Empat Alasan CBR250RR Begitu Diminati?
Kelahirannya ke dunia belum satu tahun, tapi Honda CBR250RR sudah langsung menguasai pasar motor sport 250 cc di tanah air. Terbukti menurut data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), penjualannya merupakan yang terbaik dibanding kompetitor seperti Kawasaki Ninja 250 dan Yamaha R25. Catatannya, 4.145 unit pada April 2017.
Pertanyaannya, mengapa kuda besi asal Karawang itu begitu populer dan diminati? Setidaknya menurut kami, ada empat alasan yang bisa menjelaskannya:
1. Performa Mesin Terbaik
Sampai sekarang performa mesin dua silinder berkapasitas 249,7 cc milik CBR250RR masih yang terbaik dibanding kompetitor. Secara statistik, jantung mekanisnya sanggup menyemburkan torsi puncak 23,3 Nm pada 11.000 rpm dan tenaga maksimal 38,7 PS pada 12.500 rpm. Sistem transmisinya menggunakan manual 6-percepatan.
Performa ini juga ditunjang rangka aluminum ringan namun kokoh, suspensi depan upside down dan suspensi belakang Pro-Link. Sehingga ketika diajak berkendara, Honda mengklaim motor ini benar-benar menyenangkan untuk dikendalikan atau dalam bahasa mereka disebut total control.
2. Tiga Riding Mode
Motor milik pabrikan berlambang sayap ini mempunyai fitur canggih untuk meningkatkan kesenangan berkendara. Saingannya pun belum punya. Fitur itu adalah throttle by-wire yang dilengkapi dengan 3-step riding mode (comfort, sport dan sport+). Artinya pengendara bisa memilih respons mesin saat menungganginya. Jika ingin berkendara santai bisa pilih comfort, untuk agresif ada mode sport dan bila Anda berencana memaksimalkan performa motor langsung pilih saja sport+.
Pesan kami, bila Anda mencoba sport+ harap berhati-hati. Lantaran performa motor ini cukup buas. Kami pun sempat dibuat kaget ketika pertama kali mencicipinya di jalanan.
3. Desain Mengagumkan
Tampilannya hampir tanpa cela, dibuat sangat agresif selayaknya kuda besi balap. Lampu depannya kembar dengan bentuk menyipit, ditambah lagi dua combination light yang semakin memperkuat aura sportifnya. Suspensi depan upside down berkelir emas, menghadirkan kesan kokoh padanya. Knalpot kembarnya juga tidak kalah menarik, sangat pas untuk merepresentasikan kemampuan hebat mesinnya.
4. Fitur Modern
Sistem pencahayaan motor seharga mulai dari Rp 63,525 juta ini, sudah sepenuhnya menggunakan LED. Baik itu lampu depan, rem belakang sampai dengan sein. Selain itu, panel instrumen juga menerapkan layar LCD, membuat pengendara lebih mudah untuk mendapatkan berbagai informasi terkait kendaraan. Dalam hal keselamatan, CBR250RR tersedia dalam pilihan yang sudah memiliki anti-lock braking system (ABS). Berguna untuk mencegah roda terkunci saat pengendara melakukan pengereman mendadak.
-
Jelajahi Honda CBR250RR
Model Motor Honda
Jangan lewatkan
Promo Honda CBR250RR, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Populer
Video Motor Honda CBR250RR Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Kapasitas
249.7
|
250
|
199.5
|
248.8
|
249
|
Tenaga Maksimal
38
|
35.53
|
25.47
|
29.5
|
38.46
|
Jenis Kopling
Multi-Plate, Wet Clutch with Coil Spring
|
Wet
|
Wet, Multi-Plate
|
-
|
Wet Multi-Plate, Manual
|
Jenis Mesin
Parallel Twin Cylinder, 4-Stroke, 8-Valve, Liquid Cooled, DOHC Engine
|
2 Cylinder, 4-Stroke, 4-Valves DOHC, Liquid Cooled Engine
|
4-Stroke, DOHC Engine
|
Single Cylinder, 4-Stroke Engine
|
Parallel Twin Cylinder, 8 Valves, 4-Stroke, Liquid Cooled Engine
|
Torsi Maksimal
23.3 Nm
|
23.6 Nm
|
-
|
24 Nm
|
23.5 Nm
|
ABS
Tidak
|
Tidak
|
Ya
|
-
|
Tidak
|
Mode Berkendara
Sport, Road
|
Sport, Road
|
Road
|
Road
|
Sport
|
Rem Depan
Disc
|
Disc
|
Disc
|
Disc
|
Disc
|
|
Tren Sport
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor Honda CBR250RR dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review