Porsche Catat Rekor Penjualan Baru di 2016
Sebagai manufaktur mobil sport, tentunya transaksi jual dari Porsche AG tak sebanyak manufaktur lain yang memasarkan beragam lini segmen mobil penumpang. Namun, pada 2016 lalu merupakan tahun yang hebat bagi Porsche AG. Porsche catat rekor penjualan sekaligus peningkatan signifikan dari tahun sebelumnya.
Manufaktur berbasis di Stuttgart, Jerman ini telah mengirimkan 237.778 unit Porsche ke seluruh dunia. Angka itu sekitar 6 persen lebih tinggi dibanding tahun 2015. Stimulus pasar utamanya datang dari Eropa, Amerika Serikat, dan China. Sementara model yang paling memberikan kontribusi positif adalah Porsche Macan dan 718 Boxster terbaru. Selain itu, Porsche Panamera juga mencatat penjualan bagus.
“Varian produk yang kuat telah memungkinkan kami untuk kembali melampaui level tinggi dari tahun sebelumnya”, ungkap Oliver Blume, CEO Porsche AG. “Porsche adalah emosi dan kualitas. Tren positif di pasar global menegaskan bagaimana antusiasnya pelanggan kami,” tambahnya. Blume juga mengungkapkan bahwa bagi Porsche AG eksklusifitas merupakan hal yang lebih penting bagi Porsche daripada target penjualan.
Sejumlah 12.848 unit 718 Boxster berhasil dikirim atau sekitar 9 persen lebih tinggi dari tahun sebelumnya. Sementara sang legenda, Porsche 911, menyumbang 32.409 unit penjualan, bertumbuh 2 persen. Sedangkan SUV kompak Porsche Macan masih menjadi yang terlaris setelah terjual 95.642 unit. Pertumbuhannya mencapai 19 persen.
Dari sejumlah area dengan tingginya transaksi Porsche, penjualan di Eropa berhasil melampaui hasil tahun sebelumnya sebesar 5 persen yakni 78.975 unit. Kemudian, pasar Amerika Utara juga bertumbuh 5 persen. Porsche AG mengirimkan total 54.280 unit 2016 lalu. Peningkatan pasar Porsche di kawasan ini didukung hadirnya Porsche Experience Center di daerah Atlanta dan tempat baru di Los Angeles pada November 2016.
Selain itu, China menjadi pasar individual terkuat yang meniagakan model-model sport Porsche. Total pengiriman kesana mencapai 64.246 unit atau sekitar 12 persen peningkatan dari tahun sebelumnya. Sebagai bentuk apresiasi dan respon baik permintaan pasar, Porsche berencana membuka dealer Porsche Experience Center baru di Shanghai pada 2017 ini.
Sebagai informasi tambahan, dalam waktu dekat Porsche akan meluncurkan generasi kedua Panamera. Hasil pengembangan dan penyempurnaan Panamera itu akan diluncurkan di Amerika Utara dan China. Sementara Panamera Sport Turismo yang merupakan versi shooting break akan didebut di ajang Geneva Motor Show 2017 Maret depan.
Baca Juga: Porsche 911 Mobil Paling Banyak Dicuri
Sumber: Porsche Newsroom
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Porsche
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Porsche
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Porsche Boxster Terbaru di Oto
Tren MPV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Porsche Boxster dari Carvaganza
Artikel Mobil Porsche Boxster dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice