Road Test KIA Grand Sedona Diesel: Mid Size MPV Sempurna, Apa Kekurangannya? (Part-1)

Road Test KIA Grand Sedona Diesel: Mid Size MPV Sempurna, Apa Kekurangannya? (Part-1)

KIA bukan produsen mobil yang populer di Indonesia. Maksudnya, angka penjualan brand asal Korea Selatan ini tak pernah fenomenal. Selalu kalah bersaing dengan rivalnya dari Jepang. Apalagi saat ini Agen Pemegang Merek (APM) KIA di Indonesia, PT KIA Mobil Indonesia (KMI) sedang dirundung masalah. Salah satunya, keengganan jaringan diler mereka di Jakarta bermitra kembali dengan mereka.

Terlepas dari masa depan KIA di Indonesia yang belum jelas, sebetulnya KIA punya deretan produk berkualitas. Kendaraan terbaru yang diluncurkan, KIA Grand Sedona Diesel yang kami uji ini salah satunya. Ia sudah dikenalkan sejak Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Namun versi bermesin diesel baru meluncur pada 2018.

Tak cuma berbeda mesin, versi ini sudah mendapat banyak penyegaran dan penambahan fitur baru dibanding varian bermesin bensin. Lantas bagaimana performa, efisiensi serta kenyamanan mobil ini? Beberapa waktu lalu kami membawanya ke Bandung untuk mengujinya.

Eksterior

Pertama kita bahas dulu eksteriornya. Desain mobil ini jelas modern. Terlihat lebih dinamis dibandingkan kompetitor lain, yang menganut konsep desain ‘boxy’. Lihat saja garis bahu di sisi bodi yang menanjak. Lalu desain peleknya sudah dua warna. Di depan, lampu utama model proyektor halogen ditemani lampu kabut yang juga sudah proyektor. Pendekatan ini agak jarang ditemui di Indonesia. Ada pula lampu berkendara siang hari atau Day-time Running Light (DRL) LED yang memperkuat kesan modern.

Desain belakang biasa saja, khas MPV 'gendut' pada umumnya. Tapi ada satu fitur menarik di pintu bagasi belakang. Selain sudah elektris, ada sensor untuk membuka pintu bagasi secara otomatis. Cukup kantongi remote dan berdiri di dekat pintu bagasi selama beberapa detik. Nanti ada bunyi peringatan dan pintu bagasi terbuka sendiri. Fitur ini sangat bermanfaat saat hendak membuka namun kedua tangan sibuk mengangkat barang atau belanjaan.

Interior

Masuk ke dalam kabin, ini dia letak keunggulan utama mobil ini. Memiliki dimensi panjang 5.115 mm, lebar 1.985 mm dan tinggi 1.755 mm, Grand Sedona menawarkan ruang kabin yang sangat besar. Percaya atau tidak, KIA menyiapkan sebelas kursi di dalamnya. Terdapat empat baris kursi. Mereka menyebutnya variable seat 8+3. Tapi kami lebih suka menyebutnya 6+5.

Maksud KIA begini, kursi baris keempat bisa mengakomodasi tiga anak. Tapi menurut kami, selain kursi baris keempatnya, dua kursi di kolom tengah pun kurang begitu nyaman ditempati orang dewasa lantaran tak dilengkapi sandara kepala. Kursi tengah baris kedua dan ketiga itupun, lebih pantas dibiarkan terlipat dan berfungsi sebagai sandaran tangan saja. Jadilah mobil ini memiliki kapasitas angkut 6-penumpang dengan konfigurasi captain seat di kursi baris kedua dan ketiga. Ruang kosong di kolom tengah bisa juga berfungsi layaknya gang untuk akomodasi masuk keluar penumpang ke kursi baris ketiga dengan nyaman.

Secara umum material interiornya pun cukup baik. Seluruh jok dan lingkar kemudinya dibalut kulit berkualitas. Aksen panel berwarna piano black di dashboard menegaskan kesan mewah. Warna interior yang cerah menambah suasana lapang kabinnya. (RS/Odi)

Baca Juga: Road Test KIA Grand Sedona Diesel: Mid Size MPV Sempurna, Apa Kekurangannya? (Part-2)

Contents
Baca SelengkapnyaSembunyikan

Rizki Satria

Rizki Satria

Rizki Satria adalah salah satu jurnalis otomotif senior yang kenyang berpetualang di dunia otomotif. Kecintaannya kepada bidang otomotif tidak perlu diragukan, karena dia pernah pindah ke dunia advertising, dan hanya bertahan 2 bulan, untuk kemudian kembali kepada passion-nya.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Kia

  • Kia Sonet
    Kia Sonet
  • Kia Carens
    Kia Carens
  • Kia Grand Carnival
    Kia Grand Carnival
  • Kia Carnival HEV hev
    Kia Carnival HEV
  • Kia K2700
    Kia K2700
  • Kia EV9 ev
    Kia EV9
  • Kia Seltos
    Kia Seltos
  • Kia EV6 ev
    Kia EV6
Harga Mobil Kia

GIIAS 2024

IMOS 2024

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Kia Grand Sedona Terbaru di Oto

Oto
  • KIA Grand Sedona Diesel | Road Test | MPV Yang Sempurna? | OTO.com
    KIA Grand Sedona Diesel | Road Test | MPV Yang Sempurna? | OTO.com
    26 Mar, 2019 .
  • KIA Grand Sedona | Semua Yang Perlu Anda Ketahui | OTO.com
    KIA Grand Sedona | Semua Yang Perlu Anda Ketahui | OTO.com
    08 Mar, 2019 .
  • Kia Grand Sedona diesel 2018 | First Drive | Seperti Apa Rasanya? | OTO.com
    Kia Grand Sedona diesel 2018 | First Drive | Seperti Apa Rasanya? | OTO.com
    20 Jul, 2018 .
  • First Impression KIA Grand Sedona di GIIAS 2016 | Oto.com
    First Impression KIA Grand Sedona di GIIAS 2016 | Oto.com
    22 Aug, 2016 . 735 kali dilihat
  • Ketahui KIA Grand Sedona Lebih Mendalam di GIIAS 2016 | Oto.com
    Ketahui KIA Grand Sedona Lebih Mendalam di GIIAS 2016 | Oto.com
    16 Aug, 2016 . 611 kali dilihat
  • KIA Grand Sedona dan All New Sportage Resmi Meluncur di GIIAS 2016 | Oto.com
    KIA Grand Sedona dan All New Sportage Resmi Meluncur di GIIAS 2016 | Oto.com
    12 Aug, 2016 . 435 kali dilihat
Tonton Video Mobil Kia Grand Sedona

Tren MPV

  • Yang Akan Datang
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Lexus LM 2024
    Lexus LM 2024
    Rp 30,63 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 7 ev
    Maxus Mifa 7
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • ZEEKR 009 ev
    ZEEKR 009
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 9 ev
    Maxus Mifa 9
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil MPV Yang Akan Datang

Artikel Mobil Kia Grand Sedona dari Carvaganza

  • All-New Kia Carnival Akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini?
    All-New Kia Carnival Akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini?
    Alvando Noya, 12 Feb, 2021
  • Kia Grand Sedona Laris Manis di GIIAS 2016
    Kia Grand Sedona Laris Manis di GIIAS 2016
    Raju Febrian, 22 Agu, 2016
  • Kia Grand Sedona, MPV dengan Tawaran yang Berbeda
    Kia Grand Sedona, MPV dengan Tawaran yang Berbeda
    Raju Febrian, 21 Agu, 2016
  • GIIAS 2016: Kia Grand Sedona Siap Sapa Indonesia
    GIIAS 2016: Kia Grand Sedona Siap Sapa Indonesia
    Raju Febrian, 08 Agu, 2016

Artikel Mobil Kia Grand Sedona dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Kia Grand Sedona Generasi Keempat Meluncur, Berubah Total
    Kia Grand Sedona Generasi Keempat Meluncur, Berubah Total
    Raju Febrian, 20 Agu, 2020
  • Begini Tampilan Interior Kia Grand Sedona Baru
    Begini Tampilan Interior Kia Grand Sedona Baru
    Raju Febrian, 13 Jul, 2020
  • Kia Carnival Baru, Kian Menawan dengan Aksen Genre SUV
    Kia Carnival Baru, Kian Menawan dengan Aksen Genre SUV
    Raju Febrian, 24 Jun, 2020
  • Kia Lansir Sketsa Sedona Baru, Siap Rilis Tahun Ini
    Kia Lansir Sketsa Sedona Baru, Siap Rilis Tahun Ini
    Raju Febrian, 22 Jun, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*