Yamaha Luncurkan MT-25 Berjubah Iron Man, Berpotensi Dijual di Indonesia?
Yamaha MT-25 jadi salah satu motor naked jagoan garpu tala di segmen entry level. Produk ini bukan cuma diniagakan di Indonesia saja, namun melenggang juga di pasar otomotif global. Baru-baru ini, Yamaha Brasil menyulapnya dalam wujud anti-mainstream, menawarkan MT-25 dengan jubah Iron Man yang dilego sebagai unit terbatas.
Identik dengan tokoh superhero Marvel itu, motor ini punya kelir merah metalic yang mendominasi dan dipadu dengan aksen warna emas. Langkah melansir MT-25 ini sebagai strategi Yamaha Brasil menangkap konsumen yang ingin tampil beda dengan motor naked seperempat liter tersebut.
Namun perlu dicatat, isi silindernya punya diferensiasi dengan pasar Indonesia. Di sana, pabrikan menyuntiknya dengan kubikasi yang lebih besar yakni 321 cc atau lebih dikenal sebagai MT-03. Ya, ini kembali lagi pada strategi masing-masing perusahaan sesuai dengan kebijakan dan regulasi yang berlaku di setiap negara.
Oke, kembali ke motor ini. Secara keseluruhan desain utamanya tidak berbeda dengan MT-25 yang kita kenal di Indonesia. Hanya saja siluetnya kini dibuat mirip dengan Iron Man, contohnya pada bagian headlamp yang punya teknologi LED Projector-DRL menyipit dan agresif layaknya wajah Iron Man di film.
Sementara di bagian komponen tangki bahan bakar dilabur dengan striping yang terlihat mirip dengan wajah Iron Man. Warna velg tak berubah, tetap menggunakan kelir hitam namun dipermanis dengan stiker emas di bibir rodanya.
Sektor jantung mekanisnya dibekali mesin 321 cc yang mampu menghempaskan tenaga maksimal sampai 41,9 daya kuda pada putaran mesin 10.750 rpm dan torsi puncak 29,6 Nm di 9.000 rpm. Output itu disalurkan lewat transmisi manual kopling 6-percepatan.
Yamaha Brasil memang paling sering meluncurkan produk edisi terbatas dalam wujub tokoh Marvel. Diketahui jika mereka melakukan kerja sama sejak 2019 lalu dan sudah merilis beberapa produk seperti Yamaha FZ25 dan Lander dalam livert Captain America serta Black Panther.
Terkait banderol dari MT-25 atau 03 Iron Man di Brasil, motor tersebut dijual dengan harga 27.790 Real Brasil atau setara 69 jutaan. Jika membandingkan dengan MT-03 varian reguler maka ada gap harga sampai Rp 7 jutaan.
Baca juga: Yamaha Force 155 Pakai Mesin Buatan Pulogadung, YIMM Buka Peluang Jual di Indonesia?
YIMM Mau Jual di Indonesia?
Pertanyaannya, mungkinkah MT-25 di pasar Indonesia juga akan mendapat livery yang serupa? Sayangnya, bagi yang tertarik, untuk saat ini Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) belum punya rencana bekerja sama dengan Marvel Studios.
"Setahu saya ini hanya dijual untuk market Brasil, mereka kerja sama dengan Marvel. Untuk Indonesia, sepertinya tidak. Saat ini belum ada rencana," kata Manager Public Relations, YRA & Community YIMM, Antonius Widiantoro kepada OTO.com, Minggu (24/10).
Penyegaran terakhir yang dilakukan YIMM kepada MT-25 dilakukan pada Januari 2021 lalu. Saat itu, pabrikan memberikan 2 opsi warna baru yakni Metallic Blue dan Dark Grey. Tak ada ubahan pada sistem jantung pacu maupun sektor fitur, dan teknologinya.
Sekadar informasi, beberapa fitur yang diunggulkan pada naked sport ini adalah penggunaan suspensi upside-down di depan, sistem penerangan full LED, dan panel meter full digital. Sejak 2019 silam, Yamaha MT-25 punya tampang anyar yang lebih terlihat mirip dengan sang kakak, MT-07.
Terkait mesinnya, MT-25 di pasar Indonesia dibekali jantung pacu berkubikasi 250 cc, 2-silinder, DOHC, 8-katup, pendingin cairan, dan sudah berpengabut injeksi. Di atas kertas, motor ini punya tenaga maksimal 35,5 daya kuda pada 12 ribu rpm dan torsi puncak 23,6 Nm di 10 ribu rpm.
Adapun untuk dimensinya, Yamaha MT-25 memiliki panjang 2.090 mm, lebar 755 mm, dan tinggi 1.071 mm. Tak terlalu besar bagi kebanyakan orang Indonesia. Sementara untuk ground clearancenya di-set di 1.380 mm, dengan jarak terendah ke tanah 160 mm, dan punya berat total 165 kilogram. Terkait volume tangki BBM-nya, motor ini bisa menenggak bensin sampai 14 liter.
Berbicara harga, per Oktober 2021 ini, Yamaha MT-25 dijual dengan banderol Rp 55.460.000 0TR Jakarta. Dengan mahar yang ditawarkan, motor tersebut bersaing ketat dengan Kawasaki Z250 dan KTM 250 Duke. (Kit/Raju)
Baca juga: Meluncur di Thailand, Jadi Sinyal Kehadiran Yamaha YZF-R7 di Indonesia?
-
Jelajahi Yamaha MT-25
Model Motor Yamaha
Promo Yamaha MT-25, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Motor Yamaha MT-25 Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Kapasitas
250
|
125
|
249.7
|
199.5
|
248.8
|
Tenaga Maksimal
35.53
|
9.25
|
38
|
25.47
|
30.8
|
Torsi Maksimal
23.6 Nm
|
9.5 Nm
|
23.3 Nm
|
-
|
-
|
Jenis Kopling
Wet
|
-
|
Multi-Plate, Wet Clutch with Coil Spring
|
Wet, Multi-Plate
|
Antihopping
|
Jenis Mesin
2 Cylinder, 4-Stroke, 4-Valves DOHC, Liquid Cooled Engine
|
4-Stroke, SOHC
|
Parallel Twin Cylinder, 4-Stroke, 8-Valve, Liquid Cooled, DOHC Engine
|
4-Stroke, DOHC Engine
|
4-Stroke, DOHC Engine
|
ABS
Tidak
|
Tidak
|
Tidak
|
Ya
|
Ya
|
Mode Berkendara
Sport, Road
|
Street
|
Sport, Road
|
Road
|
Sport
|
Rem Depan
Disc
|
Disc
|
Disc
|
Disc
|
Disc
|
|
Tren Sport
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor Yamaha MT-25 dari Zigwheels
- Motovaganza