Mengenal Lini Lengkap Honda CBR yang Ada di Indonesia

Mengenal Lini Lengkap Honda CBR yang Ada di Indonesia

Seluruh motor sport full fairing Honda, diberi imbuhan CBR. Tentu nama yang sudah tidak asing lagi di telinga penggemar motor nunduk. PT Astra Honda Motor (AHM) sebagai pemegang merek, membawa beberapa line-up ke Tanah Air. Tidak selengkap di negara asalnya memang, namun bisa mewakili ragam segmentasi. Mulai dari entry level hingga kelas big bike. Ini dia empat pilihan Honda CBR di Indonesia.

CBR150R

Kalau Anda seorang pemula, bisa lirik dulu Honda CBR150R. Selain bobotnya ringan, iapun dibanderol paling ekonomis di antara yang lain. AHM melegonya mulai dari Rp 34,263 juta sampai 39,163 juta OTR Jakarta. Rentang harga itu memisahkan varian standar, kelir dan grafis khusus serta penyisipan teknologi ABS.

Soal performa, lumayan impresif saat mengintip catatan di atas kertas. Rangka diamondnya mengurung mesin 149,16cc DOHC satu silinder, lantas menghasilkan daya 16,86HP/9.000rpm dan torsi 13,7Nm/7.000rpm. Namun saat melirik kompetitor sekelas, output itu kalah telak. Untungnya konsumsi bahan bakar yang diklaim mereka tergolong irit. Satu liter bensin, dikatakan sanggup mendorong motor hingga 39,72km.

Elemen pendukung pengendalian belum maksimal. Honda masih memasang fork teleskopik standar di depan. Sementara di belakang, sudah menggunakan monoshock Pro-Link. Keduanya bisa disetel sesuai kebutuhan. Dua topangan itu dirangkum dengan konstruksi diamond teralis. Alhasil, masih relevan digunakan dalam kota berkat kelenturannya.

Tepat di bawah itu semua, CBR150R memakai pelek 17 inci dengan profil ban 100/80 (depan) dan 130/70 (belakang). Plus, dua cakram sudah tersemat, berikut sensor ABS-nya (Rp 38,263 juta – Rp 39,163 juta).

Sajian fitur yang dimiliki juga lumayan lengkap. Yang paling baru adalah sensor ESS (Emergency Stop Signal), yang bakal menyalakan hazard saat ngerem mendadak. Berikutnya, ada panel instrumen full digital nan informatif. Ditambah lagi dengan bubuhan LED di seluruh mika lampu.

CBR250RR

Naik kelas dari versi 150cc, Anda bisa berhadapan langsung dengan Honda CBR250RR. Untuk yang bertanya kemana si versi satu silinder, AHM sudah berhenti mendistribusikan motor itu karena kurang menggugah selera pasar. Ya, varian dua silinder jauh lebih atraktif, dan bisa menjembatani skill mengendara menuju kelas big bike. Honda menjualnya mulai dari Rp 59,955 juta sampai 71,848 juta OTR Jakarta.

 

Rangka teralis tetap digunakan seperti adiknya, hanya saja memiliki dimensi lebih besar, serta suspensi lebih mumpuni. Garpu upside down di depan siap memberikan pengendalian akurat. Dikawinkan dengan suspensi belakang tunggal, yang juga bisa diseting dalam lima setelan.

Kurungan tadi menggendong mesin dua silinder 249,7cc 8-katup. Dengan ukuran diameter per silinder 62mm, panjang langkah 41,4mm, serta rasio kompresi 11,5:1. Hasil produksi tenaga mesin mencapai 38,1HP di 12.500rpm dan torsi 23,3Nm pada 11.000rpm. Sangat mencirikan karakter overbore yang menggila di putaran tinggi. Belum berhenti di situ, sistem throttle-by-wire diadopsi, membuatnya bisa memberikan power lebih akurat. Teman sekelasnya belum memiliki sistem canggih ini.

Hadirnya sistem buka tutup gas dengan sensor, membuatnya sanggup menyajikan mode mengendara. Total terbagi jadi tiga; Comfort, Sport dan Sport+. Sebuah nilai plus lagi yang absen di kompetitor. Selain itu, panel instrumen tentunya sudah sepenuhnya digital dan juga infomatif. Lantas fasilitas penahan lajunya? Tak perlu diragukan lagi. Dua cakram besar siap menyetop motor, juga mencegah ban terkunci dengan sistem ABS. Sayang, tidak semua tipe memiliki peranti keamanan itu. Anda baru bisa mendapatkannya jika membayar Rp 71,248 juta.

CBR500R

Mulai merasa profesional dan kurang puas melahap Sirkuit Sentul? Coba temui diler Honda yang menjual Big Bike. Sebuah Honda CBR500R mungkin bisa menjawab hasrat kebut-kebutan Anda. Tapi jangan lupa, siapkan juga uang Rp 155 juta untuk menebusnya. Setelah itu, baru bisa menguras habis kemampuan lajunya.

Biarpun statusnya moge entry level, pasti tetap tertarik dengan bekalan mesin paralel twin 471cc DOHC. Ia bisa menyokong output sebesar 49HP/8.500rpm serta torsi 44,6Nm/6.500rpm. Tenaga yang cukup untuk memberikan G-Force saat melepas kopling sembari menarik gas tajam. Uniknya, racikan diameter dan langkah silinder tidak begitu overbore (67x66,8mm). Makanya, agresivitas mestinya bisa dirasakan hampir pada seluruh putaran alias merata. Sistem slipper clutch pun sudah tertanam. Saat melakukan downshift di rpm tinggi, tak perlu khawatir ban ikutan selip.

Sayangnya, Honda belum memasang suspensi upside down di depan. Fork teleskopik Showa masih bertengger di depan, namun diameternya besar, 41mm. Single shock dengan merek yang sama juga terpasang di belakang. Keduanya tentu bisa disetel sesuai keinginan. Lantas sektor pengereman, cakram besar siap disiksa untuk menghentikan motor. Di depan berukuran 320mm (Kaliper dua piston) dan belakang 240mm (Kaliper satu piston). Sensor ABS juga sudah terkoneksi di dua roda.

CBR1000RR

Nah, inilah raja terakhir di kelas CBR. Sudah pasti keren dan mengerikan. Berbagai perangkat canggih dipasang dan membuatnya buas. Namun tentu harus ada yang dibayar. Berkali lipat dari versi 500cc, Anda diwajibkan tebus Honda CBR1000RR dengan uang Rp 699 juta. Apa saja yang didapat?

Selain deruman suara intimidatif, performanya cukup ekstrem. Jantung pacu empat silinder 1.000cc 16-valve DOHC, berhasil mencatat output 189HP/13.000rpm dan torsi 116Nm/11.000rpm. Dorongan tenaga yang tidak main-main serta mewajibkan skill profesional menjinakkannya. Semua ini berkat racikan silinder overbore dan rasio kompresi yang sangat padat, 13:1.

Yang membuatnya paling berbeda, sistem suplai bensinnya bertitel PGM-DFSI. Artinya, setiap silinder dijejali dua injektor untuk menyemprot bahan bakar. Nantinya seluruh tenaga itu disalurkan oleh transmisi 6-speed bertenologi quick shifter.

Mengenai konstruksi, model rangka steel diamond diandalkan. Dengan campuran bahan aluminium pula. Belum lagi, upside-down dan monoshock Ohlins menopang bagian depan dan belakang. Semuanya bisa diatur, baik kompresi, rebound, dan preload. Lantas pengereman? Sudahlah, tarik saja gasnya. Dua cakram berkaliper brembo (depan) dan satu di belakang sudah cukup untuk menahan tenaga motor. (Hlm/Van)

Baca Juga: Alex Rins Bawa Suzuki Menang di Silverstone

Helmi Alfriandi

Helmi Alfriandi

Kalau bicara petrolhead, Helmi mungkin salah satu yang cukup ekstrim. Pengetahuan otomotifnya luas, pengalaman menulisnya dimulai sebagai anak magang di Majalah Autocar Indonesia. Sempat berpaling bekerja di perbankan, tapi passion di bidang otomotif yang tidak bisa diabaikan membuatnya berlabuh di OTO.com. Meski sehari-hari menggunakan Suzuki Skywave, tapi di garasi rumahnya ada motor tua yang sedang ia bangun. Helmi juga paham betul mobil lawas, terutama Mercedes-Benz karena ia datang dari keluarga yang menggemari merek Jerman itu.

Baca Bio Penuh

Model Motor Honda

  • Honda Vario 125
    Honda Vario 125
  • Honda Scoopy
    Honda Scoopy
  • Honda Beat
    Honda Beat
  • Honda PCX160
    Honda PCX160
  • Honda Beat Street
    Honda Beat Street
  • Honda CRF150L
    Honda CRF150L
  • Honda Stylo 160
    Honda Stylo 160
  • Honda Vario 160
    Honda Vario 160
  • Honda ADV 160
    Honda ADV 160
  • Honda Supra GTR 150
    Honda Supra GTR 150
Harga Motor Honda

Jangan lewatkan

Promo Honda CBR250RR, DP & Cicilan

  • CBR250RR Standard DP Rp 10 Juta Angsuran Rp 2,6 Juta x 35 Bulan Rp 64,84 Juta OTR Lihat Promo

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Motor Honda CBR250RR Terbaru di Oto

Oto
  • Pembuktian Total Control Honda CBR250RR SP QS - First Ride
    Pembuktian Total Control Honda CBR250RR SP QS - First Ride
    21 Oct, 2022 .
  • Honda CBR250 RR QS SP | First Ride | Terbaik di Kelasnya | OTO.com
    Honda CBR250 RR QS SP | First Ride | Terbaik di Kelasnya | OTO.com
    20 Oct, 2020 .
  • Honda CBR250RR SP Quick Shifter | First Impression | Performa Bertambah | OTO.com
    Honda CBR250RR SP Quick Shifter | First Impression | Performa Bertambah | OTO.com
    20 Oct, 2020 .
  • Komparasi Honda CBR250RR vs Yamaha R25 vs Kawasaki Ninja 250 I OTO.COM
    Komparasi Honda CBR250RR vs Yamaha R25 vs Kawasaki Ninja 250 I OTO.COM
    14 Sep, 2017 . 396 kali dilihat
  • Riding Mode Honda CBR250RR
    Riding Mode Honda CBR250RR
    27 Jul, 2016 . 26K kali dilihat
Tonton Video Motor Honda CBR250RR

Bandingkan & Rekomendasi

Honda CBR250RR
Honda CBR250RR
Rp 75,66 Juta
Harga CBR250RR
Yamaha MT-25
Yamaha MT-25
Rp 57,22 Juta
Harga Yamaha MT-25
KTM Duke 200
KTM Duke 200
Rp 52 Juta
Harga Duke 200
KTM  Duke 250
KTM Duke 250
Rp 65 Juta
4.83 (5 Ulasan)
Harga Duke 250
Kawasaki Ninja 250
Kawasaki Ninja 250
Rp 68,4 - 79,9 Juta
Harga Ninja 250
Kapasitas 249.7
250
199.5
248.8
249
Tenaga Maksimal 38
35.53
25.47
29.5
38.46
Jenis Kopling Multi-Plate, Wet Clutch with Coil Spring
Wet
Wet, Multi-Plate
-
Wet Multi-Plate, Manual
Torsi Maksimal 23.3 Nm
23.6 Nm
-
24 Nm
23.5 Nm
Jenis Mesin Parallel Twin Cylinder, 4-Stroke, 8-Valve, Liquid Cooled, DOHC Engine
2 Cylinder, 4-Stroke, 4-Valves DOHC, Liquid Cooled Engine
4-Stroke, DOHC Engine
Single Cylinder, 4-Stroke Engine
Parallel Twin Cylinder, 8 Valves, 4-Stroke, Liquid Cooled Engine
ABS Tidak
Tidak
Ya
-
Tidak
Mode Berkendara Sport, Road
Sport, Road
Road
Road
Sport
Rem Depan Disc
Disc
Disc
Disc
Disc
Bandingkan Sekarang

Tren Sport

  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW F 800 R
    BMW F 800 R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW F 700 GS
    BMW F 700 GS
    Rp 495 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R Nine T Pure
    BMW R Nine T Pure
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Harley Davidson LiveWire ev
    Harley Davidson LiveWire
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Sport Yang Akan Datang

Artikel Motor Honda CBR250RR dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Honda CBR250RR 2022 Facelift Meluncur, Harganya Rp62,8 Juta
    Honda CBR250RR 2022 Facelift Meluncur, Harganya Rp62,8 Juta
    Zenuar Istanto, 19 Sep, 2022
  • Astra Honda Motor Keluarkan Motif Baru CBR250RR
    Astra Honda Motor Keluarkan Motif Baru CBR250RR
    Zenuar Istanto, 14 Agu, 2021
  • Tahan Dulu, Honda CBR250RR Bekas Kini Harganya Dekat All New CBR150R
    Tahan Dulu, Honda CBR250RR Bekas Kini Harganya Dekat All New CBR150R
    Helmi Alfriandi, 18 Jan, 2021
  • Diskon Honda CBR250RR Masih Berlanjut, Potongan Lebih dari Rp 8 jutaan
    Diskon Honda CBR250RR Masih Berlanjut, Potongan Lebih dari Rp 8 jutaan
    Helmi Alfriandi, 05 Jan, 2021
  • Honda Sediakan CBR 250 RR SP Tanpa Quick Shifter, Harga Mulai Rp 72,7 Juta
    Honda Sediakan CBR 250 RR SP Tanpa Quick Shifter, Harga Mulai Rp 72,7 Juta
    Ary Dwinoviansyah, 06 Okt, 2020
  • First Ride New Honda CBR250RR SP QS: Bikin Ketagihan!
    First Ride New Honda CBR250RR SP QS: Bikin Ketagihan!
    Zenuar Istanto, 11 Okt, 2022
  • First Ride Honda CBR250RR SP Quick Shifter: Layak Disebut Pemimpin di Kelasnya?
    First Ride Honda CBR250RR SP Quick Shifter: Layak Disebut Pemimpin di Kelasnya?
    Helmi Alfriandi, 08 Okt, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*