Honda Beat 2020 Resmi Meluncur, Harga Rp 16 Jutaan
-
2020-01-16 06:49:09
Resmi Meluncur, Ini Daftar Ubahan Honda Beat
PT Astra Honda Motor (AHM) merilis Honda Beat 2020. Seperti dugaan kami parasnya berubah, juga sudah pakai mesin baru. Ubahan ini membuatnya layak menyandang embel-embel generasi baru (All New).
-
2020-01-16 06:26:38
Harga Honda Beat Series Mulai Rp 16,45 juta
Honda Beat Street punya harga kompetitif. Mulai Rp 16 jutaan hingga Rp 17 jutaan.
-
2020-01-16 06:07:23
Dapat Fitur, Mesin, dan Banyak Lagi Hal Baru
Ubahan yang diusun All New Honda Beat terbilang banyak. Tujuannya untuk meningkatkan sisi kebaruan dari skuter terpopuler ini. Performa, rangka, fitur, semua digarap dengan hal baru.
-
2020-01-16 06:01:41
Honda Beat Terbaru Resmi Diluncurkan
Honda sedang mempresentasikan model terbarunya, Beat 2020. Mengusung banyak ubahan, salah satunya rangka baru. Saksikan tayangan langsungnya di kanal Facebook OTO.
-
2020-01-16 05:15:03
Honda Beat Meluncur di JIExpo Kemayoran
Tim OTO.com sudah berada di lokasi peluncuran di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Tinggal menunggu hitungan menit, maka sosok motor baru Honda akan terkuak. Potensinya masih tetap mengarah ke Beat.
-
2020-01-16 03:04:05
Benarkah Honda Beat yang Diluncurkan?
Kuat dugaan, motor Honda yang meluncur adalah Beat 2020. Tim OTO sedang bersiap meliput peluncuran motor baru ini. Benarkah prediksinya? Atau motor lain yang jadi jagoan di awal tahun?
PT Astra Honda Motor (AHM) merilis Honda Beat 2020. Seperti dugaan kami parasnya berubah, juga sudah pakai mesin baru. Ubahan ini membuatnya layak menyandang embel-embel generasi baru (All New).
Peluncuran ini tentu tak lepas dari posisi Beat sebagai skutik entry level Honda. Bertubuh ringkas untuk menunjang mobilitas, serta harga bersahabat. Pantaslah dirinya masih eksis hingga lebih dari satu dekade. Dalam kurun waktu itu AHM telah menelurkan dua generasi Beat. Disertai pula dengan pengembangan, walau terakhir kali terjadi 2016. Hingga akhirnya ia mendapatkan sentuhan totoal di awal tahun ini.
"Hari ini kami ingin memulai awal yang baik di 2020 dengan memperkenalkan generasi baru skutik terlaris Honda di dunia, yaitu All New Honda Beat Series. Model ini memiliki perubahan platform secara keseluruhan dengan mesin dan frame baru, serta desain performa, dan fitur terbaru," jelas Toshiyuki Inuma, Presiden Direktur PT Astra Honda Motor (AHM) di JIExpo Kemayoran, Jakarta (16/1).
Secara visual, Honda Beat generasi kelima tampil beda. Begitu kentara pada bagian wajah, lantaran sudah mengadopsi lampu utama jenis LED meski dipadu padan sein bohlam. Tapi rumah lampunya lebih ramping dibanding kepunyaan Beat lama. Makanya berdampak terhadap bentuk cover bodi depan. Jika Anda tilik lebih detail, bagian penerangannya membentuk huruf U. Tidak seperti model pendahulunya yang cenderung seperti abjad V.
Honda Beat 2020 punya tampilan lebih besar. Ini berkat dimensi 1.877 x 669 x 1.074 mm (P x L x T). Sedikit lebih besar dari generasi sebelumnya. Rancang bangun baru inipun menjalar ke ranah lain. Sebutlah perihal ruang kaki yang pasti tambah lapang. Dan, satu hal, kini volume tangki bahan bakar Beat menjadi 4,2 liter (sebelumnya 4 liter). Terakhir adalah ground clearance-nya naik 1 mm.
Racikan baru tadi dianggap upaya mengoptimalkan Anda saat mengendarainya. Buktinya, berat tubuh Beat turun sekitar 3 kg. Pastilah dikarenakan Beat memakai teknologi sasis eSAF turunan dari Genio. Sekarang rangka utamanya sudah memakai baja tempa.
Sektor yang tak luput dikembangkan tentunya performa. Mesin baru Honda Beat mengandalkan unit 1-silinder SOHC berkubikasi 110 cc. Dapur pacu itu diadopsi dari kepunyaan Honda Genio. Sanggup menjangkau tenaga puncak 8,8 Hp di 7.500 rpm dan torsi 9,3 Nm di putaran 5.500 rpm. Tak heran jika performa Beat kini sama dengan Genio. Toh, bore x stroke: 47,0 x 63,1 mm keduanya juga tanpa selisih.
Lainnya cukup istimewa. Ubahan buritannya minor, panel meter jua demikian (analog-digital), hingga kunci yang masih berpengaman magnet. Bedanya sekarang sudah terintegrasi tombol pembuka jok di samping. Tak cuma itu, Beat juga sekarang punya soket power outlet untuk mengisi daya ponsel. Namun, Anda tak boleh melupakan ubahan desain peleknya. Lagi-lagi dipinjam dari Genio. Tapi kami sepakat tampilan kaki-kaki ini modis ketimbang pelek palang model bintang yang dulu. Seperti kebiasaan, All New Honda Beat menghadirkan beberapa varian.
All New Honda Beat hadir dalam dua tipe yakni CBS dan CBS-ISS dengan total 9 varian warna sesuai dengan tren anak muda saat ini. Untuk tipe CBS terdapat 4 pilihan warna yakni Dance White, Techno Blue White, Hard Rock Black, dan Funk Red Black yang dipasarkan dengan harga Rp 16,45 juta (On The Road Jakarta). Untuk tipe CBS-ISS hadir dengan 3 pilihan warna Garage Black, Electro Blue Black dan Fusion Magenta Black yang dipasarkan dengan harga Rp. 17,15 juta (On The Road Jakarta). Selain itu, model ini juga menawarkan tipe Deluxe series (CBS-ISS) dengan 2 pilihan warna lainnya yakni Deluxe Black dan Deluxe Silver yang dipadukan dengan 3D Emblem untuk memberikan kesan mewah dan dipasarkan dengan harga Rp. 17,25 juta (On The Road Jakarta).
Sementara itu, All New Honda Beat Street hadir dengan tipe CBS dalam 3 pilihan warna yakni Street Black, Street Silver dan Street Black Silver. Model ini dipasarkan dengan harga Rp. 17,15 juta (On The Road Jakarta).
(Ano/Van)
Baca Juga: Bajaj Chetak Resmi Dijual, Harga Mirip Honda Scoopy
-
Jelajahi Honda Beat
Model Motor Honda
Jangan lewatkan
Promo Honda Beat, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Populer
Video Motor Honda Beat Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Kapasitas
109.5
|
109.5
|
124.8
|
124.96
|
110
|
Tenaga Maksimal
8.8
|
8.89
|
11.1
|
9.4
|
8.85
|
Torsi Maksimal
9.2 Nm
|
9.2 Nm
|
10.8 Nm
|
9.5 Nm
|
9.3 Nm
|
Jenis Mesin
Single Cylinder, 4-Stroke, Air Cooled SOHC Engine
|
Single Cylinder, 4-Stroke, Air Cooled SOHC Engine
|
4-Step, SOHC, eSP, Liquid Cooling Engine
|
Single Cylinder, 4-Stroke, Air-Cooled, SOHC
|
Single Cylinder, 4-Stroke, SOHC Engine
|
|
Tren Scooter
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor Honda Beat dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature