3 Nilai Jual yang Ditawarkan Yamaha Fazzio Hybrid Connected

3 Nilai Jual yang Ditawarkan Yamaha Fazzio Hybrid Connected

Model anyar dilansir Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) demi membuka peluang baru. Mereka tawarkan skutik mungil nan menggemaskan, Fazzio dengan embel-embel hybrid ringan. Ia bertengger sebagai kategori Classy Yamaha. Sebagai barang gres untuk menyasar kaum urban muda. Pabrikan memberi sejumlah perangkat guna memikat target market di segmen ini. Mulai dari tampilan klasik berjiwa kontemporer, teknologi enjin Power Assist dan tak lupa sofistikasi Y-Connected.

KEY TAKEAWAYS

  • Poin-poin unggulan Yamaha Fazzio Hybrid Connected

    Ia punya tampilan desain menarik, mesin hybrid dan kaya fitur
  • Yamaha Fazzio Hybrid punya fitur Y-Connect

    Memungkinkan terhubung dengan smartphone melalui Bluetooth
  • Visual Menarik

    Fazzio memiliki paras amat berbeda dari beberapa produk lain. Artinya keunikan itulah yang jadi suguhan utama. Secara umum konsumen bakal melihat desain sebuah skuter matik lebih dulu, ketimbang perangkat lainnya. Dan Yamaha menerapkan itu lewat tarikan tubuh yang bernuansa klasik. Lihatlah, bentuk kepala oval plus pendar cahaya dari LED. Kemudian lampu sein vertikal berada tepat di bawahnya. Bentuk sayap depan juga terlihat manis plus sentuhan cat hitam di tengah.

    Fazzio

    Komposisi ini menegaskan. Walau gaya Fazzio bak skutik retro, namun tetap tampak menyiratkan kesan canggih dengan tata letak LED. Begitu juga rupa bodi ramping hingga desain lampu buritan. Kemudian saat menengok panel meter juga sudah sepenuhnya digital. Cocok bagi kaum urban. Mengenai dimensi, ia memiliki panjang 1.820 mm, lebar 685 mm, tinggi 1.125 mm dan jarak sumbu roda 1.280 mm. Tinggi tempat duduk 750 mm, pas bagi masyarakat Asia.

    Belum lagi, dukungan opsi warna yang mendukung tampilan masa kini. Fazzio menawarkan ragam kelir cerah dan ceria, selain warna dasar silver dan hitam. Fazzio Hybrid Connected Neo menawarkan tampilan warna glossy, cocok untuk anak muda. Pilihannya ada Cyan, Red, Beige, dan Black. Sementara untuk Fazzio Lux hadir dengan opsi warna yang lebih elegan yakni Prestige Silver dan Matte Black.

    Jantung Hybrid Ringan

    Ia datang dengan nama hybrid. Namun bukan seperti mobil hybrid secara umum. Fazzio diberi Electric Power Assist Start. Ini yang membuat akselerasi awal lebih bertenaga dan halus khususnya ketika membawa penumpang, barang dan jalan menanjak. Motor juga berbekal One Push Start, sehingga mesin cepat menyala dengan satu sentuhan. Tak lupa, Stop & Start System guna mematikan mesin secara otomatis saat enjin tidak digunakan. Jadi lebih menghemat bahan bakar.

    Yamaha Fazzio

    Jantung pacu berkapasitas 125 cc. Mesin Fazzio memiliki rasio kompresi 11 : 0,4. Daya maksimum tersalur 6,2 kW di 6.500 rpm. Sedangkan torsi puncak diraih 10,6 Nm (0,98 kgf.m) sejak 5.500 rpm. Mereka memakai sistem starter elektrik berikut pelumasan mesin 0,80 liter. Format ini sudah cukup untuk menggerakan Fazzio.

    Fitur Y-Connect

    Yamaha paham betul mengenai kebutuhan kawula muda untuk selalu terkoneksi dengan smartphone. Sehingga Fazzio berbekal fitur Y-Connect. Gawai Anda bisa sambung ke sepeda motor. Perangkat ini juga telah digunakan di produk lain. Seperti All New Aerox Connected, All New NMAX Connected serta All New R15 Connected. Kini pabrikan semakin memperluas penggunaan fitur ini bagi skutik mungil 125 cc.

    Yamaha Fazzio

    Lewat aplikasi Y-Connect, pengendara dapat terkoneksi untuk mendapatkan update notifikasi telepon dan pesan. Kemudian lokasi parkir, rekomendasi perawatan (engine oil dan battery /accu), monitoring konsumsi bahan bakar dan notifikasi malfungsi. Itu semua ditawarkan Yamaha Indonesia guna memikat hati generasi muda sekarang. (Alx/Tom)

    Baca juga: Simak Kelebihan dan Kekurangan Yamaha Fazzio Sebelum Memutuskan Membelinya

    Anjar Leksana

    Anjar Leksana

    Anjar Leksana adalah wartawan multitalenta. Ia pernah jadi guru bahasa Inggris, sebelum kepincut jadi wartawan ekonomi di salah satu majalah. Tidak lama, ia lantas tertarik dengan dunia otomotif, yang hingga sekarang dilakoni. Kiprahnya di dunia jurnalistik otomotif diawali dengan menulis untuk majalah otomotif ternama seperti Autocar Indonesia, Autobild, hingga Black Experience. Pengalamannya mengulas mobil serta pengetahuannya di bidang industri menjadi modal berharga untuk menyuguhkan tulisan yang berkualitas.

    Baca Bio Penuh

    Model Motor Yamaha

    Harga Motor Yamaha

    Jangan lewatkan

    Promo Yamaha Fazzio, DP & Cicilan

    IIMS 2025

    Tren & Pembaruan Terbaru

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature

    Motor Unggulan Yamaha

    • Yang Akan Datang

    Video Motor Yamaha Fazzio Terbaru di Oto

    Oto
    Tonton Video Motor Yamaha Fazzio

    Bandingkan & Rekomendasi

    Yamaha Fazzio
    Yamaha Fazzio
    Rp 23,05 Juta
    4.67 (3 Ulasan)
    Harga Fazzio
    Honda Scoopy
    Honda Scoopy
    Rp 22,52 - 23,33 Juta
    Harga Scoopy
    Honda Vario 125
    Honda Vario 125
    Rp 24,45 Juta
    Harga Vario 125
    TVS Neo XR
    TVS Neo XR
    Rp 18,1 Juta
    Harga Neo XR
    TVS Rockz
    TVS Rockz
    Rp 19,9 Juta
    Harga Rockz
    Kapasitas 124.86
    109.5
    124.8
    109.7
    124.5
    Jenis Mesin Single Cylinder, Air Cooled, SOHC Engine
    Single Cylinder, 4-Stroke, Air-Cooled, SOHC
    4-Step, SOHC, eSP, Liquid Cooling Engine
    4-Stroke, SOHC
    4 Stroke, SOHC, Air Cooled
    Diameter x langkah 52.4 mm x 57.9 mm
    47 mm x 63.1 mm
    52.4 mm x 57.9 mm
    53.5 mm x 48.8 mm
    57 mm x 48.8 mm
    Indikator Lampu Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Bandingkan Sekarang

    Tren Scooter

    • Yang Akan Datang
    Motor Scooter Yang Akan Datang

    Artikel Motor Yamaha Fazzio dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*