Test Ride Vespa Primavera ABS, Melebihi Logika (Part 1)

Test Ride Vespa Primavera ABS, Melebihi Logika (Part 1)

Harga Vespa Primavera ABS Rp 39,5 juta (OTR Jakarta) di April 2018. Naik sekitar Rp 9 juta dibanding pertama kali meluncur pada 2014. Banderolnya di atas rata-rata skutik 150 cc. Ambil contoh Honda PCX dan Yamaha NMax, cuma Rp 30 jutaan.

Logikanya jika punya harga tinggi, fitur harus lengkap. Namun kenyataan berkata lain. Skutik berlabel Italia itu minim fitur. Sistem pencahayaan masih bohlam halogen, belum keyless, panel instrumen tidak full digital, tidak ada idling stop system (ISS) dan masih banyak kekurangan lain. Meski demikian, PT Piaggio Indonesia Distribution (PID) sudah memberi revisi untuk Primavera ABS dibanding generasi pertama. Sekarang untuk keselamatan ada anti-lock braking sytem (ABS). Ukuran ban diperbesar jadi 12 inci depan dan belakang.

Pemaparan itu baru spesifikasi di atas kertas. Bagaimana rasa berkendaranya? Impresi pertama duduk di atas jok Primavera ABS, bagi pemilik tinggi 168 cm seperti saya, kaki memang agak jinjit. Tapi ada triknya, cukup pindahkan bokong agak ke depan. Niscaya kaki dengan mudah menapak ke aspal. Hal ini dikarenakan desain bangku yang makin ramping ke depan.

Saat mengendarai Vespa Primavera, tubuh terasa rileks, terutama karena penggunaan stang tinggi nan lebar. Menurut saya, kekurangannya ada di ruang kaki sempit. Cukup sulit untuk mencari posisi nyaman, serta tidak bisa selonjoran. Tapi itu masih bisa ditoleransi, toh riding positionnya mengingatkan cara berkendara Vespa lawas bermesin 2-tak. 

Kemunculan ban lebih besar di Vespa Primavera baru, memunculkan keuntungan tersendiri. Ukurannya 110/70-12 inci dan belakang 120/70-12 inci. Alhasil melewati undakan atau jalan bergelombang menjadi cukup nyaman. Bodi bawah tidak mudah bersinggungan ke aspal, meski berkendara berboncengan. Kecuali berat Anda dan yang dibonceng, sama-sama lebih dari 80 kg.

ABS yang disematkan pun menambah rasa percaya diri. Tidak perlu khawatir roda terkunci saat melakukan pengereman mendadak. Saya sudah mencobanya langsung, Primavera ABS tetap bisa dikendalikan setelah tuas rem ditekan sejadi-jadinya. Sayang, ABS cuma di roda depan saja. Padahal, logikanya ketika berhadapan dengan potensi kecelakaan, tidak terpikirkan lagi untuk tekan rem depan atau belakang.

Sehebat apa performa mesinnya? Layak atau tidak dibeli? Bersambung ke Test Ride Vespa Primavera ABS, Melebihi Logika (Part 2). (Lod/Van)

Baca Juga: Mengukur Efisiensi BBM Vespa Primavera ABS

Baghendra Lodra

Baghendra Lodra

Lodra adalah salah satu anggota tim termuda di oto.com. Meski demikian, pengalamannya di dunia jurnalistik tidak bisa dipandang sebelah mata. Ia pernah bekerja untuk kantor berita Antara, dan memiliki gelar S2 di belakang namanya. Untuk mobilitas sehari-hari, Suzuki Address menjadi andalannya.

Baca Bio Penuh

Model Motor Vespa

  • Vespa Sprint
    Vespa Sprint
  • Vespa LX
    Vespa LX
  • Vespa Primavera
    Vespa Primavera
  • Vespa GTS 150
    Vespa GTS 150
  • Vespa GTS Super Sport 150
    Vespa GTS Super Sport 150
  • Vespa GTV
    Vespa GTV
  • Vespa ELETTRICA ev
    Vespa ELETTRICA
  • Vespa GTS 300 Super Tech
    Vespa GTS 300 Super Tech
  • Vespa 946 Dragon
    Vespa 946 Dragon
Harga Motor Vespa

Jangan lewatkan

Promo Vespa Primavera, DP & Cicilan

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Motor Unggulan Vespa

Video Motor Vespa Primavera Terbaru di Oto

Oto
  • Ini 11 Hal Baru dari New Vespa Primavera 2024
    Ini 11 Hal Baru dari New Vespa Primavera 2024
    24 May, 2024 .
  • Daya Tarik Vespa Primavera Color Vibe, Mending Dipakai atau Dikoleksi? | First Impression
    Daya Tarik Vespa Primavera Color Vibe, Mending Dipakai atau Dikoleksi? | First Impression
    17 Apr, 2023 .
  • Vespa Primavera Picnic | Edisi Terbatas Bikin Piknik Makin Berkelas
    Vespa Primavera Picnic | Edisi Terbatas Bikin Piknik Makin Berkelas
    26 Apr, 2021 .
  • Vespa Primavera S & Sprint S 2019 | First Impression | Skutik Seharga Rp 40 Jutaan | OTO.com
    Vespa Primavera S & Sprint S 2019 | First Impression | Skutik Seharga Rp 40 Jutaan | OTO.com
    10 Apr, 2019 .
  • Test Ride | Vespa Primavera 150 2018 | Melebihi Logika | OTO.com
    Test Ride | Vespa Primavera 150 2018 | Melebihi Logika | OTO.com
    21 May, 2018 . 273 kali dilihat
  • Review Vespa Primavera i-get | Oto.com
    Review Vespa Primavera i-get | Oto.com
    24 Oct, 2016 . 224 kali dilihat
  • Vespa Primavera - Official video
    Vespa Primavera - Official video
    06 Oct, 2015 . 207K kali dilihat
Tonton Video Motor Vespa Primavera

Bandingkan & Rekomendasi

Vespa Primavera
Vespa Primavera
Rp 54,1 - 56,6 Juta
Harga Primavera
Benelli Zafferano 250
Piaggio Medley
Piaggio Medley
Rp 46,2 Juta
Tulis Review Harga Medley
Peugeot Django 150
Peugeot Django 150
Rp 48,9 - 50,9 Juta
Harga Django 150
Peugeot Citystar 200i
Kapasitas 154.8
249.7
155.1
150
200
Tenaga Maksimal 11.66
20.78
-
-
-
Torsi Maksimal 12 Nm
20.83 Nm
-
-
-
Jenis Mesin i-get, 4-Stroke, 3-Valves Single Cylinder
4-Stroke, DOHC
4-Stroke, SOHC Engine
4-Stroke, SOHC
4-Stroke, SOHC
Diameter x langkah -
69 mm x 66.8 mm
58 mm x 58.7 mm
-
-
Bandingkan Sekarang

Tren Scooter

  • Yang Akan Datang
  • Kymco AK 550
    Kymco AK 550
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW C Evolution ev
    BMW C Evolution
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron T-Rex ev
    Polytron T-Rex
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Cygnus X
    Yamaha Cygnus X
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron EVO ev
    Polytron EVO
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Scooter Yang Akan Datang

Artikel Motor Vespa Primavera dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Vespa Batik Go International ke Pasar Global
    Vespa Batik Go International ke Pasar Global
    Zenuar Istanto, 10 Jul, 2024
  • Ini Perubahan Vespa Primavera Model 2024
    Ini Perubahan Vespa Primavera Model 2024
    Setyo Adi, 31 Mei, 2024
  • Vespa Sprint dan Primavera Disegarkan, Harga Mengalami Kenaikan
    Vespa Sprint dan Primavera Disegarkan, Harga Mengalami Kenaikan
    Zenuar Istanto, 02 Mei, 2024
  • Vespa Primavera Mickey Mouse Edition Dijual di Indonesia
    Vespa Primavera Mickey Mouse Edition Dijual di Indonesia
    Zenuar Istanto, 11 Des, 2023
  • Vespa Primavera Color Vibe Edisi Terbatas Menarik Dikoleksi
    Vespa Primavera Color Vibe Edisi Terbatas Menarik Dikoleksi
    Bangkit Jaya Putra, 05 Apr, 2023

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*