Toyota Innova Venturer, Kijang Termahal Dapat Apa Saja?

Toyota Innova Venturer, Kijang Termahal Dapat Apa Saja?

Innova Venturer punya kesamaan dengan Avanza Veloz. Keduanya, varian tertinggi dari Kijang Innova dan Avanza. Tentu dengan fitur paling lengkap dan desain lebih mewah. Kemudian namanya pun dibedakan, agar varian yang sudah banyak tidak bertambah banyak lagi. Venturer sendiri baru diluncurkan awal tahun ini. Sebelumnya, Innova hanya terdiri dari 3 varian : G,V dan Q. Semua varian terdiri dari pilihan dua mesin dan transmisi.

Innova Venturer launched

Toyota ingin menangkap target konsumen yang lebih mapan dengan tetap mempertahankan basis Innova. Lalu dikembangkanlah proyek Venturer, yang menggunakan Innova tipe Q sebagai basis utama. Agar tidak terlalu berhimpitan harganya, Innova 2.4 Q dihilangkan, tapi versi bensin tetap ada. Singkatnya, Venturer memiliki seluruh fitur yang dimiliki Innova 2.4 Q dan ditambahkan aksesori lain agar sesuai target yang ingin dicapai.

Tampilannya didandani ala petualang dan terkesan juga karakter SUV. Khususnya dari penambahan side rocker moulding hitam di sekeliling bodi yang diramaikan aksen krom di samping dan keempat sudut. Permainan krom tak berhenti di situ. Grille besarnya yang hitam mengilap, dibubuhi frame krom juga. Tak lupa, garnish di pintu belakang juga ada selain laburan hitam glossy di antara kedua lampu.

Agar sosoknya lebih gagah, pelek dikelir hitam. Yang sayangnya masih memakai model sama seperti berukuran 17-inci miliki Innova Q. Fitur eksterior lainnya yang juga sama antara lain, LED projector headlamp, spion dengan welcome light dan antena model sirip ikan hiu. Melongok ke dalam kabin, baru tersadar mengapa Innova Q belum diberi balutan kulit di joknya. Karena memang disiapkan untuk Venturer saja. Warnanya hitam sehingga terlihat elegan. Model kursi baris kedua berupa captain seat agar lebih eksklusif. Adanya panel kayu di setir, dasbor hingga door trim, semakin memancarkan kesan mewah.

Kelengkapan fitur sama saja dengan Innova Q. Penggunaan smart entry key, tak perlu lagi menyalakan mesin dengan anak kunci. Multi-Information Display (MID) model TFT terlihat inovatif menampilkan gambar berbentuk 3D. Penyejuk udara sudah mengadopsi climate control dan ambien pencahayaan di plafon yang berfungsi menambah kenyamanan. Tak ketinggalan, sistem hiburan berupa monitor 8-inci, yang bisa diatur hanya melalui gestur tubuh dan banyak fitur lain seperti Miracast, HDMI, Bluetooth, voice command, web browser dan koneksi smartphone.

Fitur keselamatan Innova Q yang semakin berkelas, pastinya juga ada di Venturer. Kantung udara tidak hanya untuk pengemudi dan penumpang, tapi sudah tersedia di bagian samping dan airbag berbentuk tirai. Sistem ABS+EBD sudah pasti punya, ditambah Vehicle Stability Control (VSC) untuk mencegah Venturer tergelincir di tikungan. Peranti Hill Assist Control (HAC) yang sangat berguna di tanjakan curam. Rasa was-was tergelincir turun, hilang karena mobil tertahan meski rem sudah dilepas.

Pilihan mesin tetap mempertahankan mesin bensin 1TR-FE 4-silinder 2,0-liter dengan teknologi Dual VVT-i dan mesin diesel 2GD-FTV 2,4-liter VNTurbo. Meski menjadi varian tertinggi, pilihan transmisi manual 5-percepatan tetap ditawarkan selain transmisi otomatis 6-percepatan. Meski terdengar mubazir dan agak aneh bila ada konsumen yang mau membeli mobil manual seharga Rp 400 jutaan.

Nah, berbicara soal harga, Venturer bukanlah Toyota Kijang dulu yang masih ‘merakyat’. Varian Venturer bensin 2.0 MT dihargai Rp 394,5 juta dan matik Rp 414,8 juta. Perbedaan harga dengan Innova tipe Q sekitar Rp 10 juta. Sementara Venturer 2.4 diesel MT sebesar Rp 432,2 juta dan 2.4 AT Rp 453,8 juta. Harga yang sudah menyasar MPV high sekelas Nissan Serena, Mazda Biante dan bahkan lebih mahal dari saudaranya sendiri, Toyota Voxy. (Odi/Van)

Baca Juga : Bedah Fitur Toyota Kijang Innova Q

Anindiyo Pradhono

Anindiyo Pradhono

Pria yang akrab disapa Odi ini memiliki pengetahuan luas soal dunia otomotif. Belasan tahun sudah berkecimpung di dunia yang sesuai passion-nya ini. Berbagai mobil telah dicicipi. Mulai dari mobil-mobil keluaran terbaru, mobil listrik, hybrid, sportscar, supercar hingga mobil balap formula. 

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Toyota

  • Toyota Calya
    Toyota Calya
  • Toyota Avanza
    Toyota Avanza
  • Toyota Rush
    Toyota Rush
  • Toyota Agya
    Toyota Agya
  • Toyota Kijang Innova
    Toyota Kijang Innova
  • Toyota Raize
    Toyota Raize
  • Toyota Fortuner
    Toyota Fortuner
  • Toyota Hilux
    Toyota Hilux
  • Toyota Veloz
    Toyota Veloz
  • Toyota Yaris
    Toyota Yaris
Harga Mobil Toyota

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Mobil Unggulan Toyota

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD Denza D9 ev
    BYD Denza D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Feb, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Toyota Venturer Terbaru di Oto

Oto
  • Toyota Innova Venturer | Road Test | Lebih Dari Sekedar MPV | OTO.com
    Toyota Innova Venturer | Road Test | Lebih Dari Sekedar MPV | OTO.com
    20 Aug, 2018 .
  • First Impression Kijang Innova Venturer 2017 I OTO.com
    First Impression Kijang Innova Venturer 2017 I OTO.com
    19 Jan, 2017 . 26 kali dilihat
Tonton Video Mobil Toyota Venturer

Tren MPV

  • Yang Akan Datang
  • BYD Denza D9 ev
    BYD Denza D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Feb, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil MPV Yang Akan Datang

Artikel Mobil Toyota Venturer dari Carvaganza

  • Dipecat PSSI, Ini Deretan Mobil Shin Tae Yong Selama Latih Timnas Indonesia
    Dipecat PSSI, Ini Deretan Mobil Shin Tae Yong Selama Latih Timnas Indonesia
    Alvando Noya, Hari ini
  • 4,3 Juta Unit BYD Terjual Sepanjang 2024, Pecahkan Rekor Baru
    4,3 Juta Unit BYD Terjual Sepanjang 2024, Pecahkan Rekor Baru
    Alvando Noya, Hari ini
  • Tingkatkan Ekosistem EV, Wuling Resmikan Pabrik Baterai Magic di Cikarang
    Tingkatkan Ekosistem EV, Wuling Resmikan Pabrik Baterai Magic di Cikarang
    Anjar Leksana, Hari ini
  • Meluncur Bulan Ini, Hyundai Creta Dapat Versi EV di India
    Meluncur Bulan Ini, Hyundai Creta Dapat Versi EV di India
    Alvando Noya, Hari ini
  • Cek Bengkel Resmi! Ada Recall Honda CR-V, Accord dan Civic Terbaru
    Cek Bengkel Resmi! Ada Recall Honda CR-V, Accord dan Civic Terbaru
    Muhammad Hafid, 04 Jan, 2025

Artikel Mobil Toyota Venturer dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature
  • MPV Bekas Enak buat Mudik, Pilih Nissan Serena C26 atau Toyota Venturer?
    MPV Bekas Enak buat Mudik, Pilih Nissan Serena C26 atau Toyota Venturer?
    Anindiyo Pradhono, 26 Apr, 2022
  • Komparasi MPV Bekas: Toyota Innova Venturer vs Nissan Serena C26
    Komparasi MPV Bekas: Toyota Innova Venturer vs Nissan Serena C26
    Anindiyo Pradhono, 01 Okt, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*