Pesanan Mitsubishi Xpander Masih Terus Bertambah
Pesanan LMPV Mitsubishi Xpander terus bertambah. Meski masih dalam periode inden, masyarakat tetap berpegang teguh untuk memiliki small MPV pertama Mitsubishi.
"Terima kasih bagi konsumen yang benar-benar menyukai Xpander. Kami kebanjiran SPK. Pada dasarnya tergantung dari tiap pembeli di area yang berbeda. Tapi secara umum, pemesanan November saya perkirakan Februari (untuk Jakarta-RED), mungkin sekitar bulan itu konsumen menerima mobilnya," ungkap Osamu Iwaba, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI saat dijumpai di sela peresmian diler baru Bandar Lampung.
Dijelaskan kemudian, bertambahnya SPK, salah satu pemicunya adalah dari 3000-an unit Xpander yang sudah dikirimkan ke konsumen. Menurut Iwaba, ketika mobilnya sudah beredar di Jakarta dan jalanan kota besar lain, orang lain bisa melihatnya. Hal itu menghasilkan efek bola salju, semakin bergulir semakin besar, untuk SPK yang diterima MMKSI.
Dengan itu, pihak MMKSI berusaha meningkatkan pengiriman lebih banyak lagi pada bulan ini. Selain itu, apresiasi juga diberikan pada konsumen yang bersabar menanti inden dan sudah SPK. Harga sampai akhir Desember 2017 dipastikan kembali tak meningkat meski yang didapat nanti unit 2018. Paket Smart juga begitu, dipanjangkan masa promosinya hingga akhir tahun ini.
Menurut data, Sedang untuk transmisi manual perlahan mengalami peningkatan. Khususnya di luar Jawa dan Bali, Mitsubishi Xpander bertransmisi manual mulai banyak peminatnya.
"Ini fenomena yang berbeda. Di awal, Agustus - September itu luar biasa. Ternyata pelanggan maunya semua varian tertinggi, Ultimate, cukup mengejutkan buat kami. Bergerak ke Oktober - November sekarang mulai beralih ke manual, ini di region luar Jawa. Masih belum terlalu macet dan banyak pelanggan yang pemikirannya lebih senang manual," papar Ilham Iranda S, Head of Sales & Marketing Region 3 Departement MMKSI.
Ilham menjelaskan lagi kalau Xpander manual bukan kurang diminati. Hanya saja trennya memang otomatis. Tapi dipastikan, dari pergerakan SPK, mulai berubah dan pemilih Xpander manual mulai meningkat. "Memang sekarang hype-nya di otomatis. Tapi kalau saya lihat pergerakan SPK-nya mulai berubah. Jadi bukan kurang diminati," tuturnya. (Tom/Odi)
Baca Juga: Xpander dan Confero Masih Tak Bisa Kalahkan Toyota Avanza
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Mitsubishi Xpander
Model Mobil Mitsubishi
Jangan lewatkan
Promo Mitsubishi Xpander, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Mitsubishi Xpander Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Mesin
1499
|
1462
|
1329
|
1499
|
1462
|
Panjang
4595 mm
|
4395 mm
|
4395 mm
|
4510 mm
|
4450 mm
|
Lebar
1750 mm
|
1735 mm
|
1730 mm
|
1750 mm
|
1775 mm
|
Tinggi
1730 mm
|
1690 mm
|
1665 mm
|
1695 mm
|
1710 mm
|
Ground Clearance
225 mm
|
180 mm
|
195 mm
|
200 mm
|
-
|
Tempat Duduk
7
|
7
|
7
|
7
|
7
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Sabuk Pengaman Belakang
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Radio AM/FM
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Jenis penggerak
-
|
-
|
-
|
-
|
-
|
|
Tren MPV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Mitsubishi Xpander dari Carvaganza
Artikel Mobil Mitsubishi Xpander dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature