Toyota Corolla Dapatkan Penyegaran di Eropa, Lebih Gagah dan Aman

Toyota Corolla Dapatkan Penyegaran di Eropa, Lebih Gagah dan Aman

Di usia emasnya tahun 2016 ini, bukan hal yang kebetulan bila Toyota memiliki rencana meluncurkan sosok baru Toyota New Corolla. Di benua Amerika, mid-size Sedan ini meluncurkan edisi khusus 50 tahun, dan di Benua Eropa, Toyota juga baru saja mengumumkan tampilan terbaru salah satu sedan terlaris di dunia ini. Di Indonesia, Toyota Corolla Altis yang meluncur dua tahun lalu memiliki garis desain yang nyaris dengan Corolla di benua Eropa. Sehingga rasanya bukan hal yang tidak mungkin jika Corolla Altis akan mendapatkan penyegaran tahun ini.

Corolla 2016 tampak belakang

Berbicara tampilan depannya, Toyota ingin merubahnya lebih berwibawa tanpa merubah karakter desainnya. Oleh karenanya diberikan sentuhan pada rancangan rumah lampu utama yang dipangkas dimensinya dan disinergikan lewat garis melengkung yang selaras dengan bentuk kap serta bumper sehingga tampak lebih agresif. Bila sebelumnya terlihat sepasang garis horizontal pada grill, kini sudah direvisi dan hanya dikenakan satu garis yang dipisahkan lambang Toyota. Area bumper bawah terutama sisi samping kiri-kanan di make-over melalui lekukan yang dalam plus tiga buah garis yang ditarik dari area tengah hingga menjorok ke area lampu kabut.

Ketika melihatnya dari samping,  Corolla facelift ini tidak tampak perbedaan yang berarti kecuali desain palang velg alloy model baru dan Toyota yang menyiapkan dalam dua ukuran yakni 16 inci dan 17 inci. Berpindah ke buritan, diidentifikasi bila lampu belakang berteknologi LED ini mendapatkan ubahan aksen yakni sedikit lebih gelap di bagian lampu mundur dan lampu sein serta posisi keduanya diletakkan lebih ke atas. Panel berlapis krom dijadikan lebih panjang sehingga tampilannya menjadi lebih lebar.

tapak belakang Corolla 2016 Eropa

Perihal produsen tenaga, di balik bonnet, mesin Corolla tetap mempertahankan jantung mekanis berkapasitas 1.8L dengan kode 2ZR-FE berteknologi dual VVT-i yang memiliki prestasi menyajikan tenaga 151 PS dan melontarkan torsi sebanyak 190 Nm. Sedangkan berperan sebagai penyalur tenaga dipercayakan dua pilihan transmisi yakni manual 6-percepatan dan otomatis CVT dengan tambahan fitur paddle shift di balik lingkar kemudi.

Meskipun mid-size sedan ini sudah dibekali dengan fitur pendukung keselamatan berupa Dual Airbag dan Anti-lock Braking System plus EBD, namun produsen dari negeri Sakura ini menambahkannya lagi dengan Toyota Safety Sense. Ya, Paket keselamatan berkendara terbaru ini mendukung pengemudi guna menghindari kecelakaan dan meningkatkan keselamatan berkendara via informasi yang dianalisa melalui laser dan kamera yang terintegrasi di bagian tengah atas kaca depan.

Toyota Safety Sense pada Corolla terbaru ini terdiri dari empat fitur modern. Yang pertama adalah Pre-Collision System (PCS) yang memberi peringatan apabila terdeteksi kemungkinan kecelakaan di depan melalui suara dan tampilan serta pengereman otomatis jika kondisi darurat. Kemudian ada Lane Departure Alert (LDA) yang berfungsi mengingatkan pengemudi apabila mobil mengalami deviasi dari jalur tanpa menyalakan lampu sein serta Automatic High Beam (AHB) yang mengoptimalkan pandangan saat malam hari dengan memberikan penerangan yang memadai secara otomatis. Yang terakhir adalah Road Sign Assist (RSA) yang menghadirkan informasi yang berkenaan dengan rambu jalanan seperti batas kecepatan maksimum atau larangan tidak boleh mendahului di layar multimedia.

Kehadiran sosok baru Corolla baik di Eropa maupun Amerika menjadikan kans kehadiran Corolla Altis facelift di Indonesia menjadi lebih besar. Apalagi, Honda tengah berencana untuk menghadirkan model baru Honda Civic 2016 di Tanah Air dalam waktu dekat, kami prediksikan di ajang Indonesia International Motor Show 2016, awal April mendatang. Saat ini, harga Corolla Altis di Indonesia berada pada rentang Rp 408,1 juta (on the road Jakarta) untuk tipe G bertransmisi 6-speed manual dan Rp 443,6 juta (on the road Jakarta) untuk tipe V bertransmisi otomatis CVT. Harapannya, kehadiran dua model baru di kelas sedan medium ini dapat meningkatkan gairah pasar mobil Indonesia tahun ini.

Baca Juga: Ini wujud Toyota C-HR yang siap diproduksi

Sumber foto: autoevolution.com

Brian Gomgom

Brian Gomgom

Brian memiliki kecintaan terhadap dunia otomotif baik roda empat maupun roda dua sejak kecil. Kini, kecintaannya diwujudkan dengan menjadi seorang jurnalis. Hal yang saat ini dikoleksinya adalah beragam pengalaman berkendara baik di dalam maupun luar negeri.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Toyota

  • Toyota Calya
    Toyota Calya
  • Toyota Avanza
    Toyota Avanza
  • Toyota Rush
    Toyota Rush
  • Toyota Agya
    Toyota Agya
  • Toyota Kijang Innova
    Toyota Kijang Innova
  • Toyota Raize
    Toyota Raize
  • Toyota Fortuner
    Toyota Fortuner
  • Toyota Hilux
    Toyota Hilux
  • Toyota Veloz
    Toyota Veloz
  • Toyota Yaris
    Toyota Yaris
Harga Mobil Toyota

Jangan lewatkan

Promo Toyota Corolla Altis, DP & Cicilan

  • Corolla Altis V AT DP Rp 57,51 Juta Angsuran Rp 13,85 Juta x 60 Bulan Rp 538,9 Juta OTR Lihat Promo
  • Corolla Altis Hybrid AT DP Rp 62,92 Juta Angsuran Rp 15,05 Juta x 60 Bulan Rp 593,3 Juta OTR Lihat Promo

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang

Video Mobil Toyota Corolla Altis Terbaru di Oto

Oto
  • Toyota Corolla Altis | Road Test | Baby Camry | OTO.com
    Toyota Corolla Altis | Road Test | Baby Camry | OTO.com
    21 Feb, 2020 .
  • Toyota Corolla Altis Hybrid | First Drive | Tembus 21,2 Kpl | OTO.com
    Toyota Corolla Altis Hybrid | First Drive | Tembus 21,2 Kpl | OTO.com
    12 Nov, 2019 .
  • Toyota Corolla Altis | First Impression | Punya Varian Hybrid | OTO.com
    Toyota Corolla Altis | First Impression | Punya Varian Hybrid | OTO.com
    13 Sep, 2019 .
Tonton Video Mobil Toyota Corolla Altis

Bandingkan & Rekomendasi

Toyota Corolla Altis hev
Toyota Corolla Altis
Rp 575,1 - 629,2 Juta
Harga Corolla Altis
Mazda 3 Sedan
Mazda 3 Sedan
Rp 575,5 Juta
4.67 (2 Ulasan)
Harga 3 Sedan
Honda Civic RS
Honda Civic RS
Rp 616,8 Juta
Tulis Review Harga Civic RS
BYD Seal ev
BYD Seal
Rp 629 - 719 Juta
Harga Seal
Mesin 1798
1998
1498
-
Tenaga 138
153
176
313
Torsi 172 Nm
200 Nm
240 Nm
360 Nm
Automatic Climate Control Dual Zone
Ya
Ya
Ya
Anti Lock Braking System Ya
Ya
Ya
Ya
EBD (Electronic Brake Distribution) Ya
Ya
Ya
Ya
Airbag Penumpang Depan Ya
Ya
Ya
Ya
Sambungan Bluetooth Ya
Ya
Ya
Ya
Audio 2DIN Ya
Ya
Tidak
Tidak
Jok Dilapis Kulit -
Ya
Ya
-
Bandingkan Sekarang

Tren Sedan

  • Yang Akan Datang
  • BYD Atto 4 ev
    BYD Atto 4
    Rp 464,33 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Jaguar XE
    Jaguar XE
    Rp 791,17 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil Sedan Yang Akan Datang

Artikel Mobil Toyota Corolla Altis dari Carvaganza

  • Toyota Rilis Sekaligus Dua Varian Baru GR Corolla, Lebih Fokus ke Performa
    Toyota Rilis Sekaligus Dua Varian Baru GR Corolla, Lebih Fokus ke Performa
    Setyo Adi, 03 Jun, 2022
  • Toyota GR Corolla Lahir Tawarkan Paket Hot Hatch Lebih Ganas dari Yaris
    Toyota GR Corolla Lahir Tawarkan Paket Hot Hatch Lebih Ganas dari Yaris
    Wahyu Hariantono, 04 Apr, 2022
  • Dua Hari Lagi Toyota GR Corolla Meluncur Ramaikan Segmen Hot Hatch
    Dua Hari Lagi Toyota GR Corolla Meluncur Ramaikan Segmen Hot Hatch
    Alvando Noya, 29 Mar, 2022
  • Toyota Corolla Altis Edisi 2022 Meluncur, Semakin Banyak Fitur Canggih
    Toyota Corolla Altis Edisi 2022 Meluncur, Semakin Banyak Fitur Canggih
    Wahyu Hariantono, 08 Feb, 2022
  • Toyota Corolla Altis GR Sport Meluncur di Thailand, Dapat Paket Fitur Canggih TSS
    Toyota Corolla Altis GR Sport Meluncur di Thailand, Dapat Paket Fitur Canggih TSS
    Anindiyo Pradhono, 06 Feb, 2022

Artikel Mobil Toyota Corolla Altis dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature
  • Toyota Corolla 2023 Juga Pakai Mesin Dynamic Force 2.0L Seperti Innova Zenix
    Toyota Corolla 2023 Juga Pakai Mesin Dynamic Force 2.0L Seperti Innova Zenix
    Anjar Leksana, 04 Okt, 2022
  • GR Corolla Melanjutkan Ramuan Sakti Toyota Gazoo Racing
    GR Corolla Melanjutkan Ramuan Sakti Toyota Gazoo Racing
    Anindiyo Pradhono, 04 Apr, 2022
  • Tak Kalah dari Versi Thailand, Corolla Altis di Indonesia Kini Diberi Toyota Safety Sense
    Tak Kalah dari Versi Thailand, Corolla Altis di Indonesia Kini Diberi Toyota Safety Sense
    Anjar Leksana, 08 Feb, 2022
  • Toyota Corolla Altis GR Sport Bersolek, Sekarang Berteknologi Hybrid dan Punya Perangkat TSS
    Toyota Corolla Altis GR Sport Bersolek, Sekarang Berteknologi Hybrid dan Punya Perangkat TSS
    Anjar Leksana, 21 Jan, 2022
  • Toyota Corolla Altis Nürburgring Edition, Trim Baru untuk Pasar Thailand
    Toyota Corolla Altis Nürburgring Edition, Trim Baru untuk Pasar Thailand
    Anindiyo Pradhono, 08 Okt, 2021
  • Cerita Dibalik Perjalanan 55 Tahun Toyota Corolla sang Mobil Terlaris Dunia
    Cerita Dibalik Perjalanan 55 Tahun Toyota Corolla sang Mobil Terlaris Dunia
    Ahmad Karim, 06 Sep, 2021
  • Transformasi Lima Dekade Toyota Corolla, Menjaga Identitas Toyota di Indonesia
    Transformasi Lima Dekade Toyota Corolla, Menjaga Identitas Toyota di Indonesia
    Ahmad Karim, 11 Mei, 2021
  • Mazda3 Sedan vs Toyota Corolla Altis 1.8 V, Mencari Orientasi Paling Tepat
    Mazda3 Sedan vs Toyota Corolla Altis 1.8 V, Mencari Orientasi Paling Tepat
    Anjar Leksana, 15 Feb, 2021
  • Toyota Camry XV50 Bekas vs Toyota Altis Baru, Pilih Mana?
    Toyota Camry XV50 Bekas vs Toyota Altis Baru, Pilih Mana?
    Anjar Leksana, 08 Des, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*