Wuling Confero Promo di GIIAS Medan 2017
Rangkaian pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 tiba di Medan. Pameran ini berlangsung di Santika Convention Hall pada 22-26 November 2017. Di pameran ini, Wuling Motors ikut meramaikan, membawa dua varian seri Confero : Confero dan Confero S.
Di GIIAS Medan Auto Show 2017, Wuling Motors menempati booth dengan luas area 126 meter persegi yang diberi konsep My Wuling My Home. Konsep booth ini, ditujukan agar seluruh pengunjung pameran dapat merasakan kenyamanan Wuling Confero S dan booth layaknya di rumah sendiri.
“Medan salah satu kota besar dengan perekonomian yang terus bertumbuh. Tidak mengherankan bila Medan menjadi salah satu pasar potensial brand otomotif di Indonesia, termasuk Wuling Motors. Karakter kekeluargaan yang diusung masyarakatnya, pun kami yakin sesuai konsep seri Confero yang memang menjadi pilihan berkendara yang nyaman bagi keluarga Indonesia,” sebut Dian Asmahani, Brand Manager Wuling Motors dalam siaran persnya.
Para pengunjung GIIAS Medan Auto Show 2017 diberi kesempatan untuk mencoba secara langsung Multi Purpose Vehicle (MPV) pabrikan asal Cina ini melalui sesi test drive. Mobil yang mengusung jargon ‘The Real Spacious Family MPV’, memakai mesin 4-silinder 1,5 liter dengan transmisi manual 5-speed. Selain menawarkan ruang kabin yang lega, Confero juga membekali dirinya dengan segudang fitur modern seperti Day-time Running Light (DRL), projector headlamp, tire pressure monitoring system, USB charger hingga kursi baris ketiga dan lainnya.
Selama pameran, Wuling Motors menawarkan program promo khusus konsumen MPV yang dirakit di pabrik Wuling di Indonesia. Selain itu, Wuling Motors menjanjikan jaminan purnajual garansi produk selama 3 tahun atau 100.000 km, garansi komponen utama mesin dan transmisi 5 tahun serta garansi suku cadang satu tahun dengan syarat dan ketentuan berlaku.
Wuling Confero, produk pertama Wuling Motors di Indonesia. Mobil ini dijual mulai harga Rp 128,8 juta sampai Rp 165,9 juta. Tersedia pilihan konfigurasi kursi baris kedua captain seat atau varian standar 8-seater. (Rs/Van)
Baca Juga : Mitsubishi Xpander dan Wuling Confero Masih Tak Bisa Kalahkan Toyota Avanza
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Wuling Confero
Model Mobil Wuling
Jangan lewatkan
Promo Wuling Confero, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Wuling Confero Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Mesin
1485
|
1206
|
999
|
1197
|
998
|
Lebar
1691 mm
|
1691 mm
|
1739 mm
|
1655 mm
|
1655 mm
|
Tinggi
1715 mm
|
1715 mm
|
1643 mm
|
1600 mm
|
1600 mm
|
Tempat Duduk
8
|
2
|
7
|
7
|
7
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Mesin
1.5 L
|
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
|
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.0L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve DOHC
|
Panjang
-
|
4493 mm
|
3990 mm
|
4110 mm
|
4110 mm
|
|
Tren MPV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Wuling Confero dari Carvaganza
Artikel Mobil Wuling Confero dari Zigwheels
- Motovaganza