Wuling Confero S dan Cortez Sudah Waktunya Facelift, Meluncur Bulan Depan?
Di ranah mobil keluarga, Wuling menyediakan Confero dan Cortez. Mereka berdua cukup lama tak diberi penyegaran. Awal 2020 menjadi waktu yang tepat, andai pihak perusahaan menampilkan model pembaruan. Sebab segmen ini paling banyak diburu konsumen Indonesia. IIMS 2020 sebetulnya jadi panggung pas buat perilisan. Namun lantaran COVID-19 belum mereda, pameran harus diundur. Paling tidak, SGMW bisa mengenalkan via virtual seperti pabrikan lain.
Wuling Confero S
Untuk penyegaran Confero disinyalir tak banyak. Bahkan kemungkinan profil eksterior tak jauh berbeda. Ekspektasinya sorot mata depan diganti menggunakan LED projektor di beberapa varian. Lampu kabut putih tetap terpasang. Pun di bagian buritan, ditambahai sisipan lampu diode. Hebatnya, unit didukung fitur follow me home. Lantas bagian samping, terpasang body molding dan side skirt. Sementara pelek alloy 15 inci senantiasa bernaung di rumah roda.
Besaran dimensi juga diprediksi tetap. Ia memiliki panjang 4.530 mm, lebar 1.691 mm, tinggi 1.730 mm serta whelbase 2.720 mm. Model eksis memiliki dua kantung udara di baris depan, tire pressure monitoring system (TPMS), anti-theft system dan sensor parkir empat titik tertanam di buritan. Semoga model anyar dibekali kontrol traksi, menemani rem ABS+EBD untuk safety lebih baik. Ini yang beda dari LMPV lain. Tersedia TPMS guna membantu pengendara mengetahui tekanan angin di tiap roda. Terakhir, enjin terpasang rasanya tidak berubah.
Wuling Cortez
Medium MPV pabrikan Cina ini diramalkan alami penyegaran. Agaknya hanya rombakan kecil di eksterior. Seperti bumper lanjut bentuk kisi-kisi. Pelek bisa pula diubah bergantung tiap varian. Sepertinya gaya dual tone tetap disuguhkan di varian atas. Fitur standar di Wuling Cortez sudah sangat lengkap. Mulai dari luar seperti lampu proyektor, DRL LED, turning signal plus lampu rear spoiler LED, spion lipat elektrik dan antena model shark fin.
Lalu masuki kabin, unit punya monitor layar sentuh 8 inci, MID 3,5 inci, USB power outlet di setiap baris, double blower dan kamera parkir. Semoga saja diimbuhi fitur perintah suara WIND seperti Almaz. Lainnya masih sama. Misal di atap terdapat electric sunroof, memberi kesan mahal. Interior semakin komplet lagi berkat adanya pengaturan jok elektrik, auto AC plus heater dan sistem navigasi yang terintegrasi dengan monitor. Tak ketinggalan, balutan kulit di setir serta tuas transmisi.
Sentuhan penyegaran acapkali tak sampai ke mesin. Jadi tetap tertanam mesin bensin dua tipe. Yang pertama 4-silinder 1,8-liter DOHC VVT-i. Tenaganya 130 PS pada 5.600 rpm dan torsi puncak 174 Nm di rentang 3.600 - 4.600 rpm. Wuling Cortez 1.5L turbo pakai enjin empat silinder inline DOHC. Tenaga terlontar 141 PS, torsi puncak mencapai 250 Nm. Alangkah baiknya Wuling memasang transmisi CVT supaya lebih halus dan lebih irit BBM. Kemungkinan besar kedua mobil dilansir antara April-Mei 2020 atau selambatnya semester pertama. Tunggu saja. (Alx/Odi)
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Wuling Cortez
Model Mobil Wuling
Jangan lewatkan
Promo Wuling Cortez, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Wuling Cortez Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Mesin
1451
|
1499
|
1462
|
1499
|
1462
|
Panjang
4780 mm
|
4595 mm
|
4395 mm
|
4510 mm
|
4450 mm
|
Lebar
1816 mm
|
1750 mm
|
1735 mm
|
1750 mm
|
1775 mm
|
Tinggi
1755 mm
|
1730 mm
|
1690 mm
|
1695 mm
|
1710 mm
|
Tempat Duduk
7
|
7
|
7
|
7
|
7
|
Jenis Transmisi
CVT
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Jenis penggerak
2WD
|
-
|
-
|
-
|
-
|
Sabuk Pengaman Belakang
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Radio AM/FM
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ground Clearance
-
|
225 mm
|
180 mm
|
200 mm
|
-
|
|
Tren MPV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Wuling Cortez dari Carvaganza
Artikel Mobil Wuling Cortez dari Zigwheels
- Motovaganza