5 Hal yang Wajib Diketahui soal Y-Connect pada All New Yamaha NMAX ABS.
Sistem Communication Control Unit (CCU) di NMax jelas membuatnya terlihat jauh dari kata moderat. Melalui aplikasi Y-Connect, keterhubungan antara motor dan smartphone dapat dilancarkan. Ragam informasi motor pun mudah diketahui lewat smartphone, seperti kondisi oli sampai posisi terakhir diparkirkan. Namun dalam penggunaannya, ada beberapa hal yang wajib diketahui.
Spesifikasi Smartphone
Untuk dapat menghubungkan smartphone ke motor, persyaratan spesifikasi minimum harus dipenuhi. Bagi pengguna Android, pastikan setidaknya sistem operasi Anda tidak di bawah versi ketujuh, alias Nougat lansiran Agustus 2016. Untuk smartphone Apple, minimal menggunakan unit yang lebih muda dari Android. iOS 11 keluaran Juni 2017 menjadi opsi paling rendah.
Bluetooth juga jangan luput dari perhatian. Yamaha menyebutkan sekurang-kurangnya versi 4.0. Ini merupakan Bluetooth hemat energi pertama sebelum ditingkatkan kemampuan pada 5.0. Perlu diingat, saat melakukan pairing, pastikan juga tersedia koneksi internet.
Pairing & Connecting
Pairing dapat dilakukan oleh banyak smartphone. Kendati begitu, hanya satu dapat terkoneksi saat dioperasikan. Jadi, pairing ini sendiri bertujuan untuk mengingat daftar smartphone agar kedepannya mudah untuk menghubungkan. Tanpa perlu repot mencari nomor rangka dan sebagainya. Nah, untuk dapat menghubungkan dengan CCU pun tidak dapat sembarang dilakukan dari jauh. Selain masih perlu menyalakan motor sebagai bagian prosesi, dijelaskan maksimum jarak sampai 3 meter saja.
Baca Juga: Begini Cara Menghubungkan Smartphone dengan Yamaha NMax Connected
Ada tiga cara pairing : Scan QR Code, Scan VIN Barcode, atau Input VIN Number. Lantas bagaimana bila tidak dapat terlaksana? Jangan panik, coba dulu reset Bluetooth hp. Jika melihat “YSCCU_XXXXXXXXXXX” (XXX adalah rangkaian nomor) dalam daftar Bluetooth, buang daftar dan ulangi langkah awal. Pastikan juga GPS Location berada di posisi on, serta Y-Connect dapat mengakses Bluetooth dan mobile data.
Jika sudah pernah melakukan pairing tapi tidak dapat terkoneksi, disarankan melakukan hal berikut. Yakinkan Bluetooth dan GPS menyala atau reset terlebih dahulu. Coba matikan kontak motor selama lima detik dan nyalakan kembali. Di sistem Android, buang cache data dan aplikasi. Bila masih bandel, ulangi pairing dari awal dan jangan lupa buang daftar paired device “YSCCU_XXXXXXXXXXX”.
Tidak ada Fitur GPS Tracking
Yamaha menyematkan fitur pencarian posisi NMax Anda melalui apps. Namun, ini bukan berarti keberadaan unit dapat dilacak dengan GPS semisal terjadi pencurian. Data dalam tracking motor merupakan posisi terakhir smartphone Anda terkoneksi. Jadi, bila motor ternyata berpindah tempat setelah diparkir, Anda tidak dapat melacaknya.
Reset Pemantau Kesehatan
Rekomendasi maintenance oli dan baterai memang terlihat di layar begitu terkoneksi. Seperti pengingat servis pada umumnya, sistem mengandalkan jarak odometer untuk melakukan kalkulasi. Tentu sesaat setelah servis diharapkan data kesehatan kembali normal di monitor Anda. Tapi pada kenyataannya tidak, informasi ini belum mampu me-reset secara mandiri. Tetap membutuhkan jari Anda untuk reset sistem pemantau.
Revs Dashboard
Terdapat satu fitur menarik dalam apps yakni revs dashboard. Ia dapat menampilkan tingkat bukaan gas, rpm, kecepatan, dan Eco riding. Mirip dasbor digital terpisah dari tunggangan untuk mainan tambahan dalam aplikasi. Sebagai penyaji informasi, Anda tetap harus memercayakan kepada spidometer. Angka di aplikasi mungkin saja berbeda lantaran tidak terhubung langsung dengan mesin. (Krm/Tom)
Baca Juga: Tanggapan Rossi Setelah Jajal NMax Baru
-
Jelajahi Yamaha Nmax
Model Motor Yamaha
Jangan lewatkan
Promo Yamaha Nmax, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Motor Unggulan Yamaha
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Motor Yamaha Nmax Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Kapasitas
155
|
147.3
|
149
|
156.9
|
149.8
|
Tenaga Maksimal
15
|
18.23
|
13.8
|
15.8
|
13.27
|
Jenis Mesin
Single Cylinder, 4-Stroke, Liquid Cooled SOHC VVA Engine
|
4-Stroke, Liquid Cooled, DOHC
|
4 Stroke, 4 Valve, SOHC, FI
|
Single Cylinder, 4 Valves, 4-Stroke, Liquid Cooled Engine
|
Single Cylinder, 4-Stroke, 4-Valve, Air Cooled SOHC Engine
|
Torsi Maksimal
13.9 Nm
|
13.8 Nm
|
11.7 Nm
|
14.7 Nm
|
10.2 Nm
|
|
Tren Scooter
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor Yamaha Nmax dari Zigwheels
- Motovaganza