Mau Tingkatkan Performa GSX-R150, Suzuki Tawarkan ECU Racing
Yamaha R15 sudah menggunakan suspensi upside down. Suzuki kabarnya akan mendapatkan fitur ini pada September 2017. Namun dalam waktu dekat PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) berjanji untuk menghadirkan peranti Suzuki Authorized Replacement Part (SARP) pendongkrak performa GSX-R150.
Hal itu diungkapkan oleh Section Head New Product PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Farani. "Kami punya produk lain untuk konsumen yaitu ECU racing (engine control unit) yang siap diperkenalkan paling lambat awal Agustus," paparnya saat ditemui oto.com di Jakarta Fair Kemayoran, beberapa waktu lalu.
Fungsi ECU racing dari SARP untuk memberikan ruang pengaturan yang lebih luas pada mesin. Sehingga saat digunakan berkendara di lintasan, rasanya bisa lebih memuaskan sesuai preferensi penunggangnya. Pengaturan bisa dilakukan mulai pengapian, limiter dan lain-lain. Tapi soal harga, belum ada pengumuman resmi dari Suzuki.
SARP sendiri, sejauh ini sudah memiliki enam produk. Mereka adalah full system exhaust, triple clamp assy, brake and clutch lever, hand guard, foot step assy dan chain guard. Keenamnya diklaim sanggup meningkatkan performa GSX-R150 di lintasan balap.
Misalnya saja full system exhaust SARP, sanggup menambah torsi dan tenaga. Standar mesin GSX-R150 berkubikasi 147,3 cc. Mampu mengeluarkan torsi puncak 14 Nm pada 9.000 rpm dan tenaga maksimal 19,17 PS pada 10.500 rpm. Dengan penggunaan full system exhaust SARP maka torsinya bertambah 0,4 Nm dan tenaganya 1,4 PS. Bila Anda tertarik, harganya Rp 1,5 juta.
Kemudian untuk foot step assy SARP, berguna meningkatkan cornering angle dibandingkan komponen standar. Sudut tambahannya ke kanan 10 derajat lebih baik dan ke kiri lebih baik 3 derajat dari sebelumnya. Efeknya pengendara bisa melesat lebih cepat saat di tikungan. Banderolnya Rp 1,4 juta.
Selain peranti aftermarket GSX-R150, SARP juga berencana menghadirkan produk peningkat performance untuk motor Suzuki lain. Tidak menutup kemungkinan produk skutik juga memiliki peranti after market peningkat performa. Salah satu bocoran yang kami dengar, kehadiran roller racing (komponen transmisi CVT) untuk Address dan Nex. Menarik bukan? Mari tunggu sama-sama peluncurannya. (Lod/Van)
Baca Juga : Fitur Honda CBR150R Kalah dari Suzuki GSX-R150
-
Jelajahi Suzuki GSX R150
Model Motor Suzuki
Jangan lewatkan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Populer
Video Motor Suzuki GSX R150 Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Kapasitas
147.3
|
149.16
|
149.8
|
155
|
147.3
|
Tenaga Maksimal
18.9
|
16.8
|
16.36
|
19
|
18.9
|
Torsi Maksimal
14 Nm
|
14.4 Nm
|
14.5 Nm
|
14.7 Nm
|
14 Nm
|
Jenis Mesin
4-Stroke, Liquid Cooled, DOHC
|
Single Cylinder, 4-Stroke, 4 Valve, DOHC, Liquid Cooled Engine
|
4-Stroke, SOHC
|
Single Cylinder, 4-Stroke, 4-Valve, Liquid-Cooled, VVA, SOHC Engine
|
4-Stroke, Liquid Cooled, DOHC
|
Jumlah silinder
1
|
1
|
1
|
1
|
1
|
|
Tren Sport
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor Suzuki GSX R150 dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature