Toyota Aygo Berbenah, Tampil di Geneva

Toyota Aygo Berbenah, Tampil di Geneva

Bila di Indonesia Toyota punya city car Agya, di Eropa mereka memiliki mobil mungil yang bernama Aygo. Rencananya, Aygo dipasarkan dengan tampilan baru tahun ini.

Ya, Toyota mengkonfirmasi Aygo yang sekarang sudah masuk generasi kedua. Maka dilakukan facelift dan tampil perdana di Geneva Motor Show 2018. Sebelum resmi diperkenalkan, Toyota memberikan bocoran Aygo 2018.

Generasi kedua Aygo tampil lebih modern. Desain X masih mendominasi di bagian depan. Hal itu berkat bagian bodi, lampu serta bemper yang dibuat sedemikian rupa sehingga tampak seperti huruf X.

Perubahan terjadi pada fascia baru yang tersemat di bawah lampu utama. Selain itu, Toyota juga menambahkan elemen arsitektur tiga dimensi pada kendaraan berkapasitas lima penumpang ini. Headlamp juga turut direvisi dengan menambah daytime running light (DRL) yang tersambung dengan lampu utama. Ada juga side body moulding bewarna merah.

Di buritan, Toyota tidak melakukan perubahan berarti. Hanya kini, Aygo diberikan tambahan LED serta beberapa aksen merah. Aygo 2018 mendapatkan beberapa perubahan seperti jok serta grafis dan iluminasi baru. Sementara sistem hiburannya, terpusat pada layar sentuh berukuran 7 inci dengan tambahan sejumlah fitur.

Bicara fitur, dipastikan mobil ini lebih aman dari model sebelumnya. Toyota menambahkan paket Toyota Safety Sense di Aygo 2018. Dalam paket itu terdapat beberapa fitur seperti Pre-Collision System (PCS) serta sistem pengereman darurat otomatis yang bekerja pada kecepatan 10 hingga 80 km/jam. Selain itu, terdapat pula Lane Departure Alert (LDA).

Aygo dipasarkan dalam empat varian berbeda; X-Play, X-Clusiv, X-Trend serta X-Cite dalam varian khusus dengan menggunakan warna magenta dan hitam di Geneva Motor Show 2018. Setiap varian memiliki perbedaan serta keunggulan masing-masing.

Untuk dapur pacu, Aygo 2018 tetap menggunakan mesin bensin tiga silinder VVT-i berkapasitas 1.0 liter, yang sudah akrab dengan regulasi emisi Euro 6.2. Mesin ini menggunakan sistem injektor ganda yang mampu membuat rasio kompresi lebih tinggi. Tenaganya mencapai 72 Hp dengan torsi 93 Nm, dengan pilihan transmisi yang tersedia manual atau otomatis, sama-sama lima percepatan. Aygo hanya memerlukan 3,9 liter untuk melaju sejauh 100 km.

Dengan titel hemat bahan bakar, bukan berarti mobil mungil ini tidak dapat melaju kencang. Aygo 2018 bisa dipacu hingga kecepatan maksimal 160 km/jam. Sedangkan akselerasi dari diam hingga 100 km/jam, butuh waktu 13,8 detik. (Dir/Odi)

Baca Juga: Pilih Varian Termewah Daihatsu Ayla atau Toyota Agya?

Sumber: Carcoops, Paultan

Aldiro Syahrian

Aldiro Syahrian

Aldiro memulai karir jurnalistik di salah satu stasiun televisi swasta. Semangat pemuda ini untuk berkarya sangat tidak perlu diragukan, terutama di bidang jurnalistik otomotif.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Toyota

  • Toyota Calya
    Toyota Calya
  • Toyota Avanza
    Toyota Avanza
  • Toyota Rush
    Toyota Rush
  • Toyota Agya
    Toyota Agya
  • Toyota Kijang Innova
    Toyota Kijang Innova
  • Toyota Raize
    Toyota Raize
  • Toyota Fortuner
    Toyota Fortuner
  • Toyota Hilux
    Toyota Hilux
  • Toyota Veloz
    Toyota Veloz
  • Toyota Yaris
    Toyota Yaris
Harga Mobil Toyota

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang

Video Mobil Toyota Terbaru di Oto

Oto
  • COBAIN LAGI TOYOTA NEW FORTUNER 2024, KINI DI JALAN RAYA DAN AREA OFFROAD
    COBAIN LAGI TOYOTA NEW FORTUNER 2024, KINI DI JALAN RAYA DAN AREA OFFROAD
    23 Sep, 2024 .
  • Detail Ubahan Toyota New Fortuner 2024, Minor Tapi Makin Sangar!
    Detail Ubahan Toyota New Fortuner 2024, Minor Tapi Makin Sangar!
    09 Sep, 2024 .
  • Impresi Perdana Toyota New Fortuner 2024 Yang Habis Ganti Baju | First Drive
    Impresi Perdana Toyota New Fortuner 2024 Yang Habis Ganti Baju | First Drive
    09 Sep, 2024 .
  • Toyota Hilux Rangga Versi Campervan Pemikat Indonesia Autovaganza 2024
    Toyota Hilux Rangga Versi Campervan Pemikat Indonesia Autovaganza 2024
    28 Aug, 2024 .
  • All New Toyota Prius HEV, Mobil Legendaris Nongol Lagi di GIIAS 2024
    All New Toyota Prius HEV, Mobil Legendaris Nongol Lagi di GIIAS 2024
    25 Jul, 2024 .
  • Rasanya Jadi Pengemudi Toyota Hilux Rangga Varian Terendah, Diesel dan Manual! | GIIAS 2024
    Rasanya Jadi Pengemudi Toyota Hilux Rangga Varian Terendah, Diesel dan Manual! | GIIAS 2024
    24 Jul, 2024 .
  • Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    10 Apr, 2024 .
  • Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    08 Apr, 2024 .
  • Electria Vol.2 : Toyota bZ4X, Rasanya Benar-benar Premium | First Drive
    Electria Vol.2 : Toyota bZ4X, Rasanya Benar-benar Premium | First Drive
    30 Jan, 2024 .
  • Toyota bZ4X, Mobil Listrik Rasa Premium dengan Performa dan Fitur yang Lengkap
    Toyota bZ4X, Mobil Listrik Rasa Premium dengan Performa dan Fitur yang Lengkap
    30 Jan, 2024 .
Tonton Video Mobil Toyota

Artikel Mobil Toyota dari Carvaganza

  • Auto2000 Gatot Subroto Medan Tawarkan Program Menarik Memiliki Mobil Toyota Impian
    Auto2000 Gatot Subroto Medan Tawarkan Program Menarik Memiliki Mobil Toyota Impian
    Muhammad Hafid, 18 Nov, 2024
  • Toyota Angka Isu Percepatan Transisi Energi di Seri Ke-7 Seminar Nasional
    Toyota Angka Isu Percepatan Transisi Energi di Seri Ke-7 Seminar Nasional
    Muhammad Hafid, 04 Nov, 2024
  • Lebih dari Rombak Desain, Berikut Keunggulan Ditawarkan Toyota Hilux Rangga
    Lebih dari Rombak Desain, Berikut Keunggulan Ditawarkan Toyota Hilux Rangga
    Setyo Adi, 17 Okt, 2024
  • Toyota Umumkan Harga Lengkap Hilux Rangga, Terjangkau Untuk Dukung Bisnis
    Toyota Umumkan Harga Lengkap Hilux Rangga, Terjangkau Untuk Dukung Bisnis
    Tomi Tomi, 15 Okt, 2024
  • Segini Bocoran Harga Toyota Hilux Rangga, Pekan Depan Meluncur
    Segini Bocoran Harga Toyota Hilux Rangga, Pekan Depan Meluncur
    Anjar Leksana, 12 Okt, 2024

Artikel Mobil Toyota dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Toyota Ungkap 4Runner TRD Surf Concept di SEMA 2024
    Toyota Ungkap 4Runner TRD Surf Concept di SEMA 2024
    Muhammad Hafid, 04 Nov, 2024
  • Keunggulan Toyota Hilux Rangga dalam Kompetisi Kendaraan Niaga Ringan
    Keunggulan Toyota Hilux Rangga dalam Kompetisi Kendaraan Niaga Ringan
    Setyo Adi, 23 Okt, 2024
  • Menilik Varian Termurah Toyota Hilux Rangga, Dapat Apa Saja?
    Menilik Varian Termurah Toyota Hilux Rangga, Dapat Apa Saja?
    Anjar Leksana, 21 Okt, 2024
  • Toyota Umumkan Harga Hilux Rangga, Mulai Rp180 Jutaan
    Toyota Umumkan Harga Hilux Rangga, Mulai Rp180 Jutaan
    Ardiantomi, 15 Okt, 2024
  • NJKB Toyota Veloz Hybrid Mulai Rp264 Juta!
    NJKB Toyota Veloz Hybrid Mulai Rp264 Juta!
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • First Drive New Toyota Fortuner 2.8 GR-S 4x4: Kapabilitas Semestinya
    First Drive New Toyota Fortuner 2.8 GR-S 4x4: Kapabilitas Semestinya
    Alvando Noya, 13 Sep, 2024
  • First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT: Calon Bintang Niaga Baru
    First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT: Calon Bintang Niaga Baru
    Setyo Adi, 07 Agu, 2024
  • Toyota Yaris Cross HEV: Pilihan Tepat Buat Pencari Efisiensi BBM
    Toyota Yaris Cross HEV: Pilihan Tepat Buat Pencari Efisiensi BBM
    Anjar Leksana, 29 Mei, 2024
  • First Drive All New Toyota Kijang Innova Zenix Q Hybrid Modellista: Revolusi Drastis Sang Legenda
    First Drive All New Toyota Kijang Innova Zenix Q Hybrid Modellista: Revolusi Drastis Sang Legenda
    Anjar Leksana, 26 Des, 2022
  • First Drive All New Toyota Vios: Transisi Naik Kelas
    First Drive All New Toyota Vios: Transisi Naik Kelas
    Muhammad Hafid, 16 Nov, 2022
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana, 14 Okt, 2022
  • Komparasi LPMV Bergaya Sporty, Suzuki Ertiga Sport vs Toyota Veloz GR Limited
    Komparasi LPMV Bergaya Sporty, Suzuki Ertiga Sport vs Toyota Veloz GR Limited
    Ahmad Karim, 24 Sep, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*