Soal Nasib Yamaha R15 Lawas Masih Dijual ke Konsumen, YIMM Bilang Begini

Soal Nasib Yamaha R15 Lawas Masih Dijual ke Konsumen, YIMM Bilang Begini

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sudah resmi meluncurkan generasi baru dari R15 pada 1 Desember 2021 lalu. Namun dari laman resmi mereka, wujud dari R15 lawas masih ditampilkan.

Manager Public Relation PT YIMM, Antonius Widiantoro mengatakan, sampai saat ini pihaknya masih menjual R15 lawas meski sudah meluncurkan versi terbaru. Pertanyaannya, mengapa pabrikan masih meniagakan model lawas padahal ada produk anyarnya?

"Saat ini kita masih menjualnya, saat ini lho ya. Karena memang kondisi stok (R15 lawas) di masing-masing daerah juga berbeda. Kalau konsumen mencari yang lama dengan harga yang lebih murah itu juga bisa masih didapatkan oleh konsumen," kata Anton kepada OTO.com, belum lama ini.

Saat disinggung apakah masih memproduksi Yamaha R15 model lama, dirinya enggan menjawab lebih jauh. Tapi intinya Anton menjelaskan bahwa mereka akan lebih fokus pada R15 Connected dan R15M Connected ABS sebagai model paling anyarnya.

Baca juga: Yamaha R15M Livery World Grand Prix 60th Dijual Terbatas di Indonesia, Cocok Nih Buat Kolektor!

"Kondisi di market yang saya tahu, saat ini beberapa diler masih memiliki stok R15 lama. Jadi kalau memang ingin membeli dan mencari R15 lama itu masih ada di diler-diler. Saya pikir ini umum ya, transisi dari model lama ke baru pasti akan melewati itu. Kembali lagi, pilihan ada di tangan konsumen," pungkas Anton.

Secara tidak langsung, dirinya mengatakan R15 lama hanya dijual selama unitnya tersedia di diler. Setelah habis model yang tersedia untuk konsumen hanyalah model terbarunya.

"Kasarannya kita menghabiskan sisa stok, tetapi konsumen bicara bahasa polite-nya ya sampai saat ini jika menginginkan model lama di beberapa diler itu masih menjual. Jadi silakan hubungi diler, mau cari yang lama atau yang baru," imbuhnya.

Selisih Harga

Sekadar informasi, R15 terbaru dihadirkan dalam 2 varian berbeda. Pertama adalah Connected yang diniagakan dengan banderol Rp 38,9 juta dan R15M Connected ABS yang dijual Rp 43,5 juta sampai Rp 44,1 juta OTR.

Sengaja membandingkan gap harga antara model lama dengan baru, maka ada kenaikan Rp 1,495 juta jika mengkomprasinya sama-sama varian standar. Sementara jika mengkalkulasi dengan varian R15M maharnya terkatrol Rp 6 jutaan.

Kenaikan harga itu mengikuti ragam ubahan yang terjadi pada R15 baru. Mulai dari revisi tampilan, fitur, sampai penyematan teknologi canggih seperti Traction Control System (TCS), Quick Shifter, Dual ABS, panel meter mode street-track, Y-Connect, dan masih banyak lagi. (Kit/Tom)

Baca juga: Alasan Yamaha Indonesia Tak Suntik Panel Meter Berfitur Lap Time di R15 Connected Standar

Contents
Baca SelengkapnyaSembunyikan

Bangkit Jaya Putra

Bangkit Jaya Putra

Pria yang akrab dipanggil dengan Bangkit. Ia sangat gemar mengendari motor. Passion nya di jurnalisme, khususnya otomotif juga sangat kuat.

Baca Bio Penuh

Model Motor Yamaha

  • Yamaha Jupiter Z1
    Yamaha Jupiter Z1
  • Yamaha Fino 125
    Yamaha Fino 125
  • Yamaha Nmax
    Yamaha Nmax
  • Yamaha Fazzio
    Yamaha Fazzio
  • Yamaha Mio M3 125
    Yamaha Mio M3 125
  • Yamaha Aerox Connected
    Yamaha Aerox Connected
  • Yamaha WR155 R
    Yamaha WR155 R
  • Yamaha MX King
    Yamaha MX King
  • Yamaha Nmax Turbo
    Yamaha Nmax Turbo
  • Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
    Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
Harga Motor Yamaha

Jangan lewatkan

Promo Yamaha R15 Connected, DP & Cicilan

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Cygnus X
    Yamaha Cygnus X
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Yamaha R15 Connected Terbaru di Oto

Oto
  • Uji Fitur, Bergunakah Buat Harian? | Yamaha R15M Connected ABS 2022 | Test Ride
    Uji Fitur, Bergunakah Buat Harian? | Yamaha R15M Connected ABS 2022 | Test Ride
    09 Feb, 2022 .
Tonton Video Motor Yamaha R15 Connected

Bandingkan & Rekomendasi

Yamaha R15 Connected
Honda CBR150R
Honda CBR150R
Rp 41,72 Juta
Harga CBR150R
Suzuki GSX R150
Suzuki GSX R150
Rp 35,34 - 38,64 Juta
Harga GSX R150
KTM RC 200
KTM RC 200
Rp 43,5 Juta
Tulis Review Harga KTM RC 200
Yamaha MT-15
Yamaha MT-15
Rp 38,52 Juta
Harga Yamaha MT-15
Kapasitas 155.09
149.16
147.3
199.5
155
Tenaga Maksimal 19.04
16.8
18.9
25.4
19
Jenis Mesin Single Cylinder, 4 Valve, 4-Stroke, Liquid Cooled, SOHC Engine VVA
Single Cylinder, 4-Stroke, 4 Valve, DOHC, Liquid Cooled Engine
4-Stroke, Liquid Cooled, DOHC
Single Cylinder, 4-Stroke, DOHC Engine
Single Cylinder, 4-Stroke, 4-Valve, Liquid-Cooled, VVA, SOHC Engine
Torsi Maksimal 14.7 Nm
14.4 Nm
14 Nm
19.2 Nm
14.7 Nm
Jumlah silinder 1
1
1
1
1
Bandingkan Sekarang

Tren Sport

  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW F 800 R
    BMW F 800 R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW F 700 GS
    BMW F 700 GS
    Rp 495 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R Nine T Pure
    BMW R Nine T Pure
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Harley Davidson LiveWire ev
    Harley Davidson LiveWire
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Sport Yang Akan Datang

Artikel Motor Yamaha R15 Connected dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Yamaha R15 Connected Mendapat Pembaruan Warna dan Grafis
    Yamaha R15 Connected Mendapat Pembaruan Warna dan Grafis
    Zenuar Istanto, 05 Agu, 2024
  • Yamaha Sunday Race 2023 Sukses Diselenggarakan di Sirkuit Mandalika
    Yamaha Sunday Race 2023 Sukses Diselenggarakan di Sirkuit Mandalika
    Anjar Leksana, 22 Agu, 2023
  • Yamaha Luncurkan R15 Connected Warna Baru
    Yamaha Luncurkan R15 Connected Warna Baru
    Zenuar Istanto, 10 Jan, 2023
  • 5 Keunggulan All New Yamaha R15M, Motor Sport Entry Level Paling Canggih
    5 Keunggulan All New Yamaha R15M, Motor Sport Entry Level Paling Canggih
    Zenuar Istanto, 14 Jun, 2022
  • First Ride All New Yamaha R15M: Jajal Langsung di Habitatnya
    First Ride All New Yamaha R15M: Jajal Langsung di Habitatnya
    Setyo Adi, 21 Des, 2021
  • Perjalanan Yamaha R15, Transformasi Revolusioner hingga Menjadi Motor Sport Mutakhir
    Perjalanan Yamaha R15, Transformasi Revolusioner hingga Menjadi Motor Sport Mutakhir
    Zenuar Istanto, 22 Mar, 2022

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*