Toyota Kijang Innova, Fortuner dan Agya Mendominasi Ekspor Toyota
Jakarta: Seiring berjalannya waktu, rapor ekspor yang ditorehkan oleh pabrik Toyota, PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) terus berangsur-angsur meningkat. Hal ini terlihat dari peraihan unitnya yang naik berturut-turut dalam tiga bulan terakhir, dari 16.700 unit di Maret, lalu naik 200 unit di April menjadi 16.900 dan 18.600 unit pada bulan Mei kemarin. Adapun tiga model line-up Toyota yang turut memberikan kontribusi terbesar, bukan hanya duet All New Kijang Innova dan All New Fortuner, namun juga varian Low Cost Green Car, Toyota Agya.
Bila dipaparkan lebih detail, dari total ekspor kendaraan utuh yang terjadi pada bulan Mei 2016, terdiri dari generasi terbaru SUV Toyota, All New Fortuner sebesar 24,7% atau 4.600 unit. Pada posisi keduanya, terdapat MPV 7-penumpang teranyar, All New Kijang Innova sebanyak 18,8% atau 3.500 unit. Kemudian, diikuti oleh Toyota Agya dengan porsi 9,1% atau 1.700 unit. Sedangkan, sisanya 47% atau 8.800 unit tersebut merupakan angka gabungan dari model lainnya seperti Vios, Yaris, Avanza, Rush dan Town Ace atau Lite Ace.
“Kami berupaya dengan sungguh-sungguh untuk bisa menjaga stabilitas kinerja ekspor, terutama karena sempat vakum mengekspor Kijang Innova dan Fortuner yang disebabkan oleh persiapan produksi perubahan model total kedua model tersebut. Respon konsumen yang positif menjadi pemicu semangat kami untuk mengejar target ekspor yang ditetapkan di awal tahun agar dapat dicapai dengan baik,” jelas I Made Dana Tangkas selaku Direktur Korporasi dan Hubungan Eksternal TMMIN.
Adapun negara-negara yang menjadi tujuan ekspor dari dua model yang paling diminati oleh pasar internasional ini adalah kawasan Asia-Pasifik, Amerika Latin, Karibia dan Timur Tengah. Hanya saja untuk negara dengan penyerapan terbanyak dari kedua produk Innovative Multi-purpose Vehicle (IMV) yang diproduksi di Pabrik TMMIN Karawang I, Jawa Barat ini memang berbeda. Dimana Kijang Innova disambut hangat di Saudi Arabia dan Fortuner di Filipina.
Disamping meningkatnya kontribusi dari Agya pada bulan Mei, faktor lain yang juga ikut mempengaruhi pencapaian angka ekspor CBU (Complete Build-up Unit) menurut I Made Dana Tangkas adalah dukungan para pemasok dan sistem logistik yang memadai. Bahkan, TMMIN sendiri masuk ke dalam salah satu dari 11 pusat logistik berikat yang baru-baru ini diresmikan pemerintah. Pun via peresmian itu, TMMIN berharap dapat membantu kelancaran arus logistik dan jadi sentimen positif di kegiatan industri dari fase hulu sampai hilir.
Kembali ke pasar domestik, ketiga model yang mendominasi ekspor Toyota ini rupanya memiliki prestasi yang membanggakan. Ya, mereka memimpin di segmennya masing-masing. Merujuk dari data wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (GAIKINDO) per bulan Mei 2016, All New Fortuner menduduki posisi klasemen pertama di kelas SUV mengalahkan pesaing terberatnya Mitsubishi Pajero Sport dengan total penjualan 9.992 unit. Lalu, All New Kijang Innova merajai segmen MPV dengan peraihan 25.390 unit dan Agya terus mempertahankan puncak klasemen di kancah kompetisi LCGC dengan mengumpulkan angka penjualan 23.212 unit.
Secara singkat, PT Toyota Astra Motor (TAM) meniagakan ketiga model tersebut di Nusantara dengan banderol on the road wilayah DKI Jakarta mulai dari Rp 444,2 Juta sampai Rp 633,7 Juta untuk banderol harga Fortuner, Rp 308,6 Juta hingga Rp 432,2 Juta untuk banderol harga Kijang Innova, sementara banderol harga Agya dipasarkan pada rentang Rp 114,03 Juta ke Rp 136,66 Juta.
Baca Juga: MPV LCGC Toyota Dipastikan Bernama Calya, Siap Diproduksi 100 Ribu Unit
Sumber foto: PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN)
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Toyota
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Toyota Fortuner (2011-2016) Terbaru di Oto
Tren SUV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Toyota Fortuner (2011-2016) dari Carvaganza
Artikel Mobil Toyota Fortuner (2011-2016) dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice