GIIAS 2021: Honda CB150X, Barometer Baru Motor Adventure Bermesin 150 Cc

GIIAS 2021: Honda CB150X, Barometer Baru Motor Adventure Bermesin 150 Cc

PT Astra Honda Motor (AHM) kembali membuat kejutan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Tak terduga, mereka justru meluncurkan motor sport adventure, Honda CB150X. Peluncuran di lantai GIIAS juga cukup menarik, CB150X pertama kali lahir di dunia alias debut global (world premiere). Secara tak langsung, menguatkan identitas sayap mengepak sebagai pemimpin pasar roda dua domestik.

Sebuah keputusan yang cukup berani, mengingat sampai saat ini industri roda dua masih dominan ke motor bertransmisi matik. Hadirnya Honda CB150X boleh dibilang jadi benchmark di segmen motor Indonesia, bahkan AHM mengklaim jika motor ini jadi yang pertama di kelasnya.

Direktur Pemasaran PT AHM, Thomas Wijaya menjelaskan, CB150X dibangun dari platform model yang sudah ada yakni all new CBR150R. Namun disesuaikan dengan tampilan dan fungsinya sebagai motor petualang.

"Pengembangan motor ini diteruskan dari mesin CBR150R, tapi tentu disesuaikan dengan kenyamanan dan fungsionalitasnya untuk touring yang tentu menghadapi medan yang berbeda," kata Thomas.

Desain Kental Aura Touring

Di pasar Indonesia saat ini, genre motor sport touring adventure baru tersedia untuk enjin 250 cc ke atas. Tak salah jika AHM menyebut dirinya sebagai pionir di segmen ini.

Lahir sebagai pionir, Honda CB150X punya tampilan dan visual yang kental motor adventure touring. Itu disalurkan lewat gaya dan posisi berkendara yang rileks. Desain fascia tentunya mengikuti paten motor tualang. Dia punya bodi samping yang lebar, mengaplikasikan windshield, under cowl, dan hadirnya spakbor depan menyerupai paruh ‘bebek'.

Selebihnya dari bagian tengah sampai ke belakang kurang lebih identik dengan Honda CB150R Streetfire. Pun untuk desain velg yang masih menggunakan tipe cast wheel alias racing.

GIIAS 2021: Honda CB150X Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Mulai Rp 32 Jutaan

Revisi Panjang Upside Down

Secara umum, suspensi dari CB150X menggunakan tipe yang sama dengan CB150R Streetfire maupun CBR150R. Namun biar tongkrongannya makin kuat sebuah motor touring adventure, pabrikan merevisi panjangnya sampai 30 mm.

Alhasil dengan revisi panjang di suspensi depan upside-downnya turut mengubah ground clearance menjadi 180 mm, Honda CB150R Streetfire memiliki panjang 164 mm.

Tujuannya ketika motor diajak bermain ke jalur yang cukup ekstrem potensi membentur atau menghantam gravel bisa diminimalisir. Lagi pula semakin aman lantaran ada proteksi ekstra komponen undercowl yang kokoh.

Kelengkapan Fitur Honda CB150X

Untuk menemani calon pemiliknya berpetualang, Honda CB150X kedapatan fitur-fitur penunjangnya. Selain windshield, motor ini juga dilengkapi dengan panel meter full digital yang identik dengan CB dan CBR150R.

Pengaplikasian setang model tapered handlebar dan posisinya dibuat tinggi dan sedikit lebar membuat posisi rider semakin nyaman dan gagah. Kemudian untuk semua sistem penerangan dari motor sudah dibekali teknologi LED baik di lampu depan, belakang, dan penanda seinnya.

GIIAS 2021: AHM Pasang Target Penjualan New CB150X 2.000 Unit per Bulan

Diferensiasi Output Mesin

Kendati mengemas mesin yang identik dengan produk terdahulunya (CB150R/CBR150R) berkubikasi 149 cc, DOHC, 4-tak, 4-katup, 1-silinder disebutkan jika output CB150X akan memiliki perbedaan.

Sekadar informasi aja, Honda CB150R Streetfire punya tenaga maksimal 16,6 daya kuda pada putaran mesin 9.000 rpm dan torsi puncak 13,8 Nm di 7.000 rpm.

Pihak Honda mengatakan output yang dihasilkan dari CB150X akan memiliki performa yang baik di puntiran mesin rendah, menengah, dan torsi yang pas untuk melibas tanjakan.

Ditawarkan Mulai Rp 32 Juta

Bila tertarik dengan produk anyar Honda ini, dari laman resmi AHM dijual dengan harga mulai Rp 32 sampai Rp 35 juta. Banderol yang diset sedikit tinggi dari CB150R yang dilego mulai Rp 29,7 hingga 30,7 juta.

Unitnya sendiri sudah bisa dipesan di seluruh jaringan diler Honda. Nah jika penasaran dengan wujud motor ini, Anda bisa datang langsung ke pameran GIIAS 2021 sampai 21 November mendatang. (Kit/Raju)

GIIAS 2021: 10 Hal Istimewa dari Motor Adventure Touring, Honda CB150X

Contents

Bangkit Jaya Putra

Bangkit Jaya Putra

Pria yang akrab dipanggil dengan Bangkit. Ia sangat gemar mengendari motor. Passion nya di jurnalisme, khususnya otomotif juga sangat kuat.

Baca Bio Penuh

Model Motor Honda

  • Honda Vario 125
    Honda Vario 125
  • Honda Scoopy
    Honda Scoopy
  • Honda Beat
    Honda Beat
  • Honda PCX160
    Honda PCX160
  • Honda Beat Street
    Honda Beat Street
  • Honda CRF150L
    Honda CRF150L
  • Honda Stylo 160
    Honda Stylo 160
  • Honda Vario 160
    Honda Vario 160
  • Honda ADV 160
    Honda ADV 160
  • Honda Supra GTR 150
    Honda Supra GTR 150
Harga Motor Honda

Jangan lewatkan

Promo Honda CB150X , DP & Cicilan

  • CB150X Standard DP Rp 2,4 Juta Angsuran Rp 1,63 Juta x 35 Bulan Rp 34,52 Juta OTR Lihat Promo

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Motor Honda CB150X Terbaru di Oto

Oto
  • Honda CB150X : Wajib Punya, Senjata Baru Buat Touring Cuma 30 Jutaan | Test Ride
    Honda CB150X : Wajib Punya, Senjata Baru Buat Touring Cuma 30 Jutaan | Test Ride
    21 Mar, 2022 .
  • Honda CB150X | First Ride | Melewati Ekspektasi!
    Honda CB150X | First Ride | Melewati Ekspektasi!
    23 Dec, 2021 .
  • GIIAS 2021 | Honda CB150X |World Premiere
    GIIAS 2021 | Honda CB150X |World Premiere
    15 Nov, 2021 .
Tonton Video Motor Honda CB150X

Bandingkan & Rekomendasi

Honda CB150X
Honda CB150X
Rp 33,91 Juta
Harga Honda CB150X
Ducati MultiStrada
Kawasaki Versys 1000
Kawasaki Versys 650
Kawasaki Versys 650
Rp 234,5 Juta
Harga Versys 650
MV Agusta Turismo Veloce
Kapasitas 149.16
937
1043
649
798
Jenis Penggerak Chain Drive
Chain Drive
Chain Drive
Chain Drive
Chain Drive
Jenis Mesin Single Cylinder, 4-Stroke, 4 Valves Liquid Cooled, DOHC Engine
Testastretta L-Twin Cylinder, 8 Valve, 4-Stroke, Liquid Cooled Engine
4-Stroke,DOHC
4-Stroke, DOHC
Three Cylinder, 4-Stroke, 12-Valve
Ground Clearance 181
-
150 mm
170 mm
140 mm
Ukuran velg depan R17
R19
R17
R17
R17
Mode Berkendara Street, Road
Urban, Sport, Touring
Touring
Sport
Normal, Sport, Rain
Tenaga Maksimal -
113
118
68.39
110
Torsi Maksimal -
96 Nm
102 Nm
64 Nm
80 Nm
Bandingkan Sekarang

Tren Adventure Touring

Artikel Motor Honda CB150X dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • AHM Tampilkan Tiga Karya Modifikasi Honda CB150X Bergaya Unik
    AHM Tampilkan Tiga Karya Modifikasi Honda CB150X Bergaya Unik
    Anjar Leksana, 08 Mei, 2023
  • Cocok buat Hobi, Pilih Yamaha XSR 155 atau Honda CB150X?
    Cocok buat Hobi, Pilih Yamaha XSR 155 atau Honda CB150X?
    Zenuar Istanto, 09 Feb, 2023
  • Honda CB150X Mendapat Opsi Warna Baru
    Honda CB150X Mendapat Opsi Warna Baru
    Bangkit Jaya Putra, 20 Des, 2022
  • Motor Touring Rp30 Jutaan, Pilih Honda CB150X atau Yamaha Vixion R?
    Motor Touring Rp30 Jutaan, Pilih Honda CB150X atau Yamaha Vixion R?
    Zenuar Istanto, 26 Jan, 2022
  • Alasan Honda CB150X Begitu Spesial di Indonesia
    Alasan Honda CB150X Begitu Spesial di Indonesia
    Ardiantomi, 21 Des, 2021
  • Honda CB150X: Pionir Entitas Baru Menjawab Keinginan Penghobi Touring
    Honda CB150X: Pionir Entitas Baru Menjawab Keinginan Penghobi Touring
    Ardiantomi, 16 Mar, 2022

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*