Lima Alasan Memilih Wuling Confero S Tipe L
Wuling Confero S, LMPV yang menarik untuk dimiliki. Sejumlah keunggulan melekat pada Confero S. Apalagi varian tertinggi Tipe L. Beberapa di antaranya tak dimiliki kompetitor lain dari pabrikan Jepang. Masih ragu untuk memilih Wuling Confero S Tipe L? Simak lima kelebihan yang ditawarkan Confero S termahal untuk lebih meyakinkan niat meminangnya.
1. HARGA MIRING
Label harga menjadi kelebihan paling utama dari Wuling, tak terkecuali varian Confero S Tipe L. Varian tertinggi Confero S tipe L LUX+ dilabeli Rp 165,9 juta. Harga itu jauh lebih murah dibanding rata-rata varian teratas milik kompetitor. Bahkan masih lebih murah ketimbang varian bawah bertransmisi manual milik pesaingnya. Ambil contoh Toyota Avanza Veloz 1.3 MT Rp 213,8 juta dan Honda Mobilio S MT Rp 189,5 juta.
2. DESAIN OK
Meski terpulang selera masing-masing orang, desain Confero S Tipe L terbilang aman dan bisa diterima banyak orang. Terlebih, Wuling memberikan banyak ekstra peningkat aura untuk Tipe L seperti side body moulding, side skirt, stylish bumper depan dan belakang, lampu siang hari, pelek alloy 15 inci, frameless wiper dan spoiler di atas tailgate.
3. BERTABUR FITUR
Soal fitur dan kelengkapan, menjadi nilai plus berikutnya dari Confero S Tipe L. Misalnya ada fitur pembuka jendela dan pintu bagasi dari remote, penyejuk kabin double blower, pilihan jok captain seat (LUX+), lampu kabut depan dan belakang, lampu utama yang bisa diatur ketinggian sorotannya, lampu follow me home serta sejumlah fitur berguna lainnya. Sektor hiburan, Confero S Tipe L punya infotainment layar sentuh seluas 8 inci dengan dukungan USB, Bluetooth, HDMI dan Mirroring. Kontrol audio juga bisa dilakukan dari palang kemudi.
4. SAFETY
Fitur safety termasuk yang diutamakan. Lagi, varian termahal Tipe L memiliki nilai keselamatan tertinggi. Selain dua kantung udara di baris paling depan, masih ada lagi empat sensor parkir belakang, dua sensor di depan, rem dengan ABS+EBD, rem cakram di setiap roda, kamera parkir mundur dan immobilizer. Meski bukan yang terlengkap di kelasnya, fitur itu sudah cukup, apalagi melihat kembali banderol harga yang ditawarkan.
5. KABIN NYAMAN
Soal ketebalan, bahan, atau empuk tidaknya memang masih relatif. Tapi Confero S jelas punya kabin lega yang mendukung kenyamanan. Sebagai mobil keluarga, kabin Confero S menawarkan ruang melebihi ekspektasi. Pihak manufaktur sampai berani mengklaim kabin mereka sebagai 8-seater. Sementara untuk varian dengan imbuhan LUX+ sebagai 7-seater karena baris kedua menggunakan layout captain seat atau dua jok terpisah. Sedang di baris ketiga lebih nyaman diokupasi oleh orang dewasa rata-rata Indonesia. Apalagi untuk akan-anak, pasti lebih nyaman.
Itu tadi lima alasan untuk memilih Wuling Confero S Tipe L. Ada tiga tipe varian dari Confero S Tipe L, standar, LUX dan LUX+ . Harga Wuling Confero S Tipe L termurah Rp 162,9 juta, Tipe L LUX 8-seater Rp 164,9 juta dan yang termahal Tipe L LUX+ dengan captain seat dapat ditebus dengan mahar Rp 165,9 juta.
Baca Juga: Apa Kekurangan Wuling Confero S?
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Wuling Confero
Model Mobil Wuling
Jangan lewatkan
Promo Wuling Confero, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Wuling
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Wuling Confero Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Mesin
1485
|
1206
|
999
|
1197
|
998
|
Lebar
1691 mm
|
1691 mm
|
1739 mm
|
1655 mm
|
1655 mm
|
Tinggi
1715 mm
|
1715 mm
|
1643 mm
|
1600 mm
|
1600 mm
|
Tempat Duduk
8
|
2
|
7
|
7
|
7
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Mesin
1.5 L
|
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
|
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.0L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve DOHC
|
Panjang
-
|
4493 mm
|
3990 mm
|
4110 mm
|
4110 mm
|
|
Tren MPV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Wuling Confero dari Carvaganza
Artikel Mobil Wuling Confero dari Zigwheels
- Motovaganza