IIMS 2019: Superbike BMW S 1000 RR Pukau Pengunjung Pameran
PT Maxindo Moto Nusantara (MMN), Agen Pemegang Merek BMW Motorrad, memeriahkan Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019. Mereka luncurkan 7 model sekaligus. Lini yang dihadirkan dilengkapi berbagai teknologi teranyar, yang menyasar banyak konsumen. Model pertama BMW S 1000 RR yang menjadi primadona.
Model lainnya yang juga diboyong adalah R 1250 GS dan R 1250 GS Adventure, BMW F 750 GS, BMW C 400 GT, BMW R Nine T Scrambler Spezial dan BMW G 310 GS Adventure.
“Selama kami beroperasi dari tahun 2015, kali ini kami melakukan peluncuran motor baru terbanyak. Padahal di Febuari tahun ini, kami juga meluncurkan sebuah mid-size skuter atau di sini dibilang maxi-skuter, BMW C 400 X. Jadi untuk tahun ini sudah ada 8 produk yang kami perkenalkan di Indonesia,” ungkap Joe Frans, CEO BMW Motorrad Indonesia di Jakarta, Kamis (25/04).
Sebagian model merupakan pembaruan dari sebelumnya, seperti S1000RR, R1250GS dan R1250GS Adventure. Sementara yang lain, ekstensi dari model terdahulu, R nine T Scrambler Spezial, G310GS Adventure. Khusus F750GS dan C400GT menjadi unit terbaru yang menyapa pengunjung Telkomsel IIMS 2019.
Harga masing-masing model, sebagai berikut : G 310 GS Adventure diharga Rp 142 juta, S 1000 R versi On-Road Rp 767 juta, S 1000 RR M-Package Rp 828 juta dan F 750 GS dibanderol Rp 495 juta. Selanjutnya C 400 GT Rp 279 juta, R Nine T Scrambler Spezial Rp 717 juta, R 1250 GS Rp 789 juta dan R 1250 GS Adventure Rp 839 juta. Seluruhnya berstatus off the road.
Booth BMW Motorrad di Telkomsel IIMS 2019
Menempati Hall D3 JIExpo Kemayoran, panggung MMN berukuran 125 meter persegi. Area ini dibuat konsep yang menggambarkan karakteristik tiap motor yang diluncurkan seperti sport, urban, adventure dan heritage.
“Tahun ini, konsep booth ini memungkinkan karena menempati area yang cukup luas, bisa di bilang terluas selama kami mengikuti pagelaran motorshow. Semoga pengunjung bisa nyaman menikmati,” jelasnya.
Untuk memanjakan konsumennya, BMW Motorrad menyediakan fasilitas test drive dengan unit skuter terbarunya, C 400 X. Tak ketinggalan disediakan koleksi-koleksi apparel original BMW Motorrad dan Riding Gear teranyar seperti jaket, sepatu, sarung tangan, baju kaos, gantungan kunci sampai obat perawatan kendaraan di area lounge. (Hfd/Van)
Baca Juga: Skutik Adventure Honda X-ADV Ramaikan Industri Roda Dua
-
Jelajahi BMW S 1000 RR
Model Motor BMW
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Motor BMW S 1000 RR Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
Jenis Kopling
Hydraulic Multi-Plate
|
Multi-Plate Wet,Slipper Clutch
|
-
|
Torsi Maksimal
113 Nm
|
114 Nm
|
67 Nm
|
ABS
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Mode Berkendara
Sport, Race
|
Touring, Sport
|
Road, Race
|
Rem Belakang
Disc
|
Disc
|
Disc
|
Rem Depan
Cakram Ganda
|
Cakram Ganda
|
Cakram Ganda
|
Tenaga Maksimal
-
|
162.2
|
100
|
|
Tren Sport
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor BMW S 1000 RR dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature