Incar Honda Scoopy? Berikut Skema Cicilannya. Mulai Rp 780 ribu!

Incar Honda Scoopy? Berikut Skema Cicilannya. Mulai Rp 780 ribu!
Contents
Baca SelengkapnyaSembunyikan

PT Astra Honda Motor (AHM) mulai memproduksi Scoopy di 2010. Ia menjadi jawaban ekonomis, bagi penyuka skuter matik bergaya retro. Di kelasnya pun cukup unggul. Ketimbang Yamaha Fino, kami rasa popularitas Scoopy jauh lebih baik. Masih mempertahankan model 2018, peminatnya tak kunjung sepi. Padahal, harganya mencapai Rp 19,447 juta (OTR Jakarta). Harga ini tertera di laman resmi Honda Cengkareng.

Dari laman yang sama, mereka turut memaparkan skema cicilan Honda Scoopy. Yang termurah mulai Rp 780 ribu. Ringan kan? Untuk mendapatkan itu, perlu memberikan uang muka sebesar Rp 4,2 juta dengan tenor 35 bulan. Cukup masuk akal. Asumsikan saja motor bekas Anda bisa terjual Rp 5 jutaan, uangnya sudah cukup dijadikan DP. Cicilan per bulannya pun tak begitu menguras kantong. Bahkan untuk yang memiliki penghasilan setara UMP Jakarta sebesar Rp 3.940.973. Tapi balik lagi, parameter murah atau mahal tergantung biaya hidup dan prioritas masing-masing. Selain itu, ada hal yang perlu diketahui. Walaupun bulanannya ringan, sebetulnya total yang dibayarkan mencapai Rp 31,5 juta.

Mengambil fasilitas seperti ini perlu diperhitungkan dengan matang. Menurut kami, jangan mengambil tenor yang terlalu lama. Dua tahun rasanya cukup ideal. Mengapa? Angka bulanannya sebetulnya tak terpaut jauh. Dengan uang muka yang sama (Rp 4,2 juta), misalnya, cicilan tenor 23 bulan hanya Rp 991 ribu. Artinya, hanya selisih Rp 200 ribuan dan total yang dibayarkan masih di angka Rp 26,9 juta. Sementara itu, harga motor terdepresiasi setiap tahunnya. Sedangkan total yang dibayarkan tak pernah berkurang. Guna menjaga keseimbangan itu, makanya kami sarankan jangan terlalu lama mencicil motor.

Jika tak cocok dengan skema tadi, rentang Down Payment (DP) disediakan cukup panjang. Mulai dari Rp 1,5 juta hingga Rp 4,2 juta. Pun tenornya. Paling singkat 11 bulan dan yang terpanjang 35 bulan. Berikut daftar tabelnya.

Uang Muka (DP)

11 Bulan

17 Bulan

23 Bulan

27 Bulan

29 Bulan

33 Bulan

35 Bulan

1,500,000

2,048

1,435

1,147

1,030

1,006

934

901

1,600,000

2,038

1,428

1,141

1,025

1,001

929

896

1,800,000

2,017

1,413

1,129

1,015

991

920

887

2,000,000

1,996

1,398

1,118

1,004

981

911

878

2,200,000

1,975

1,384

1,106

994

971

901

869

2,400,000

1,954

1,369

1,095

984

961

892

860

2,600,000

1,933

1,355

1,083

974

951

883

852

2,800,000

1,912

1,340

1,072

963

941

873

843

3,000,000

1,891

1,325

1,060

953

931

864

834

3,200,000

1,870

1,311

1,049

943

921

855

825

3,400,000

1,849

1,296

1,037

932

911

846

816

3,600,000

1,827

1,282

1,025

922

901

836

807

3,800,000

1,806

1,267

1,014

912

890

827

798

4,000,000

1,785

1,252

1,002

902

880

818

789

4,200,000

1,764

1,238

991

891

870

809

780

Skema ini hanya salah satu contoh. Berbeda perusahaan leasing, berbeda pula kebijakannya. Namun ilustrasi ini bisa menjadi gambaran bagi Anda yang ingin mengambil kredit Honda Scoopy 2019 di Jakarta. Perlu diingat, harga di luar kota bisa lebih mahal karena ada tambahan biaya kirim dan lainnya.

Tentang Honda Scoopy

Scoopy disediakan dalam dua pilihan gaya, Stylish dan Sporty. Keduanya tak memiliki perbedaan harga dan mesin. Namun, nuansanya berbeda. Tersedia warna merah, putih, dan hitam pada varian sporty. Di sekujur bodinya juga tertera banyak stiker grafis. Lalu warna pelek dan jok dilabur hitam. Berbeda dengan varian stylish, yang mengadaptasi gaya elegan. Tak ada grafis sama sekali. Hanya ada stiker stylish di samping bodi belakang. Peleknya juga diberi kelir silver dan joknya coklat. Sedangkan pilihan warnanya lebih banyak; stylish black, stylish white, stylish matte brown, stylish matte red.

Beranjak ke sektor jantung pacu. Bekalan mesin SOHC 108,2 cc mampu memberikan tenaga 9,1 PS dan torsi 9,4 Nm. Atas teknologi injeksi PGM-FI, konsumsi BBMnya pun terkenal cukup efisien. (Hel/Odi)

Baca Juga: Honda CRF150L, Ini Kelebihan dan Kekurangannya

Helmi Alfriandi

Helmi Alfriandi

Kalau bicara petrolhead, Helmi mungkin salah satu yang cukup ekstrim. Pengetahuan otomotifnya luas, pengalaman menulisnya dimulai sebagai anak magang di Majalah Autocar Indonesia. Sempat berpaling bekerja di perbankan, tapi passion di bidang otomotif yang tidak bisa diabaikan membuatnya berlabuh di OTO.com. Meski sehari-hari menggunakan Suzuki Skywave, tapi di garasi rumahnya ada motor tua yang sedang ia bangun. Helmi juga paham betul mobil lawas, terutama Mercedes-Benz karena ia datang dari keluarga yang menggemari merek Jerman itu.

Baca Bio Penuh

Model Motor Honda

  • Honda Vario 125
    Honda Vario 125
  • Honda Scoopy
    Honda Scoopy
  • Honda Beat
    Honda Beat
  • Honda PCX160
    Honda PCX160
  • Honda Beat Street
    Honda Beat Street
  • Honda CRF150L
    Honda CRF150L
  • Honda Stylo 160
    Honda Stylo 160
  • Honda Vario 160
    Honda Vario 160
  • Honda ADV 160
    Honda ADV 160
  • Honda Supra GTR 150
    Honda Supra GTR 150
Harga Motor Honda

Jangan lewatkan

Promo Honda Scoopy, DP & Cicilan

  • Scoopy Sporty DP Rp 1,8 Juta Angsuran Rp 1,13 Juta x 35 Bulan Rp 21,88 Juta OTR Lihat Promo
  • Scoopy Fashion DP Rp 1,8 Juta Angsuran Rp 1,13 Juta x 35 Bulan Rp 21,88 Juta OTR Lihat Promo
  • Scoopy Stylish DP Rp 1,9 Juta Angsuran Rp 1,18 Juta x 35 Bulan Rp 22,68 Juta OTR Lihat Promo
  • Scoopy Prestige DP Rp 1,9 Juta Angsuran Rp 1,18 Juta x 35 Bulan Rp 22,68 Juta OTR Lihat Promo

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Motor Honda Scoopy Terbaru di Oto

Oto
  • All New Honda Scoopy, The Fifth Generation Significant Transformation
    All New Honda Scoopy, The Fifth Generation Significant Transformation
    23 Nov, 2020 .
  • Review Honda Scoopy 2017: Skutik (Nyaris) Sempurna I OTO.COM
    Review Honda Scoopy 2017: Skutik (Nyaris) Sempurna I OTO.COM
    22 Jun, 2017 . 178 kali dilihat
  • Seksinya Honda Scoopy velg 12 Inci Terbaru I OTO.com
    Seksinya Honda Scoopy velg 12 Inci Terbaru I OTO.com
    04 Apr, 2017 . 23K kali dilihat
  • Review Motor Honda Scoopy eSP Stylish 2015
    Review Motor Honda Scoopy eSP Stylish 2015
    06 Oct, 2015 . 10K kali dilihat
  • New Honda Scoopy eSP
    New Honda Scoopy eSP
    06 Oct, 2015 . 8K kali dilihat
Tonton Video Motor Honda Scoopy

Bandingkan & Rekomendasi

Honda Scoopy
Honda Scoopy
Rp 22,52 - 23,33 Juta
Harga Scoopy
Yamaha Fazzio
Yamaha Fazzio
Rp 23,05 Juta
4.67 (3 Ulasan)
Harga Fazzio
Honda Vario 125
Honda Vario 125
Rp 24,45 Juta
Harga Vario 125
Honda Genio
Honda Genio
Rp 19,73 Juta
Harga Genio
Yamaha Jupiter Z1
Yamaha Jupiter Z1
Rp 19,79 Juta
Harga Jupiter Z1
Kapasitas 109.5
124.86
124.8
110
113.7
Jenis Mesin Single Cylinder, 4-Stroke, Air-Cooled, SOHC
Single Cylinder, Air Cooled, SOHC Engine
4-Step, SOHC, eSP, Liquid Cooling Engine
Single Cylinder, 4-Stroke, SOHC Engine
4-Stroke, SOHC
Diameter x langkah 47 mm x 63.1 mm
52.4 mm x 57.9 mm
52.4 mm x 57.9 mm
47 mm x 63.1 mm
50 mm x 57.9 mm
Indikator Lampu Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Bandingkan Sekarang

Tren Scooter

  • Yang Akan Datang
  • Kymco AK 550
    Kymco AK 550
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW C Evolution ev
    BMW C Evolution
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron T-Rex ev
    Polytron T-Rex
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron EVO ev
    Polytron EVO
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Cygnus X
    Yamaha Cygnus X
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Scooter Yang Akan Datang

Artikel Motor Honda Scoopy dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Honda Scoopy Hello Kitty Limited Edition, Dijual 2.000 Unit
    Honda Scoopy Hello Kitty Limited Edition, Dijual 2.000 Unit
    Zenuar Istanto, 06 Agu, 2024
  • Kasus Rangka eSAF Terus Bergulir, AHM Buka Layanan Pengecekan
    Kasus Rangka eSAF Terus Bergulir, AHM Buka Layanan Pengecekan
    Anjar Leksana, 01 Sep, 2023
  • Cicilan Honda Scoopy Mulai Rp900 Ribu Sebulan, Cek Simulasinya
    Cicilan Honda Scoopy Mulai Rp900 Ribu Sebulan, Cek Simulasinya
    Anjar Leksana, 15 Mar, 2023
  • AHM Hiasi New Honda Scoopy 2022 dengan Striping dan Warna Baru
    AHM Hiasi New Honda Scoopy 2022 dengan Striping dan Warna Baru
    Anjar Leksana, 01 Nov, 2022
  • Yamaha Fazzio Coba Mengadang, Ini Alasan Tetap Pilih Honda Scoopy
    Yamaha Fazzio Coba Mengadang, Ini Alasan Tetap Pilih Honda Scoopy
    Zenuar Istanto, 31 Jan, 2022
  • First Ride All New Honda Scoopy: Evolusi ke Level Lebih Canggih
    First Ride All New Honda Scoopy: Evolusi ke Level Lebih Canggih
    Zenuar Istanto, 16 Nov, 2020
  • Pilihan Skutik yang Paling Pas untuk Pengendara Berpostur Kecil, Selain Honda Scoopy
    Pilihan Skutik yang Paling Pas untuk Pengendara Berpostur Kecil, Selain Honda Scoopy
    Zenuar Istanto, 06 Apr, 2021
  • Mencari Persamaan dan Perbedaan Honda Scoopy, Genio dan Beat
    Mencari Persamaan dan Perbedaan Honda Scoopy, Genio dan Beat
    Zenuar Istanto, 28 Jan, 2021
  • Bongkar Keunggulan dan Kelemahan Honda All New Scoopy
    Bongkar Keunggulan dan Kelemahan Honda All New Scoopy
    Helmi Alfriandi, 03 Des, 2020
  • Opsi Motor Bekas Seharga Honda All New Scoopy, Dapat Apa Saja?
    Opsi Motor Bekas Seharga Honda All New Scoopy, Dapat Apa Saja?
    Helmi Alfriandi, 19 Nov, 2020
  • 6 Hal Paling Menarik dari All New Honda Scoopy
    6 Hal Paling Menarik dari All New Honda Scoopy
    Zenuar Istanto, 18 Nov, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*