Vespa x Disney Lahirkan Primavera Mickey Mouse Limited Edition
Vespa menghormati perayaan Disney ke-100 tahun dengan meluncurkan unit Limited Edition. Kolaborasi ini menghasilkan Primavera edisi Disney Mickey Mouse. Model versi terbatas hadir dengan konsep warna menarik. Identik dengan tokoh Mickey, antropomorfik tikus yang biasanya memakai celana pendek merah, sepatu kuning besar, dan sarung tangan putih.
KEY TAKEAWAYS
Vespa x Disney Mickey Mouse Limited Edition
Edisi terbatas Primavera dengan tema Disney Mickey MouseIni bukan kolaborasi pertama Disney dengan Vespa. Kemitraan pernah terjalin saat film Disney Pixar 2021 berjudul Luca. Menceritakan petualangan monster laut berusia bernama Luca Paguro. Di film itu ia mengendarai Vespa. Plot ceritanya mengangkat kota fiksi Portorosso, yang berbasis di Genoa, Italia.
Masuk di 2023, Vespa yang menjadi ikon Italia abadi, menggandeng Mickey Mouse untuk produk terbatasnya. Seperti kita tahu, karakter tikus Mickey merupakan fiksi kartun yang dibuat Walt Disney bersama Ub Iwerks di 1928. Dan hingga saat ini Miki menjadi simbol The Walt Disney Company dan diri Walt Disney.
Vespa Primavera dipilih menjadi model yang cocok menggambarkan karakter Mickey Mouse. Skema warna dan grafis dibikin ramai, dengan banyak detail gambar karakter di sejumlah bagian bodi. Cat utamanya hitam dengan kombinasi merah dan kuning, menggambarkan visual dari ikon Disney itu.
Panel bodi didominasi blok warna hitam solid. Diartikan sebagai pakaian yang biasa dikenakan. Ada sepatbor depan dan bibir pelek berkelir kuning yang dibuat selaras dengan sepatu Mickey. Bagian tengah motor atau area dek pakai cat merah, sesuai dengan celana yang digunakan. Kemudian aksen grafis putih di bagian depan serta panel samping sinkron dengan sarung tangan.
Terdapat tanda tangan ikonik Mickey Mouse yang ditampilkan secara mencolok di jok berbalut kulit hitam. Beberapa aksen kromium dan perak tetap ada, seperti grab bar belakang sadel dan penutup knalpot. Lalu cover kaca spion hitamnya mengingatkan pada telinga bulat si tikus Miki.
“Mimpi memungkinkan kita untuk melihat ke masa depan dengan optimisme, bahkan di masa-masa sulit seperti ini. Ikon abadi seperti Vespa tidak pernah gagal dalam merayakan ulang tahun, dan mampu menghadirkan sesuatu yang spesial. Di Hari Ulang Tahun ke-100 Disney, kami menghadirkan ikon yang tak lekang oleh waktu seperti Mickey Mouse. Ditujukan sebagai penghormatan terhadap kreativitas, imajinasi, keceriaan, dan kesenangan seperti nilai-nilai yang selalu ada di Vespa," kata Piaggio Group Chief Executive of Global Strategy, Product, Marketing, and Innovation, Michele Colaninno.
“Kolaborasi antara Vespa dan Disney merupakan perayaan dua perusahaan bersejarah yang memiliki mimpi yang sama. Memungkinkan semua orang mengekspresikan imajinasinya dengan bebas,” tutupnya.
Untuk pasar Eropa, Vespa Primavera Disney Mickey Mouse Edition hadir dalam tiga varian, 50 cc, 125 cc dan 150 cc. Harga dan ketersediaan Disney Mickey Mouse Edition by Vespa berbeda-beda di setiap wilayah. Belum ada informasi mengenai keberadaannya untuk market Indonesia.
Seperti kita tahu, khusus pasar Indonesia hanya tersedia pilihan mesin 150 cc. Primavera yang kita kenal mengemas mesin 154,8 cc, 1-silinder, 4-tak, 3-katup, pendingin udara, pengabut injeksi, Euro 3, dan berteknologi i-get. Racikan ini mampu hasilkan tenaga maksimal 8,7 kW atau 11,6 Hp pada 7.500 rpm dan torsi puncak 12 Nm pada 5.000 rpm.
Sistem peredam di haluan depan menggunakan model Single arm pegas spiral yang dikombinasi dengan peredam belakang tipe tunggal dengan 4 setingan preload. Terkait dimensi, memiliki lebar 695 mm, tinggi 1.863 mm, wheelbase 1.334, dan tinggi jok di 790 mm. Adapun kapasitas tangki BBM-nya adalah 7 liter.
Urusan pengereman roda depan mengemas cakram tunggal 220 mm dan tromol 140 mm di belakang. Sistem deselerasi dari motor ini sudah ditunjang dengan fitur Anti-lock Braking System (ABS) 1 sensor.
Terkait fitur, motor ini sudah sudah mengusung penerangan LED pada lampu depan serta belakang, dermaga pengisian gawai model USB Port, hingga ruang bagasi utama 24 liter yang sanggup menampung 1 buah helm model open face.
(BGX/TOM)
Baca juga: MForce Indonesia Rilis Skutik Bergaya Klasik WMoto Greta di PRJ 2023, Harga Rp21,9 Juta
-
Jelajahi Vespa Primavera
Model Motor Vespa
Jangan lewatkan
Promo Vespa Primavera, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Populer
Video Motor Vespa Primavera Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Kapasitas
154.8
|
249.7
|
155.1
|
150
|
200
|
Tenaga Maksimal
11.66
|
20.78
|
-
|
-
|
-
|
Torsi Maksimal
12 Nm
|
20.83 Nm
|
-
|
-
|
-
|
Jenis Mesin
i-get, 4-Stroke, 3-Valves Single Cylinder
|
4-Stroke, DOHC
|
4-Stroke, SOHC Engine
|
4-Stroke, SOHC
|
4-Stroke, SOHC
|
Diameter x langkah
-
|
69 mm x 66.8 mm
|
58 mm x 58.7 mm
|
-
|
-
|
|
Tren Scooter
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor Vespa Primavera dari Zigwheels
- Motovaganza