Pabrik Suzuki Di Tambun Bekasi, Produksi GSX-R150
Setelah diperkenalkan dalam ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016 pada bulan November lalu, GSX-R150 akhirnya masuk ke dalam jalur produksi. Hal tersebut diperkuat dengan prosesi produksi perdana yang digelar oleh PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) beberapa hari lalu (23/12) di pabrik Suzuki Tambun 1, Bekasi, Jawa Barat.
“Ini akan menjadi tonggak sejarah dimulainya produksi GSX-R150 di Indonesia. Dengan dimulainya produksi ini, kami yakin untuk dapat memberikan produk unggulan dengan kualitas produk terbaik. Tak hanya itu, dengan fitur-fitur yang dimiliki, GSX-R150 dapat menjadi trendsetter baru dan diperhitungkan pada segmennya,” terang Yohan Yahya, Departemen Head Marketing & Sales 2W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).
Adapun latar belakang ditunjuknya pabrik di Bekasi ini oleh Suzuki karena dinilai fasilitas produksinya telah berbasis teknologi yang paling modern dan fasilitas pendukung yang kompeten dalam menyajikan beragam line-up motor berkualitas terbaik.
Dengan demikian, maka posisi GSX-R150 untuk berkompetisi bersama para rival satu negaranya sudah semakin dekat. Pasalnya, SIS sendiri telah mengumumkan agenda peluncuran di pasar domestik akan dihelat pada akhir bulan Februari 2017 mendatang.
Walaupun masih tersisa beberapa bulan lagi sebelum resmi 'mengaspal', brand motor Suzuki di Indonesia sudah membuka gerbang inden kepada para konsumen. Tak hanya dapat memesan GSX-R150 namun berlaku juga untuk versi naked bikenya, GSX-S150.
Menurut data yang kami peroleh saat Media Gathering Akhir Tahun (21/12), daftar inden telah mencapai angka 500 unit yang berasal dari seluruh Indonesia. Dan 70% nya disumbangkan oleh GSX 150 cc dengan fairing.
Belum lama ini, SIS turut menginformasikan bila terdapat sedikit perbedaan teknis antara versi produksi massal dengan yang disampaikan di IMOS. “Beda, karena saat itu masih dalam kondisi trial dan setelah itu kami coba lagi mana yang cocok dengan Indonesia, maka kami perbaiki kembali untuk mass pro nya,” terang Morikawa Daigo selaku assistant department head Sales & Marketing SIS.
Sedikit membahas mengenai motor terbaru Suzuki ini, merupakan produk bergenus sport full fairing bermesin compact. Mengemban nama GSX-R, membuat tampilannya memancarkan aura sporty dan modern. Indikasi itu direalisasikan via penggunaan torehan garis dinamis di fairing, jok ganda yang bertingkat dan lampu utama berteknologi LED.
Perihal performa yang dimiliki, mesin GSX-R150 didukung dengan sistem pembakaran fuel-injection, berpendingin cairan dan DOHC. Kesanggupannya, melemparkan tenaga sebesar 19,17 PS dan melontarkan momen puntir 14 Nm via transmisi manual 6-percepatan.
Disamping catatan angka tenaga yang membanggakan tadi, Suzuki pun membekali motor terbaru ini dengan berbagai fitur modern yang patut diperhitungkan. Yakni Key-less ignition, fasilitas menyalakan mesin tanpa memutar anak kunci dan speedometer full digital yang dilengkapi shift light agar mengganti gigi ketika putaran rpm sudah tinggi.
Baca Juga : Agar GSX-R150 Laris Manis, Begini Strategi Suzuki
-
Jelajahi Suzuki GSX R150
Model Motor Suzuki
Jangan lewatkan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Populer
Video Motor Suzuki GSX R150 Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Kapasitas
147.3
|
149.16
|
149.8
|
155
|
147.3
|
Tenaga Maksimal
18.9
|
16.8
|
16.36
|
19
|
18.9
|
Torsi Maksimal
14 Nm
|
14.4 Nm
|
14.5 Nm
|
14.7 Nm
|
14 Nm
|
Jenis Mesin
4-Stroke, Liquid Cooled, DOHC
|
Single Cylinder, 4-Stroke, 4 Valve, DOHC, Liquid Cooled Engine
|
4-Stroke, SOHC
|
Single Cylinder, 4-Stroke, 4-Valve, Liquid-Cooled, VVA, SOHC Engine
|
4-Stroke, Liquid Cooled, DOHC
|
Jumlah silinder
1
|
1
|
1
|
1
|
1
|
|
Tren Sport
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor Suzuki GSX R150 dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature