New Honda City, Ubahan Minim Agar tetap Agresif di Segmennya
Tangerang Selatan - Baru saja diluncurkan bulan lalu (16/3), PT Honda Prospect Motor (HPM) ingin memperkenalkan lebih mendalam mengenai ubahan-ubahan yang terjadi pada New Honda City. Caranya, dengan mengajak serta jurnalis mengeksplor lebih dalam salah satu mini sedan terlaris di Indonesia ini, berlokasi di Alam Sutera, Tangerang Selatan (20/4).
Apakah laris terjual? Ya, sesuai klaim HPM hingga Februari 2017 Honda City telah terjual 69.051 unit sejak pertama diperkenalkan 1996 silam. Sebuah angka yang cukup membanggakan di segmen terbilang sepi saat ini. "Memang bukan berada di kelas yang ramai, namun Honda City merupakan salah satu pilar utama dalam penjualan Honda dulu sehingga mampu mencapai total penjualan sekarang," papar Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director HPM.
Meski minim ubahan, namun pembaruan yang terjadi cukup meningkatkan keunggulan New Honda City di kelasnya. Terutama di kelas small sedan yang beradu hidung langsung dengan Toyota Vios. "Honda City harus berevolusi, mengalami upgrade, tidak lagi untuk anak muda, tapi peningkatan grade ke lebih tinggi bagi kaum muda yang maju dan sukses," ucap Jonfis.
Sepintas mobil ini tidak ada yang berbeda dari model sebelumnya. Perubahan yang terjadi baru terlihat jika diperhatikan lebih seksama. Seperti desain bemper depan-belakang, model grille dan headlamp yang telah mengaplikasi LED lengkap dengan Daytime Running Light (DRL). Spion kini dapat terlipat otomatis bila mengunci pintu melalui remote terdapat antena Shark-Fin di atap belakang.
Interior mengalami penyegaran berupa warna baru Gun Metal Garnish serta head unit baru Smart 8" Floating A/V System seperti yang sudah ada di Honda Jazz. Head unit ini memiliki fasilitas komplit mulai dari pemutar berbagai format, Bluetooth hingga fitur mirroring.
Beragam fitur canggih turut tersemat untuk kemudahan pengoperasian ataupun fitur keselamatan. Terbaru adanya fitur Vehicle Stability Assist (VSA) yang menjaga agar mobil tidak tergelincir keluar jalur dan sudah tersedia Hill Start Assist (HSA) yang membuat mobil tidak merosot saat di tanjakan.
Mesin tetap sama L15 1,5-liter SOHC i-VTEC bertenaga 120 PS dan torsi 145 Nm dengan pilihan transmisi manual 5-kecepatan atau CVT. Untuk CVT tersemat paddle shift di balik lingkar kemudi. Dan kenyamanan berkendara pun bertambah berkat adanya cruise control.
New Honda City hanya ditawarkan dalam satu varian saja dengan pilihan E transmisi manual seharga Rp 312 juta dan E CVT senilai Rp 322 juta. Ingin tahu impresi berkendaranya, baca di rubrik Road Test kami.
Baca Juga: Honda CR-V Hybrid Sudah Masuk Asia
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Toyota Vios
Model Mobil Toyota
Jangan lewatkan
Promo Toyota Vios, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Toyota Vios Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Tenaga
105
|
119
|
112
|
109
|
135
|
Torsi
138 Nm
|
145 Nm
|
150 Nm
|
144 Nm
|
225 Nm
|
Power Steering
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
AC
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Anti Lock Braking System
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Kantong Udara Pengemudi
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Airbag Penumpang Depan
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Radio AM/FM
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Speaker depan
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Adjustable Seats
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
|
Tren Sedan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Toyota Vios dari Carvaganza
Artikel Mobil Toyota Vios dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature