disc
Disc
Disc
Disc
Disc
Bandingkan Sekarang

Tren Sport

  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW F 800 R
    BMW F 800 R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW F 700 GS
    BMW F 700 GS
    Rp 495 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R Nine T Pure
    BMW R Nine T Pure
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Harley Davidson LiveWire ev
    Harley Davidson LiveWire
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Sport Yang Akan Datang

Artikel Motor Suzuki Gixxer SF 250 dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature
  • Mejeng di GIIAS 2021, Begini Impresi Pertama Suzuki Gixxer SF 250
    Mejeng di GIIAS 2021, Begini Impresi Pertama Suzuki Gixxer SF 250
    Bangkit Jaya Putra, 13 Nov, 2021
  • Kawasaki Ninja 250SL vs Suzuki Gixxer SF 250, Adu Sporty Fairing Silinder Tunggal
    Kawasaki Ninja 250SL vs Suzuki Gixxer SF 250, Adu Sporty Fairing Silinder Tunggal
    Bangkit Jaya Putra, 15 Nov, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*