Wuling Confero S: Pembuktian Low MPV Wuling Yang Dipandang Sebelah Mata

Wuling Confero S: Pembuktian Low MPV Wuling Yang Dipandang Sebelah Mata

Kami bangga menjadi bagian dari media otomotif nasional yang menjajal pertama kalinya Wuling Confero S. Sebab entah apa alasan pihak APM membatasi partisipasi media yang boleh mengikutinya, tak banyak memang pesertanya.

Menyebut merek Wuling, nama ini memang sudah tak asing sejak Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016. Bahkan beberapa bulan sebelumnya, brand ini sempat memperkenalkan diri pada awak media lewat sesi khusus.

Tapi namanya barang baru, pandangan sebelah mata pada sebuah merek mobil menjadi stigma yang sulit dilenyapkan. Lihat saja bagaimana Proton atau Geely. Mereka tak dapat berkembang dengan merata di skala nasional. Bahkan Proton sempat vakum.

Interior Wuling Confero S

Mungkin Wuling punya strategi lain. Mereka tak cuma sekadar jualan mobil impor, namun menginvestasikan USD 700 juta atau sekitar Rp 9,3 trilliun untuk membangun pabrik berkapasitas produksi 120 ribu di Cikarang, plus membuka 50 dealer begitu mulai jualan pada kuartal ketiga 2017.

Oke, kembali ke pengujian. Tes dilakukan bukan di lingkungan tertutup seperti Daihatsu Ayla di Proving Ground Bridgestone, Karawang. Caranya mirip seperti Proton yang membiarkan mobil mengelilingi kompleks perumahan mewah yang aktif, tapi kali ini di kawasan Pantai Mutiara, Jakarta Utara.

TPMS, Canggih!

Proses pengujian dimulai dengan mempertontonkan kemampuan fitur Confero S yakni Tire Pressure Monitoring System (TPMS). Setiap roda kanan depan Low MPV pesaing Toyota Avanza ini, dikempiskan terlebih dulu. Gunanya untuk melihat bagaimana TPMS bekerja dan memberi notifikasi.

Tire Pressure Monitoring System

Canggih memang, TPMS memberikan tak cuma lambang bahwa ban kurang tekanan anginnya. Namun pada layar Multi Information Display (MID) ada penunjuk tekanan yang detil memberikan informasi bagaimana kondisi di masing-masing roda. Fitur ini biasanya hanya ditemukan di mobil di atas Rp 500 juta. Confero S konon di bawah Rp 200 juta!

Kemudi Terlalu Enteng?

Pengujian berikutnya dijalani, kami diberi kesempatan lagi menguji performa Low MPV ini saat parkir. Asyik dan mudah. Bukan cuma kemudi yang sangat ringan untuk diputar, namun ada panduan dari 6 sensor sonar di berbagai sudut mobil, lengkap dengan kamera parkir. Sehingga proses menempatkan mobil dalam zona parkir paralel atau seri bisa mudah dilakukan.

Mesin 1.5 liter bertenaga 107 PS dengan torsi 142 Nm

Beralih ke performa mesin, sensasi pertama, impresif. Torsi 142 Nm mengalir sempurna untuk mencipta momentum gerak yang memudahkan mobil berakselerasi. Padahal ketika menguji ada 7 orang di dalam kabin. Namun begitu memutar kemudi untuk berbalik arah, catatan negatif muncul. Kemudinya terlalu ringan!

Ya, sistem Electric Power Steering (EPS) seperti sengaja dibuat terlalu ringan. Positifnya, memang menjadi mudah untuk bermanuver, tapi komunikasi antar kemudi dan roda menjadi sirna, sama sekali hampa. Hal ini memang menjadi sangat baik bagi pengemudi amatir yang tak mau mengeluarkan banyak tenaga ke tangan saat berada di kondisi parkir. Namun di kecepatan tinggi tetap perlu ada feedback dari roda yang bisa terasa oleh pengemudi agar pergerakan mobil bisa dilakukan dengan tetap aman.

Bukan hal yang sulit memang merevisi ini. Toh sudah EPS, tinggal merevisi sinyal kemudi dan rasio putaran roda saja. Pihak Wuling yang mendengar keluhan kami pun berkata bahwa Confero S masih berpotensi untuk diperbaiki hingga hari peluncuran di kuartal ketiga nanti. Masukan kami pun dicatat dengan baik.

Kembali ke pengujian performa berkendaranya. Torsi dan tenaga 107 PS yang mengalir mudah tadi, ternyata imbas dari skema gerak roda belakang yang diadopsinya. Mirip dengan Avanza dan Xenia di kelasnya. Positifnya, sistem RWD ini adalah ketika berada di medan menanjak seperti puncak, mobil lebih mudah melaju ketimbang penggerak roda depan.

Beberapa kalangan menyebut, mesin 1.5 liter 4-silindernya sama dengan milik Chevrolet Spin. Prediksi itu tentu tak salah, lantaran di Cina sana, General Motors dan Wuling sudah bergabung dalam satu perusahaan. Alih teknologi tentu merupakan keuntungannya. Well, paling tidak jika info itu benar, maka durabilitas mesin sudah bisa dibayangkan. Spin mesinnya terkenal cukup bandel, walau bukan yang paling impresif mengolah efisiensi bahan bakar.

Satu hal juga yang perlu dicatat, mobil ini terasa aman ketika direm. Bukan cuma ada anti pengunci di empat cakram remnya (ABS). Tapi ada Electronic Brake Distribution System (EBD) yang mengatur proporsi tekanan hidraulis di setiap sudut roda agar mobil tetap bisa dikendalikan ketika direm ekstrem.

Lega!

Baris kedua dengan captain seat

Di dalam kabin, Confero S menunjukkan tajinya. Singkat saja, lega! Ya, penting untuk menguatkan pembahasan elemen ini karena produk Low MPV Wuling menyajikan kelapangan yang maksimal di kabinnya. Pasalnya, kelegaan serta kenyamanan posisi duduk bagi penumpang bukan cuma tersedia di baris kedua yang captain seat, namun hingga baris ketiga.

Perlu dicatat, penguji memiliki tinggi 175 cm dengan bobot 100 kg yang artinya lebih besar dari rata-rata masyarakat. Dan kami masih merasa nyaman ketika duduk di bangku paling belakangnya. Proses keluar masuk baris ketiga pun tak sulit lantaran adanya ruang antar bangku captain seat. Plus tinggi atap membuat mobil ini terasa lapang bak sebuah Mini Van ketimbang MPV.

Jika ditelisik spesifikasinya memang memiliki bodi yang impresif. Tingginya mencapai 1.730 mm (dengan roof rail). Jika dikurangi pengait atap (sekitar 100 mm) saja, tingginya masih lebih dari Avanza yang hanya 1.690 mm. Tinggi ini pun cukup landai dari pilar A ke D, tengok saja besar kaca di sisi penumpang baris ketiga. Pantas saja jika proporsi ini mampu mengakomodir kenyamanan di kabin.

Mengenai fitur, Anda bisa membaca keunggulan Wuling Confero S di sini. Tak perlu diragukan lagi bahwa ini adalah mobil paling canggih di kelasnya.

Desain Kaku?

Nah terakhir mengenai desain. Kami rasa ini perlu digarisbawahi. Maklum saja, saat ini pertarungan di sektor ini kian ramai. Honda baru saja merevisi besar-besaran paras Mobilio, sementara Avanza sudah berganti model sejak 2015 lalu. Dinamis, kata yang representatif terhadap desain yang keren, tak bisa digunakan pada Confero S.

Proporsinya sangat kaku dan tegak. Seolah tak ada penyesuaian sama sekali dari Hong Guang yang diedarkan untuk pasar Cina. Hal ini tentu sulit diperbaiki. Namun, jika akhirnya kelapangan yang dipertaruhkan, kami rasa orang Indonesia berani untuk melupakan faktor ini.

Kesimpulan

Mau menawarkan mobil yang menarik mayoritas masyarakat tanah air? Kuncinya hanya tiga. Pertama mobil lapang dengan harga terjangkau, hal ini tentu sudah ada pada Confero S bahkan plus berbagai fitur yang tak dimiliki kompetitor.

Kedua, jaringan dealer yang tersebar. Modal 50 layanan yang aktif saat peluncuran mobil ini, tentu sudah lebih dari cukup. Ketiga, ketersediaan sparepart dan durabilitasnya. Nah poin terakhir masih menjadi tanda tanya.

Wuling membuat harga yang kompetitif dengan mobil di kelasnya. Jika Avanza saja dipasarkan dengan harga mulai Rp 180 jutaan, harusnya harga di bawah itu bisa dikondisikan. Apalagi Wuling seperti tak keberatan saat kami menyebut Rp 150 juta adalah harga yang pantas untuk mobilnya. Menarik ditunggu!

Baca spesifikasi lengkap Wuling Confero S untuk pasar Indonesia di sini. [Ivan/RS>

Baca juga: Wuling Ingin Menjadi Pesaing Kuat di Industri Otomotif Indonesia

Contents

Ivan Hermawan

Ivan Hermawan

Pria yang gemar wisata kuliner ini memulai profesinya sebagai jurnalis otomotif di Auto Bild Indonesia. Ratusan kendaraan sudah ia jajal, dari roda dua, roda empat, roda enam, kendaraan tempur bahkan truk trailer dengan belasan roda pernah ia uji.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Wuling

  • Wuling Formo
    Wuling Formo
  • Wuling Air EV ev
    Wuling Air EV
  • Wuling Alvez
    Wuling Alvez
  • Wuling Confero
    Wuling Confero
  • Wuling Binguo EV ev
    Wuling Binguo EV
  • Wuling Cloud EV ev
    Wuling Cloud EV
  • Wuling Cortez
    Wuling Cortez
  • Wuling Almaz Hybrid hev
    Wuling Almaz Hybrid
  • Wuling Almaz RS hev
    Wuling Almaz RS
  • Wuling Confero S
    Wuling Confero S
Harga Mobil Wuling

Promo Wuling Confero, DP & Cicilan

GIIAS 2024

IMOS 2024

  • Yang Akan Datang
  • Wuling E100 ev
    Wuling E100
    Rp 345,6 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Wuling E200 ev
    Wuling E200
    Rp 480 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Wuling Confero Terbaru di Oto

Oto
  • Wuling New Confero S 2021 | Setelan Mesin Baru, Tenaga Turun
    Wuling New Confero S 2021 | Setelan Mesin Baru, Tenaga Turun
    05 Apr, 2021 .
  • Wuling Confero S ACT 2019 | First Drive | Bagaimana Rasa Transmisi Barunya? | OTO.com
    Wuling Confero S ACT 2019 | First Drive | Bagaimana Rasa Transmisi Barunya? | OTO.com
    25 Apr, 2019 .
  • Tour de Heritage, Membawa Wuling Confero ke Tiongkok Kecil di Jawa Tengah I OTO.com
    Tour de Heritage, Membawa Wuling Confero ke Tiongkok Kecil di Jawa Tengah I OTO.com
    12 Mar, 2018 . 961 kali dilihat
  • Pilih Varian Termurah Wuling Confero atau Daihatsu Sigra X? I OTO.com
    Pilih Varian Termurah Wuling Confero atau Daihatsu Sigra X? I OTO.com
    14 Sep, 2017 . 127 kali dilihat
  • Fenomena Xpander & Wuling I OTO.com
    Fenomena Xpander & Wuling I OTO.com
    31 Aug, 2017 . 420 kali dilihat
  • Komparasi Toyota Avanza VS Wuling Confero I OTO.COM
    Komparasi Toyota Avanza VS Wuling Confero I OTO.COM
    25 Aug, 2017 . 510 kali dilihat
  • Intip Lineup Lengkap Wuling di GIIAS 2017
    Intip Lineup Lengkap Wuling di GIIAS 2017
    16 Aug, 2017 . 85 kali dilihat
  • GIIAS 2017 : Peluncuran Wuling Confero S I OTO.COM
    GIIAS 2017 : Peluncuran Wuling Confero S I OTO.COM
    10 Aug, 2017 . 99 kali dilihat
  • Jusuf Kalla Inaugurates Wuling Factory in Cikarang I OTO.com
    Jusuf Kalla Inaugurates Wuling Factory in Cikarang I OTO.com
    03 Aug, 2017 . 5K kali dilihat
  • Wuling Motors Merilis Harga Resmi Confero I OTO.COM
    Wuling Motors Merilis Harga Resmi Confero I OTO.COM
    03 Aug, 2017 . 418 kali dilihat
Tonton Video Mobil Wuling Confero

Bandingkan & Rekomendasi

Wuling Confero
Wuling Confero
Rp 181,3 Juta
Harga Confero
Wuling Formo
Wuling Formo
Rp 152,7 - 169,6 Juta
Harga Formo
Renault Triber
Renault Triber
Rp 187,9 Juta
Harga Triber
Toyota Calya
Toyota Calya
Rp 167,3 - 190 Juta
Harga Calya
Daihatsu Sigra
Daihatsu Sigra
Rp 139 - 182,6 Juta
Harga Sigra
Mesin 1485
1206
999
1197
998
Lebar 1691 mm
1691 mm
1739 mm
1655 mm
1655 mm
Tinggi 1715 mm
1715 mm
1643 mm
1600 mm
1600 mm
Tempat Duduk 8
2
7
7
7
Jenis Transmisi Manual
Manual
Manual
Manual
Manual
Mesin 1.5 L
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
1.0L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve DOHC
Panjang -
4493 mm
3990 mm
4110 mm
4110 mm
Bandingkan Sekarang

Tren MPV

  • Yang Akan Datang
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Lexus LM 2024
    Lexus LM 2024
    Rp 30,63 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • ZEEKR 009 ev
    ZEEKR 009
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 9 ev
    Maxus Mifa 9
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 7 ev
    Maxus Mifa 7
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil MPV Yang Akan Datang

Artikel Mobil Wuling Confero dari Carvaganza

  • Wuling Confero Series Buktikan MPV Nyaman Tak Harus Mahal
    Wuling Confero Series Buktikan MPV Nyaman Tak Harus Mahal
    Raju Febrian, 30 Agu, 2021
  • Semakin Mudah Miliki Wuling Lewat Ragam Potongan Harga dan Keringanan Cicilan Selama Agustus
    Semakin Mudah Miliki Wuling Lewat Ragam Potongan Harga dan Keringanan Cicilan Selama Agustus
    Ahmad Karim, 27 Agu, 2021
  • Beli Wuling New Confero S dengan Harganya Menggiurkan, Dapat Apa Saja?
    Beli Wuling New Confero S dengan Harganya Menggiurkan, Dapat Apa Saja?
    Raju Febrian, 24 Mei, 2021
  • Wuling Motors Salurkan 25.000 Masker Untuk Satgas NU
    Wuling Motors Salurkan 25.000 Masker Untuk Satgas NU
    Alvando Noya, 10 Mei, 2021
  • Wuling Motors dan Forwot Gelar Ramadan Care 2021, Donasikan 100 Paket Sumbangan
    Wuling Motors dan Forwot Gelar Ramadan Care 2021, Donasikan 100 Paket Sumbangan
    Alvando Noya, 07 Mei, 2021

Artikel Mobil Wuling Confero dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Detail Perubahan dan Varian Wuling Confero S 2021, Ada Fitur yang Hilang
    Detail Perubahan dan Varian Wuling Confero S 2021, Ada Fitur yang Hilang
    Ahmad Karim, 11 Mar, 2021
  • New Wuling Confero S 2021 Meluncur dengan Wajah dan Mesin Baru
    New Wuling Confero S 2021 Meluncur dengan Wajah dan Mesin Baru
    Ahmad Karim, 10 Mar, 2021
  • Seberapa Modal Wuling Confero S 1.5L ACT Bertarung di LMPV
    Seberapa Modal Wuling Confero S 1.5L ACT Bertarung di LMPV
    Raju Febrian, 28 Sep, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*