Pilih Suzuki Baleno atau Toyota Yaris?

Pilih Suzuki Baleno atau Toyota Yaris?

Suzuki Baleno hatchback mulai menunjukkan taring. Pada kompetisi segmen hatchback, penjualan Baleno mulai mengancam rival-rivalnya. Meski masih jauh dari Honda Jazz, Toyota Yaris yang berada di posisi dua angka penjualan mulai ditempel oleh Baleno. Mengacu data penjualan yang dirilis Gaikindo Agustus 2017, Baleno terjual 513 unit dan Yaris 675 unit. Sebagai pemain baru, angka itu cukup baik bagi Baleno. Bukan tak mungkin Baleno bisa menyamai penjualan Yaris.

Jadi apakah Baleno lebih baik dari Yaris? Harus pilih mana? Baleno atau Yaris? Jawabannya ada di sini.

Suzuki Baleno 2017 di GIIAS 2017

Kita lihat kembali nilai lebih dari Suzuki Baleno. Kami pernah mengulasnya di sini. Kelebihan pertama Baleno hatchback, harganya yang relatif miring. Harga Suzuki Baleno hatchback transmisi otomatis Rp 207,5 juta. Yaris lebih mahal, varian paling murah tipe E dengan transmisi CVT dibanderol Rp 244,2 juta. Dari poin harga sudah cukup meyakinkan kalau Baleno layak dipinang.

Kelengkapan Baleno tak main-main, meski harganya miring. Misal dari eksterior, Baleno sudah punya lampu proyektor, lampu siang hari, lampu kabut dan lampu belakang LED kombinasi. Peleknya juga sudah alloy 16 inci sedang Yaris tipe E masih 15 inci. Selain itu, masih ada keyless entry dan tombol start/stop untuk kemudahan akses. Yaris tipe E sebagai yang paling bawah tidak punya fitur itu.

dashboard Baleno baru

Berbicara kabin, Baleno dan Yaris menawarkan kelapangan kabin dan bagasi yang tak jauh berbeda. Dari data yang ada, dimensi panjang dan jarak sumbu roda Yaris lebih unggul dari Baleno. Panjang Yaris 4.115 mm dan jarak antarporos roda 2.550 mm. Baleno memiliki panjang 3.995 mm dan jarak wheelbase 2.520 mm.

Fitur Baleno lainnya: headunit audio 2DIN dengan konektivitas Bluetooth dan kontrol dari palang kemudi serta penyejuk suhu kabin yang sudah mendukung climate control. Kalaupun sistem hiburan dirasa kurang, mau pakai model layar sentuh, Suzuki menjualnya secara terpisah atau bisa diganti dengan merek aftermarket. Sesederhana itu.

Yaris TRD Sportivo

Fitur safety yang paling penting, juga tak ditinggalkan oleh Suzuki. Baleno hatchback punya dua kantung udara di depan, empat sensor parkir mundur dan rem dengan ABS+EBD. Sistem rem Yaris sedikit lebih lengkap dengan tambahan BA.

Di atas kertas, performa Baleno yang sudah bertransformasi menjadi hatchback ini memang masih di bawah Yaris. Tapi saat sudah digunakan tak terasa jauh beda performanya. Baleno menggendong mesin 1.4 liter VVT berdaya 92 PS dan torsi 130 Nm. Yaris 1.5 liter dual VVT-i bertenaga 107 PS dan torsi 140 Nm.

interior Yaris

Kesimpulannya mudah, mengesampingkan nama brand di baliknya, Baleno lebih layak dipilih dari Yaris tipe E. Kalaupun dibandingkan dengan Yaris tipe G atau TRD yang jauh lebih lengkap, Baleno masih unggul dari nilai fitur berbanding harganya.

Baca juga: Tantang Toyota C-HR, Nissan Juke Terbaru Meluncur 2018!

Ardiantomi

Ardiantomi

Ardiantomi, atau yang akrab disapa Tomi ini awalnya tidak menggeluti dunia otomotif hingga ia menyadari pasion-nya dalam mengemudi dan memutuskan untuk lebih memahami seluk-beluk otomotif. Pria yang sudah piawai mengemudi sejak usia 12 tahun ini kemudian memiliki hasrat untuk dapat mencoba semua jenis mobil yang ada di dunia.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Suzuki

  • Suzuki Ertiga
    Suzuki Ertiga
  • Suzuki XL7 hev
    Suzuki XL7
  • Suzuki Jimny
    Suzuki Jimny
  • Suzuki Carry
    Suzuki Carry
  • Suzuki S-Presso
    Suzuki S-Presso
  • Suzuki Baleno
    Suzuki Baleno
  • Suzuki Grand Vitara
    Suzuki Grand Vitara
  • Suzuki APV Arena
    Suzuki APV Arena
  • Suzuki Ertiga Smart Hybrid hev
    Suzuki Ertiga Smart Hybrid
  • Suzuki Jimny 5 Door
    Suzuki Jimny 5 Door
Harga Mobil Suzuki

Jangan lewatkan

Promo Suzuki Baleno, DP & Cicilan

  • Baleno AT DP Rp 41,61 Juta Angsuran Rp 22,06 Juta x 12 Bulan Rp 277,5 Juta OTR Lihat Promo

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Mobil Unggulan Suzuki

  • Yang Akan Datang
  • Suzuki Carry Blind Van
    Suzuki Carry Blind Van
    Rp 221,8 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Suzuki Baleno Terbaru di Oto

Oto
  • Suzuki Baleno, Pilihan Menarik di Segmen Hatchback | Roadtest
    Suzuki Baleno, Pilihan Menarik di Segmen Hatchback | Roadtest
    20 Feb, 2023 .
Tonton Video Mobil Suzuki Baleno

Bandingkan & Rekomendasi

Suzuki Baleno
Suzuki Baleno
Rp 285,8 Juta
Harga Baleno
Toyota Agya
Toyota Agya
Rp 170,9 - 259,3 Juta
Harga Agya
Toyota Yaris
Toyota Yaris
Rp 329,4 - 348,2 Juta
Harga Yaris
Honda Brio
Honda Brio
Rp 167,9 - 253,1 Juta
Harga Brio
Wuling Air EV ev
Wuling Air EV
Rp 209 - 302,5 Juta
Harga Air EV
Jenis Bahan Bakar Bensin
Bensin
Bensin
Bensin
Electric
Mesin 1462
1198
1496
1199
-
Tenaga 103
87
106
89
40
Torsi 138 Nm
113 Nm
140 Nm
110 Nm
110 Nm
Ground Clearance 160 mm
-
-
-
-
Jenis Transmisi Otomatis
Manual
Manual
Manual
Otomatis
Mesin 1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
1.2L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve SOHC
-
Bandingkan Sekarang

Tren Hatchback

  • Yang Akan Datang
  • DFSK Mini EV ev
    DFSK Mini EV
    Rp 220 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Wuling E100 ev
    Wuling E100
    Rp 345,6 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Wuling E200 ev
    Wuling E200
    Rp 480 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Nissan Note e-Power
    Nissan Note e-Power
    Rp 2,908 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Smart #1 ev
    Smart #1
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Nissan Sakura ev
    Nissan Sakura
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil Hatchback Yang Akan Datang

Artikel Mobil Suzuki Baleno dari Carvaganza

  • Sedang Pertimbangkan Beli Hathback Baru, Simak Plus-Minus New Suzuki Baleno
    Sedang Pertimbangkan Beli Hathback Baru, Simak Plus-Minus New Suzuki Baleno
    Anjar Leksana, 28 Jun, 2024
  • GIIAS 2023: Suzuki Baleno Dapat Upgrade Fitur dari Grand Vitara
    GIIAS 2023: Suzuki Baleno Dapat Upgrade Fitur dari Grand Vitara
    Tomi Tomi, 15 Agu, 2023
  • Hatchback Toyota Kembaran Suzuki Baleno Meluncur Pakai Wajah Baru, Kelihatan Lebih Mewah
    Hatchback Toyota Kembaran Suzuki Baleno Meluncur Pakai Wajah Baru, Kelihatan Lebih Mewah
    Anjar Leksana, 22 Mar, 2022
  • Suzuki Baleno Dapat Major Facelift di India, Tampilan Berubah Luar dan Dalam
    Suzuki Baleno Dapat Major Facelift di India, Tampilan Berubah Luar dan Dalam
    Setyo Adi, 01 Mar, 2022
  • Genjot Penjualan Baleno, Suzuki Ganjar Konsumen Hadiah Langsung
    Genjot Penjualan Baleno, Suzuki Ganjar Konsumen Hadiah Langsung
    Alvando Noya, 10 Jun, 2021

Artikel Mobil Suzuki Baleno dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • 5 Alasan New Suzuki Baleno Layak Dimiliki untuk Mobilitas Harian
    5 Alasan New Suzuki Baleno Layak Dimiliki untuk Mobilitas Harian
    Anjar Leksana, 21 Jun, 2024
  • Mau Kredit Suzuki New Baleno, Cek Dulu Skema dan Hitungannya
    Mau Kredit Suzuki New Baleno, Cek Dulu Skema dan Hitungannya
    Anjar Leksana, 20 Jun, 2024
  • Harga Mulai Rp260 Jutaan, Simak Perbedaan New Baleno 2022 dengan Model Lawas
    Harga Mulai Rp260 Jutaan, Simak Perbedaan New Baleno 2022 dengan Model Lawas
    Anjar Leksana, 22 Agu, 2022
  • 4 Perubahan Penting New Suzuki Baleno yang Membuatnya Kian Menarik
    4 Perubahan Penting New Suzuki Baleno yang Membuatnya Kian Menarik
    Setyo Adi, 18 Agu, 2022
  • GIIAS 2022: New Suzuki Baleno Mengusung Wajah dan Mesin Baru
    GIIAS 2022: New Suzuki Baleno Mengusung Wajah dan Mesin Baru
    Bangkit Jaya Putra, 12 Agu, 2022

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*