Navigate to the Max: Etape Terakhir, Yamaha Xmax Tembus Tapal Batas Negeri

Xmax Connected menaklukan jalur lintas pulau Borneo yang terkenal menantang

Navigate to the Max: Etape Terakhir, Yamaha Xmax Tembus Tapal Batas Negeri

Rangkaian touring Tour de Borneo menjadi etape terakhir dari program Navigate to The Max. Perjalanan sejauh 2.000 km dari Kalimantan Timur, Tengah hingga Barat menjadi sarana uji ketangguhan Xmax Connected dalam menaklukkan jalur lintas pulau Borneo yang terkenal menantang.

KEY TAKEAWAYS

  • Rute yang disambangi melewati kota-kota ikonik hingga daerah pesisir Kalbar

    Menempuh sekitar 524 km, merupakan jarak terjauh dari seluruh rangkaian etape touring Xmax
  • Tour de Borneo digelar selama 10 hari (15-24 September). Titik start dimulai dari Balikpapan - Penajam Paser Utara - Banjarmasin - Palangkaraya - Sampit - Lamandau - Pontianak dan juga Singkawang. Para peserta juga sukses menutup kisah perjalanan di tanah Borneo dengan menyambangi tapal batas negara di Aruk, Kalimantan Barat.

    Di etape penutup, konsep yang diusung masih tetap sama, yaitu mengeksplorasi keindahan alam dan keanekaragaman budaya, khususnya di wilayah Kalimantan Barat (Kalbar). Tentu menarik, mengingat rute yang disambangi melewati kota-kota ikonik hingga daerah pesisir Kalbar. Tak hanya sekadar touring, rombongan juga diajak ke beberapa destinasi wisata dengan akulturasi budaya Melayu, Dayak dan juga Tionghoa.

    “Touring Navigate to The Max: Tour de Borneo telah masuk ke wilayah Kalimantan Barat. Kawasan ini sekaligus menjadi etape final dari perjalanan trans Pulau Kalimantan. Tidak seperti di wilayah lainnya, fase terakhir bisa dibilang lebih seru, karena kota-kota yang dikunjungi kaya dengan perpaduan budaya masyarakatnya, seperti di Singkawang dan Sambas. Banyak tersaji destinasi wisata menarik baik dari segi atraksi, landmark, maupun kuliner khas setempat,” kata Ardyanto, General Manager Sales PT Aneka Makmur Sejahtera (AMS), Main Dealer Yamaha di wilayah Kalimantan Barat.

    Yamaha Xmax Tour de Borneo

    Peserta lintas Borneo wilayah Kalbar terdiri dari awak media nasional dan lokal, konten kreator, dan juga komunitas. Mereka melakukan perjalanan sejauh lebih kurang 500-an kilometer. Mulai dari kota Pontianak-Sungai Pinyuh - Mempawah - Singkawang - Pemangkat - Sambas - Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Indonesia-Malaysia di Aruk dan kembali ke Singkawang.

    Touring dimulai dari Pontianak pada Jumat (22/9) menuju Singkawang. Titik pemberhentian pertama rombongan menyambangi tugu Khatulistiwa, yang merupakan salah satu landmark kota. Lalu perjalanan lanjut melewati pesisir pantai utara menuju kota Singkawang.

    Beberapa spot destinasi terkenal turut dikunjungi di sana, meliputi bangunan religi Masyarakat Tiongkok Thai Pak Kung, Bukit Pangeran, hingga kawasan pecinan Marga Chia yang berada di komplek Pasar Hongkong Singkawang.

    Setelah menginap di Singkawang, hari berikutnya (23/9) rombongan biker bergerak kembali menuju ujung barat Pulau Kalimantan, yaitu ke tapal batas Indonesia-Malaysia di Aruk. Ini merupakan titik tujuan terakhir sekaligus menutup kisah perjalanan Navigate to The Max: Tour de Borneo. Total jarak sekitar 524 kilometer, dan ini merupakan jarak terjauh dari seluruh rangkaian etape touring Xmax yang pernah digelar sebelumnya.

    Baca Juga: Yamaha Rilis Performance Damper untuk Xmax, Janjikan Kestabilan Lebih

    Yamaha Xmax Tour de Borneo

    Selama perjalanan, rombongan dihadapkan dengan kontur jalan naik-turun membelah hutan dan perkebunan sawit. Tentu ini menjadi tantangan tersendiri bagi para peserta. Selain jarak yang jauh, rute dengan tikungan high speed juga mampu memacu adrenalin. Jalur yang dilalui benar-benar menguras tenaga serta menguji skill berkendara dan performa motor.

    Bagusnya Xmax Connected mudah dikendalikan dan diarahkan setiap kali bertemu jalan berkelok-kelok. Begitu pula soal pengereman, sistem ABS yang terpasang bisa meningkatkan keamanan.

    Dibekali kursi lebar juga memberikan efek nyaman. Saat berada di trek lurus, posisi kaki bisa diubah menjadi gaya cruiser. Selain itu, karet pijakan kaki juga punya permukaan kesat sehingga lebih mudah saat diinjak.

    Suspensi teleskopik di depan dengan ganda di belakang mampu memberikan rasa menyenangkan. Dengan roda 15 di depan dan 14 di belakang yang dibungkus ban Dunlop juga berpengaruh terhadap pengendalian. Buat di jalan kering, teratasi dengan baik.

    Yamaha Xmax Tour de Borneo

    Urusan performa tak perlu diragukan. Berbekal enjin 1 silinder 250 cc SOHC liquid cooled dengan tenaga 22,8 Hp di 7.000 rpm dan torsi 24,3 Nm di 5.500 rpm, terbukti andal untuk dikendarai. Menyalip kendaraan di depan tak perlu buka gas terlalu dalam. Laju motor langsung ngacir. Saat dalam kondisi stop n go juga asyik. Hanya saja butuh kesimbangan kala bertemu macet.

    Kegiatan touring kali ini semakin terasa spesial, karena setelah pulang dari PLBN Aruk peserta diajak untuk meramaikan Maxi Yamaha Day 2023 area Kalbar. Lokasinya di Bukit Bougenvile, Singkawang pada akhir pekan (24 – 25 September).

    Para peserta touring disambut 400 lebih biker Maxi Yamaha yang lebih dulu datang memadati lokasi acara. Di sana mereka tidak hanya menikmati sensasi camping di alam terbuka, namun juga turut dihibur oleh berbagai kegiatan menarik. Mulai dari community games, live music performance yang dibawakan para artis lokal, hingga kegiatan api unggun dan pesta BBQ.

    “Etape final ini menyuguhkan sesuatu yang berbeda dan spesial. Sebab rombongan berkesempatan berkunjung ke Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Indonesia-Malaysia di Aruk, dan kemudian ditutup dengan kopdar bersama di acara Maxi Yamaha Day 2023 area Kalimantan Barat yang diikuti oleh ratusan biker Maxi lokal,” kata Ardyanto.

    Sebagai informasi, Navigate to The Max merupakan aktivitas touring yang digelar Yamaha Indonesia untuk menjajal berbagai keunggulan Xmax Connected. Di mulai dari Tour de Bali, Tour de Sumatra, Tour de Sulawesi dan terakhir Tour de Borneo.

    Puluhan ribu kilometer yang telah dilalui menjadi ajang pembuktian ketangguhan dan kualitas Xmax Connected. Kegiatan ini juga sebagai representatif skutik premium yang bisa diajak berkendara jarak jauh melintasi berbagai medan. (BGX/ODI)

     

    Baca Juga: Buktikan Kemampuan! Yamaha Xmax Connected Dipakai Touring Lintas Sumatra

    Zenuar Yoga

    Zenuar Yoga

    Zenuar 'Bgenk' Yoga adalah salah satu jurnalis otomotif berpengalaman di Indonesia. Spontanitas dan suaranya yang lantang memberi warna kemanapun dia pergi. Keseharian, Yamaha Nmax jadi andalan mobilitas ke kantor atau untuk peliputan. Pengalaman berkendara dan pengetahuan di bidang otomotif roda dua membuatnya kerap ditunjuk sebagai road captain saat Forum Wartawan Otomotif melakukan kegiatan touring. 

    Baca Bio Penuh

    Model Motor Yamaha

    • Yamaha Jupiter Z1
      Yamaha Jupiter Z1
    • Yamaha Fino 125
      Yamaha Fino 125
    • Yamaha Nmax
      Yamaha Nmax
    • Yamaha Fazzio
      Yamaha Fazzio
    • Yamaha Mio M3 125
      Yamaha Mio M3 125
    • Yamaha Aerox Connected
      Yamaha Aerox Connected
    • Yamaha WR155 R
      Yamaha WR155 R
    • Yamaha MX King
      Yamaha MX King
    • Yamaha Nmax Turbo
      Yamaha Nmax Turbo
    • Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
      Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
    Harga Motor Yamaha

    Jangan lewatkan

    Promo Yamaha Xmax Connected, DP & Cicilan

    GIIAS 2024

    IMOS 2024

    Tren & Pembaruan Terbaru

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature

    Motor Unggulan Yamaha

    • Yang Akan Datang
    • Yamaha Cygnus X
      Yamaha Cygnus X
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Bandingkan & Rekomendasi

    Yamaha Xmax Connected
    Yamaha Xmax Connected
    Rp 66,86 - 72,12 Juta
    Harga Xmax Connected
    Peugeot Citystar 200i
    Kymco Downtown 250i
    Vespa GTS 150
    Vespa GTS 150
    Rp 79,8 Juta
    4.67 (3 Ulasan)
    Harga Vespa GTS 150
    Vespa Sprint
    Vespa Sprint
    Rp 57,1 - 59,6 Juta
    Harga Sprint
    Kapasitas 249.8
    200
    246.3
    155.1
    154.8
    Tenaga Maksimal 22.5
    -
    22.58
    14.48
    11.66
    Jenis Mesin Single Cylinder, 4-Stroke, 4-Valve, Liquid Cooled, SOHC
    4-Stroke, SOHC
    4 Stroke, 4 Valve, SOHC, FI
    i-get, 4-Stroke, 4-Valves Single Cylinder with Start Stop System
    i-get, 4-Stroke, 3-Valves Single Cylinder
    Torsi Maksimal 24.3 Nm
    -
    23.14 Nm
    13.5 Nm
    12 Nm
    Diameter x langkah 70 mm x 64.9 mm
    -
    66 mm x 72 mm
    -
    -
    Bandingkan Sekarang

    Tren Scooter

    • Yang Akan Datang
    • Kymco AK 550
      Kymco AK 550
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • BMW C Evolution ev
      BMW C Evolution
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Polytron T-Rex ev
      Polytron T-Rex
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Yamaha Cygnus X
      Yamaha Cygnus X
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Polytron EVO ev
      Polytron EVO
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    Motor Scooter Yang Akan Datang

    Artikel Motor Yamaha Xmax Connected dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Warna Premium Black di Yamaha XMax Connected Kembali Lagi
      Warna Premium Black di Yamaha XMax Connected Kembali Lagi
      Zenuar Istanto, 09 Feb, 2024
    • Tampil Berbeda, Yamaha XMax 250 TechMax Mengisi Varian Tertinggi
      Tampil Berbeda, Yamaha XMax 250 TechMax Mengisi Varian Tertinggi
      Zenuar Istanto, 11 Des, 2023
    • Yamaha Xmax Connected vs Honda Forza, Harga Beda Jauh Masihkah Imbang?
      Yamaha Xmax Connected vs Honda Forza, Harga Beda Jauh Masihkah Imbang?
      Zenuar Istanto, 06 Jan, 2023
    • First Ride Yamaha Xmax Connected: Makin Enak Buat Touring!
      First Ride Yamaha Xmax Connected: Makin Enak Buat Touring!
      Zenuar Istanto, 29 Des, 2022

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*