Pilih Varian Termewah Daihatsu Ayla atau Toyota Agya?
Duet Low Cost Green Car (LCGC) sedarah baru saja mengalami penyegaran dengan varian bermesin lebih besar. Konon hal ini disengaja guna menambah daya gedor di segmen yang semakin ramai. Berasal dari induk yang sama, secara konstruksi dan mekanis, Daihatsu Ayla dan Toyota Agya merupakan mobil serupa. Sehingga, sulit menentukan pilihan tepat di antara keduanya. Agar lebih adil, kami sandingkan varian tertinggi Daihatsu Ayla 1.2 R Deluxe A/T seharga Rp 146,25 juta dan Toyota Agya 1.2 G A/T TRD senilai Rp 152,4 juta.
Agya memang selalu lebih mahal dari Ayla, sama halnya Calya dengan Sigra dan Avanza dengan Xenia. Mesin sama-sama 3NR-VE 4-silinder 1,2-liter yang dipasangkan dengan transmisi otomatis konvensional 4-percepatan. Walaupun mobil hampir identik satu sama lain, keduanya tetap memiliki keunggulan masing-masing yang dapat menentukan pilihan Anda.
Tampilan Ayla terbaru tampil lebih mewah dari Agya. Dapat dinilai dari lebih banyaknya ornamen krom, serta aero kit lengkap dengan stiker di samping agar memberi kesan sporty. Desain depannya lebih berani dengan merombak total bemper yang berpadu lampu utama projector. Di dalamnya ada LED position lamp yang dibuat seolah menyatu dengan grille, termasuk juga Daytime Running Light (DRL) dan fog lamp.
Berbeda dengan Agya TRD, desain terbarunya justru lebih sederhana dibanding Ayla. Sebagai varian tertinggi, body kit turut tersemat untuk memberikan aura sporty. Perubahan terbesar dapat dilihat dari desain grille dan rumah fog lamp baru. Lampu utama juga model projector dan ada LED position lamp juga. Sedangkan bagian belakang, hampir tak ada yang berbeda antara keduanya.
Pada dasarnya, interior Ayla R Deluxe dan Agya TRD juga sama persis. Namun, dapat dibedakan dari headunit sebagai sarana hiburan seluruh penumpang. Ayla menggunakan monitor layar sentuh yang membuatnya lebih mewah. Sementara Agya biasa saja karena masih model 2DIN. Padahal fiturnya sama, salah satunya sudah memiliki koneksi Bluetooth. Pengaturannya pun dipermudah berkat adanya audio steering switch.
Ada satu fitur yang ada di Agya tapi tidak dimiliki Ayla, Anti-lock Braking System (ABS). Fitur penting yang seharusnya sudah standar di mobil-mobil saat ini. Ya, Daihatsu tidak memberikan fitur untuk mencegah roda terkunci ini di seluruh varian Ayla. Toyota pun hanya menaruhnya di Agya tipe tertinggi saja. Nilai plus untuk Agya, karena lebih memperhatikan keselamatan berkendara. Jadi, pilih yang mana? Harga lebih murah dengan headunit touchscreen, atau peranti ABS?
Baca Juga : Pilih Suzuki Ignis atau Nissan Serena Bekas?
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Toyota Agya
Model Mobil Toyota
Jangan lewatkan
Promo Toyota Agya, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Toyota
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Toyota Agya Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Jenis Bahan Bakar
Bensin
|
Bensin
|
Bensin
|
Bensin
|
Bensin
|
Mesin
1198
|
999
|
998
|
1199
|
998
|
Tenaga
87
|
67
|
66
|
89
|
67
|
Torsi
113 Nm
|
91 Nm
|
89 Nm
|
110 Nm
|
90 Nm
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Otomatis
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Mesin
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
|
1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
|
1.0L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve DOHC
|
1.2L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve SOHC
|
1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
|
Ground Clearance
-
|
184 mm
|
160 mm
|
-
|
-
|
|
Tren Hatchback
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Toyota Agya dari Carvaganza
Artikel Mobil Toyota Agya dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature