Wuling Confero Cuma Dapat 1 Bintang ASEAN NCAP Simak Video dan Rinciannya
ASEAN New Car Assessment Program (ASEAN NCAP) mengumumkan hasil uji tabrak Wuling Confero. Pengujian dilakukan pada varian terbawah. Serangkaian simulasi tabrak diterapkan pada model pertama yang dimiliki Wuling. Pesaing Suzuki Ertiga ini cuma dapat satu bintang, bagaimana rincian dan rekamannya?
Mengutip laman ASEAN NCAP (26/11), Wuling Confero yang diuji berspesifikasi mesin 1,5 liter DVVT dengan bobot 1.215 kg keluaran 2018. Didatangkan dari Indonesia, varian ini memiliki kelengkapan fitur keselamatan seperti : sabuk pengaman di seluruh baris, ISOFIX dan safety child lock.
Fitur sabuk pengaman pesaing Toyota Avanza ini, dilengkapi teknologi retractor pre-tensioner dan load limiter for driver, untuk mengurangi dampak benturan. Peringatan sabuk pengaman atau seatbelt reminder system juga disematkan, baik untuk pengemudi maupun seluruh penumpang.
Sayangnya, Confero varian terbawah yang diuji ASEAN NCAP tak punya kantung udara atau airbag, bahkan pada sisi pengemudi sekalipun. Hanya model di atasnya yang menggunakan airbag. Padahal, fitur ini dapat menunjang keselamatan ketika mengalami kecelakaan.
Di samping itu, sektor pengereman Confero sudah berteknologi antilock braking system (ABS). Adanya ABS mendukung keselamatan kendaraan saat mengalami insiden tak diinginkan. Soalnya ABS memberikan kendali pada pengemudi bermanuver untuk menghindari rintangan, atau risiko mobil tergelincir akibat ban mengunci.
Walau begitu, sayangnya MPV berkapasitas 7 penumpang Wuling hanya mendapatkan nilai 1 bintang dari ASEAN NCAP. Total poin yang diraih 36,94. Penilaiannya sendiri didasari 3 variabel yakni Adult Occupant Protection, Child Occupant Protection dan Safety Assist. Untuk nilai keselamatan pada orang dewasa di bangku pengemudi dan penumpang baris pertama, didapatkan angka 20,33. Angka ini disumbang oleh hasil uji tubrukan dari samping. Sedangkan nilai keselamatan anak sebesar 11,05 dan perangkat keselamatan meraih 5,56.
Saat mengalami tabrakan dari depan, pengemudi yang paling parah terkena dampaknya. Dari data, area dada dan kepala pengemudi mengalami cedera serius, lantaran membentur roda kemudi. kedua kaki bagian bawah juga terkena dampak, bahkan sampai patah. Hal ini disebabkan kaki terdorong ke depan menekan pedal gas dan rem.
Berbeda dengan hasil uji tabrak dari samping area pengemudi yang cukup baik. Pengemudi tak mengalami cedera serius. Sedangkan penumpang baris depan terkena benturan yang menyebabkan cedera minor pada area dada, akibat tertekan sabuk pengaman.
Perlindungan pada anak tidak seburuk orang dewasa. Pengujian dilakukan pada boneka anak yang disimulasikan berusia 18 bulan dan 3 tahun. Keduanya berada di baris kedua menggunakan kursi khusus anak. (Hfd/Van)
Laman PDF Hasil Uji ASEAN NCAP Wuling Confero
Baca Juga: Chevrolet Captiva Digantikan Wuling SUV?
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Wuling Confero
Model Mobil Wuling
Jangan lewatkan
Promo Wuling Confero, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Wuling Confero Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Mesin
1485
|
1206
|
999
|
1197
|
998
|
Lebar
1691 mm
|
1691 mm
|
1739 mm
|
1655 mm
|
1655 mm
|
Tinggi
1715 mm
|
1715 mm
|
1643 mm
|
1600 mm
|
1600 mm
|
Tempat Duduk
8
|
2
|
7
|
7
|
7
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Mesin
1.5 L
|
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
|
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.0L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve DOHC
|
Panjang
-
|
4493 mm
|
3990 mm
|
4110 mm
|
4110 mm
|
|
Tren MPV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Wuling Confero dari Carvaganza
Artikel Mobil Wuling Confero dari Zigwheels
- Motovaganza