Seharga LCGC, VW Polo Seken Dapat Menjadi Mobil Eropa Pertama Anda

Seharga LCGC, VW Polo Seken Dapat Menjadi Mobil Eropa Pertama Anda

Ada banyak opsi bila menginginkan kendaraan merek Eropa namun bujet mentok di LCGC hatchback. Sedan premium bekas seperti BMW seri 3 atau Mercedes C-Class keluaran tengah era 2000-an dapat dibawa pulang. Kendati begitu, mungkin keduanya menakutkan bagi sebagian orang, mengingat keturunan sultan perlu perawatan ala sultan. Pun umurnya tidak bisa dibilang muda, bikin semakin perlu perhitungan lebih matang.

Umur tidak salah bila dijadikan bagian parameter penjamin bebas khawatir saat membeli mobkas. Kalau memang butuh alat komutasi harian, mengidamkan merek Eropa yang punya nama, dan masih bisa dibilang segar, VW Polo Mk5 patut dilirik. Mulai Rp 120 jutaan bisa meminang unit seken Polo 1.4 AT keluaran 2012. Lebih menarik lagi 1.2 TSI dari 2015/2016, bertenaga ekstra dan terlihat baru dengan tebusan Rp 150-170 jutaan. Seberapa menarik?

Bukan Hatchback Mungil

Wara-wiri di tengah padatnya jalanan kota besar mungkin terasa nikmat dengan mobil berukuran kompak. Gesit, tidak terlalu merepotkan kala harus menembus kepadatan. Seperti Polo, panjangnya tak sampai 4 meter. Tepatnya diukur 3.971 x 1.682 x 1.469 mm (PxLxT) untuk versi termutakhir. Cukup untuk sebuah city car. Tidak terlalu kecil dan masih menyuguhkan ruang kabin dan bagasi yang lapang.

Sebatas gambaran saja, ia tidak semungil jajaran hatchback LCGC. Secara ukuran cenderung mendekati petarung hatchback medium Jepang (Contoh Toyota Yaris, Honda Jazz, dan Suzuki Baleno).

Polo sendiri menyuarakan kesan elegan dalam kesederhanaan. Tidak perlu banyak basa-basi lekuk untuk memikat. Garisnya tegas tanpa banyak menukik atau kesibukkan pahatan ceruk. Urusan fitur, jangan bawa ekspektasi sedan premium Eropa. Tidak ada smart entry dan lampu LED. Masih berupa remote keyless dan reflektor halogen. Setidaknya sudah ada headlamp leveling. Suka atau tidak terhadap rancangan, itu tergantung preferensi dan selera masing-masing.

Baca juga: Tak Sampai Rp 200 Juta, Mobkas Keren Honda City 2016 Layak Dipertimbangkan

Kabin Setengah Premium

Sorotan utama dari Polo sendiri adalah rasa dari sentuhan. Tidak terkesan terlalu murahan meski menduduki strata entry level. Diisi keseimbangan antara nilai ekonomis dan penegas status premium. Ya, memang tersebar material plastik di beberapa titik, namun dilengkapi oleh leather wrapped steering wheel. Juga pembungkus fabric di doortrim menyudahi rancangan kabin Polo. Secara visual mengikuti eksekusi desain luar. Minim kesibukkan lekuk dan tumpukan, mempertahankan nuansa sederhana apa adanya.

Dalam standar masa kini, fiturnya mungkin membosankan. Apalagi saat menduduki varian 1.4. Sumber media hanya berasal dari unit single DIN bersisi fungsi Radio dan CD. Baru ketika datang versi 1.2 TSI di 2016, kemampuannya ditingkatkan. Tampil manis pula seakan terintegrasi dasbor dengan layar monokrom. Disayangkan belum menganut pengoperasian touchscreen. Namun setidaknya, ia menyediakan konektivitas USB, Aux, dan SD Card.

Untuk sebuah hatchback dari 2012, ada satu fitur patut diacungi jempol. Memberikan kemewahan di dalam sebuah kabin kendaraan entry level. Adalah Kontrol AC otomatis Climatronic. Masih jadi barang 'mahal' saat ini dan Polo memilikinya. Temperatur kabin bisa diatur sesuai keinginan, kemudian blower secara mandiri berupaya menyesuaikan perintah.

Kepraktisan pengangkutan barang tidak kurang dan tidak juga berlebih dalam skenario hatchback. Memadai dan praktis. Ia memiliki ruang bagasi dengan lantai yang cukup dalam sebagai tempat penyimpanan. Kalau perlu mengakomodir barang lebih besar, bangku belakang dapat dilipat dengan pembagian 40:60.

Tendangan Torsi Kuat

Di atas kertas, figur keluaran daya unit empat silinder 1.400 cc mungkin kurang impresif. Ekstraksi dicatatkan 85 hp saja pada 5.000 rpm. Kemudian torsinya mencapai 132 Nm di 4.800 rpm. Ada pemain mainstream dengan kubikasi lebih kecil sanggup memberikan potensi mencipta velositas lebih baik. Setidaknya dari segi tendangan torsi ia boleh berbangga. Terbilang besar di kelasnya.

Begitu pula ketika melirik versi 1.2 TSI. Dari empat ruang bakar yang dibantu pemadat udara hanya menghasilkan output 105 hp di 5.000 rpm. Meski begitu, Polo siap beradu dalam hal kesigapan berakselerasi. Tendangan 175 Nm dapat ia berikan sejak 1.500 rpm. Tepat sasaran sebagai city car penembus kemacetan.

Pun keduanya dikawin transmisi otomatis tujuh percepatan kopling ganda (DSG) nan cekatan. Menawarkan perpindahan cepat ketika menyalurkan daya ke roda depan. Ya, sebuah komponen canggih dan cenderung rumit. Dalam kondisi terbaik tentu menambah kenikmatan berkendara. Namun, harus lebih berhati-hati kala memilih unit seken.

Safety Komplet

Untuk tebusan Rp 120-170 juta, Polo menyiapkan perlindungan keselamatan berkendara komplet. Ada sabuk pengaman dengan pretensioner berikut dual SRS airbag andai terjadi celaka. Lalu, pos jaga bermanuver diduduki oleh peranti pengereman ABS+EBD+BA bersama Electronic Differential Lock. Lebih memikat lagi di 1.2 TSI. Stabilitas berkendara diramaikan komponen seperti Electronic Stabilization Control (ESC), Anti Slip Regulation (ASR), dan Engine Drag Torque Control (EDTC) guna meminimalisir berbagai gejala selip.

Simpulan

VW Polo bisa saja menjadi tunggangan Eropa pertama Anda. Bujet Rp 120 – 170 jutaan dapat menebus Volkswagen berumur muda. Bebas tentukan mau versi 1.4 lansiran 2012 atau 1.2 TSI 2015 tergantung anggaran. Tawarkan sensasi premium dalam sebuah hatchback kompak seharga LCGC baru. Keseluruhan fiturnya pun belum dapat dibilang usang meski head unit terkesan dari zaman purba. Canggih pula di sektor pemacu daya dan keselamatan.

Yang jelas, pastikan incaran dalam keadaan terbaik dan disiplin terawat. Mengingat teknologinya bukan abal-abal, tentu akan menguras dompet bila menyimpan banyak penyakit. Baik itu di segi powertrain, drivetrain, hingga fitur pendukung. Kalau kurang yakin terhadap penilaian pribadi, ada baiknya diperiksa lebih dulu ke bengkel resmi. (Krm/Tom)

Baca juga: Seleksi Hatchback Bekas Rp 100 jutaan, Pilih yang Mana?

Contents

Ahmad Karim

Ahmad Karim

Ahmad Karim bergabung bersama OTO.com pada bulan September 2019. Sebelumnya ia pernah magang di Majalah Autocar Indonesia, kemudian banting setir bekerja di bank. Tapi dasarnya memang doyan otomotif, bank ia tinggalkan dan bergabung bersama OTO. Penampilannya yang unik dengan rambut kribo dan dandanan era Flower Generation, bikin Karim mudah dikenali. Sehari-hari ia mengandalkan transportasi umum untuk wara-wiri. Tapi di garasinya tersimpan sebuah BMW E30 rakitan 1989.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Volkswagen

  • Volkswagen Golf GTI
    Volkswagen Golf GTI
  • Volkswagen Tiguan Allspace
    Volkswagen Tiguan Allspace
  • Volkswagen ID Buzz ev
    Volkswagen ID Buzz
  • Volkswagen T-Cross
    Volkswagen T-Cross
Harga Mobil Volkswagen

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD Atto 4 ev
    BYD Atto 4
    Rp 464,33 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Volkswagen Polo Terbaru di Oto

Oto
  • Volkswagen Polo 1.6 media test drive event by VW Malaysia - AutoBuzz.my
    Volkswagen Polo 1.6 media test drive event by VW Malaysia - AutoBuzz.my
    26 May, 2015 . 15K kali dilihat
  • 2012 Volkswagen Polo GTI Start-Up and Full Vehicle Tour
    2012 Volkswagen Polo GTI Start-Up and Full Vehicle Tour
    26 May, 2015 . 172K kali dilihat
  • Volkswagen Polo hatchback 2014 review - Carbuyer
    Volkswagen Polo hatchback 2014 review - Carbuyer
    26 May, 2015 . 209K kali dilihat
  • Best small cars - Ford Fiesta vs VW Polo vs Kia Rio - CarBuyer
    Best small cars - Ford Fiesta vs VW Polo vs Kia Rio - CarBuyer
    26 May, 2015 . 442K kali dilihat
  • 2014 Volkswagen Polo car review
    2014 Volkswagen Polo car review
    26 May, 2015 . 30K kali dilihat
  • 2011 Volkswagen Polo 1.6 | Comprehensive Review | Autocar India
    2011 Volkswagen Polo 1.6 | Comprehensive Review | Autocar India
    26 May, 2015 . 11K kali dilihat
  • 2014 Volkswagen Polo 1.2 TSI Review
    2014 Volkswagen Polo 1.2 TSI Review
    26 May, 2015 . 28K kali dilihat
  • 2014 Volkswagen Polo Facelift 1.5 TDI Diesel | First Drive Video Review | Autocar India
    2014 Volkswagen Polo Facelift 1.5 TDI Diesel | First Drive Video Review | Autocar India
    26 May, 2015 . 152K kali dilihat
  • Volkswagen Polo 2009 - 2014 car review
    Volkswagen Polo 2009 - 2014 car review
    26 May, 2015 . 7K kali dilihat
  • Volkswagen Polo 2014 review - Car Keys
    Volkswagen Polo 2014 review - Car Keys
    26 May, 2015 . 10K kali dilihat
Tonton Video Mobil Volkswagen Polo

Tren Hatchback

  • Yang Akan Datang
  • DFSK Mini EV ev
    DFSK Mini EV
    Rp 220 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Suzuki Swift 2024
    Suzuki Swift 2024
    Rp 195,69 - 295,69 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Wuling E100 ev
    Wuling E100
    Rp 345,6 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Wuling E200 ev
    Wuling E200
    Rp 480 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Nissan Note e-Power
    Nissan Note e-Power
    Rp 2,908 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Smart #1 ev
    Smart #1
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil Hatchback Yang Akan Datang

Artikel Mobil Volkswagen Polo dari Carvaganza

  • VW Polo GTI Terbaru Meluncur Akhir 2021, Punya Fitur Otonom dan Tenaga 240 hp
    VW Polo GTI Terbaru Meluncur Akhir 2021, Punya Fitur Otonom dan Tenaga 240 hp
    Alvando Noya, 01 Jul, 2021
  • Bulan Depan VW Polo GTI Meluncur, Lebih Ganas dan Bawa Teknologi Canggih
    Bulan Depan VW Polo GTI Meluncur, Lebih Ganas dan Bawa Teknologi Canggih
    Wahyu Hariantono, 11 Mei, 2021
  • Lagi, Nama Volkswagen Disebut akan Gabung ke F1
    Lagi, Nama Volkswagen Disebut akan Gabung ke F1
    Wahyu Hariantono, 01 Mei, 2021
  • Volkswagen Polo VRS, Varian Paling Kencang Hadir di IIMS 2018
    Volkswagen Polo VRS, Varian Paling Kencang Hadir di IIMS 2018
    Wahyu Hariantono, 19 Apr, 2018
  • VW Tawarkan Penyegaran dan Bunga 0 Persen di IIMS 2017
    VW Tawarkan Penyegaran dan Bunga 0 Persen di IIMS 2017
    Eka Zulkarnain H, 27 Apr, 2017

Artikel Mobil Volkswagen Polo dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Cari Hatchback Eropa Bujet LCGC, Bisa Dapat Volkswagen Polo 1.2L TSI Bekas
    Cari Hatchback Eropa Bujet LCGC, Bisa Dapat Volkswagen Polo 1.2L TSI Bekas
    Anjar Leksana, 20 Mei, 2022
  • VW Polo Bekas Seharga LCGC, Menarik Dibeli?
    VW Polo Bekas Seharga LCGC, Menarik Dibeli?
    Ahmad Karim, 14 Okt, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*