Ulang Tahun ke-50, Toyota Hiace Dapat Sentuhan Mewah dan Klasik
Tahun ini Toyota merayakan di model legendarisnya. Tidak hanya Hilux yang berulang tahun ke-50, Hiace ternyata memasuki usia sama. Dua mobil ini merupakan tonggak sejarah Toyota sebagai pabrikan otomotif terlaris asal Jepang. Karena itu, dibuatlah edisi khusus untuk Hiace spesial bagi konsumen di Jepang saja.
Edisi istimewa dilabeli nama Toyota Hiace 50th Anniversary Limited. Varian di Jepang memang lebih lengkap dibanding pasar negara lain. Jadi ada varian untuk pembeli pribadi dan komersial. Makanya disediakan jenis bodi berbeda, dengan format wheelbase panjang dan pendek. Ada pula pilihan untuk atap rendah maupun atap tinggi seperti Hiace yang beredar di Indonesia.
Terdapat dua desain ditawarkan, elegan untuk Anniversary Limited dan bergaya retro untuk Hiace Relaxbase. Dari luar, beberapa detail khusus bertemakan 50th Anniversary terpampang untuk membedakan dengan Hiace standar. Lampu depan LED dengan grille krom menjadi fitur standar untuk Hiace 50th. Begitu pula pintu geser elektrik di kedua sisi yang memiliki fitur proteksi antiterjepit.
Perbedaan lebih mencolok ada di bagian interior. Kabin didekorasi panel kayu imitasi bersama lapisan kulit mulai dari jok, door trim, sampai setir. Aksen kayu membuat kesan mewah, terdapat di tuas transmisi, setir, arm rest, ventilasi AC dan head unit. Tombol start/stop engine ditambahkan agar lebih menekankan sebagai mobil penumpang. Begitu pintu geser terbuka, penumpang disambut scuff plate dengan pendaran cahaya iluminasi. Tak lupa, Toyota memberikan fitur keselamatan Toyota Safety Sense yang canggih. Terdiri dari Lane Keep Assist, adaptive headlight dan automatic emergency braking.
Namun yang lebih menarik dari dua edisi spesial ini, trim Hiace Relaxbase. Desainnya cukup menonjol karena mengesankan gaya retro. Inspirasinya mengambil dari Hiace dan desain Volkswagen Kombi. Rumah modifikasi Modellista yang merancangnya, dengan melapisi Hiace dalam tiga warna berbeda (tri-tone). Menjadikannya semakin bergaya klasik ala van era 1960an.
Kesan VW Kombi didapat dari warna hitam berbentuk V di wajah, yang menjalar hingga ke pilar B dan seolah menyatu dengan jendela samping. Warna dominanya kuning muda klasik, dipadu bemper depan dan belakang warna putih, begitu pula bagian fender. Semakin mengesankan aura klasik, desain pelek alloy bergaya pelek besi, ditutup dop kromium mengilap. (Odi)
Baca Juga: Toyota 86 TRD Special Edition, Tanpa Tenaga Tambahan
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Toyota Hiace
Model Mobil Toyota
Jangan lewatkan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Toyota Hiace Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
Mesin
2982
|
1493
|
-
|
1991
|
Tenaga
134
|
93
|
80
|
211
|
Tempat Duduk
11
|
2
|
2
|
7
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Manual
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Kapasitas Baterai
-
|
-
|
42 kWh
|
-
|
|
Tren Minivans
- Populer
Artikel Mobil Toyota Hiace dari Carvaganza
Artikel Mobil Toyota Hiace dari Zigwheels
- Motovaganza