Menilai Varian Renault Triber Paling Value for Money untuk Dipilih

Menilai Varian Renault Triber Paling Value for Money untuk Dipilih

Renault Triber menjadi solusi 7-seater terjangkau bagi konsumen yang ingin tampil beda. Hanya dibekali mesin 1.000 cc, gaya dan fitur menjadi senjata pamungkas. Jika tidak ingin mengikuti arus, tentu ada harganya. Sebab banderolnya Rp 133 – Rp 169,9 juta, sedikit lebih tinggi dari jajaran LCGC Jepang. Dari total tujuh pilihan trim dan transmisi, varian mana yang paling value for money?

Sebagai pemain baru, jadi opsi segar nan unik untuk budget terbatas. Cita rasa SUV/crossover dapat dinikmati seluruh trim berkat cladding hitam. Kasta RXE paling bawah, tampil apa adanya dengan pelek kaleng tanpa roof rail maupun hiasan krom. Naik satu tingkat, spion RXL dikelir sewarna bodi lalu mengenakan sepatu tertutup dop.

Jajaran RXT dan RXZ lebih representatif. Elemen tangguh disokong skid plate dan roof rail. Dekorasi eksterior pun mendapat perhatian. RXT diberikan sebatang garis kromium di grille serta kaki dibungkus alloy 14 inci. Trim teratas merupakan anak emas, dibekali pemanis seperti LED DRL, tiga baris hiasan chrome grille, alloy 15 inci serta washer & defogger belakang.

Dari segi fitur, tipe RXE nampak jauh dari kata value for money. Boleh unggul soal keselamatan karena punya dual airbag, ABS + EBD dan parking sensor. Kelengkapan Triber termurah sebatas itu saja. Tak ada peranti lain untuk langsung dinikmati dalam kabin, bahkan audio sekalipun. Pilihan membosankan untuk mobilitas harian. Kenyamanan pun seadanya tanpa blower AC tambahan.

Ekstra perlengkapan pada model setingkat di atas, belum sesuai banderol Rp 149 juta. Head unit memang sudah 2DIN namun belum ada konektivitas sama sekali seperti USB atau AUX. Meski begitu, alat penyejuk udara boleh diacungi jempol, sebab dilengkapi blower tambahan untuk disalurkan ke baris dua dan tiga. Tersedia pula satu ruang penyimpanan yang didinginkan.

Perbandingan antara barang dan harga, lebih masuk akal untuk trim teratas. Sarana hiburan, misalnya. Renault isi Media NAV Evolution di balik kemasan layar 8 inci. Konektivitas mumpuni mulai dari USB, AUX, Apple CarPlay dan Android Auto. Kala meminang RXZ, ada kemudahan akses rasa premium tanpa perlu menyentuh fisik kunci, sampai menyalakan mesin. Bermanuver juga mudah, dibantu reversing camera.

Cukup disayangkan Renault hanya membekali Triber jantung tiga silinder 1.000 cc. Tenaga tidak besar, 72 hp saja. Kami setuju kalau mesin sekecil ini dibilang irit BBM meski selisih mungkin tidak signifikan dari pesaing. Melansir CarDekho, rata-rata konsumsi bahan bakar dari perhitungan ARAI (Automotive Research Association of India) mencatatkan 20 atau 20,5 km/liter. Cukup skeptis ia memiliki keunggulan dari segi konsumsi bahan bakar. Pasalnya, angka itu seperti syarat wajib bagi LCGC. Yang berarti, Triber sekelas LCGC kalau harus adu irit.

Simpulannya, dari total tujuh pilihan trim beda kelengkapan dan transmisi, dua kasta terendah terlalu basic segi fitur atau tampilan. RXZ kami anggap terlalu mahal untuk tingkatan tertinggi bermesin 1.0 liter. Disimpulkan RXT manual paling cocok, menimbang label Rp 157 juta dan seluruh kelengkapannya. Harga sedikit di bawah Toyota Calya termahal (RP 158,4 juta), menjadi alternatif menarik bergaya segar. Fitur pun unggul di konektivitas smartphone, double blower dan penjamin keselamatan. (Krm/Tom)

Baca Juga: Perang Dimensi Renault Triber Lawan Calya-Sigra dan Datsun GO+

Ahmad Karim

Ahmad Karim

Ahmad Karim bergabung bersama OTO.com pada bulan September 2019. Sebelumnya ia pernah magang di Majalah Autocar Indonesia, kemudian banting setir bekerja di bank. Tapi dasarnya memang doyan otomotif, bank ia tinggalkan dan bergabung bersama OTO. Penampilannya yang unik dengan rambut kribo dan dandanan era Flower Generation, bikin Karim mudah dikenali. Sehari-hari ia mengandalkan transportasi umum untuk wara-wiri. Tapi di garasinya tersimpan sebuah BMW E30 rakitan 1989.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Renault

  • Renault KWID
    Renault KWID
  • Renault Triber
    Renault Triber
  • Renault Kiger
    Renault Kiger
Harga Mobil Renault

Jangan lewatkan

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Mobil Renault Triber Terbaru di Oto

Oto
  • Renault Triber | First Impression | MPV-7 Seater Bermesin 1.0 Liter | OTO.com
    Renault Triber | First Impression | MPV-7 Seater Bermesin 1.0 Liter | OTO.com
    13 Jul, 2019 .
Tonton Video Mobil Renault Triber

Bandingkan & Rekomendasi

Renault Triber
Renault Triber
Rp 187,9 Juta
Harga Triber
Wuling Confero
Wuling Confero
Rp 181,3 Juta
Harga Confero
Wuling Formo
Wuling Formo
Rp 152,7 - 169,6 Juta
Harga Formo
Toyota Calya
Toyota Calya
Rp 167,3 - 190 Juta
Harga Calya
Daihatsu Sigra
Daihatsu Sigra
Rp 139 - 182,6 Juta
Harga Sigra
Mesin 999
1485
1206
1197
998
Panjang 3990 mm
-
4493 mm
4110 mm
4110 mm
Lebar 1739 mm
1691 mm
1691 mm
1655 mm
1655 mm
Tinggi 1643 mm
1715 mm
1715 mm
1600 mm
1600 mm
Tempat Duduk 7
8
2
7
7
Jenis Transmisi Manual
Manual
Manual
Manual
Manual
Mesin 1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
1.5 L
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
1.0L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve DOHC
Bandingkan Sekarang

Tren MPV

  • Yang Akan Datang
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Lexus LM 2024
    Lexus LM 2024
    Rp 30,63 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 7 ev
    Maxus Mifa 7
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • ZEEKR 009 ev
    ZEEKR 009
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 9 ev
    Maxus Mifa 9
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil MPV Yang Akan Datang

Artikel Mobil Renault Triber dari Carvaganza

  • Varian Matic Renault Triber Pakai Transmisi AMT (Automated Manual Transmission)
    Varian Matic Renault Triber Pakai Transmisi AMT (Automated Manual Transmission)
    Rizki Satria, 16 Okt, 2020
  • Renault Triber Dipastikan Meluncur Bulan Depan di GIIAS 2019
    Renault Triber Dipastikan Meluncur Bulan Depan di GIIAS 2019
    Raju Febrian, 21 Jun, 2019

Artikel Mobil Renault Triber dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature
  • Sangat Jarang Terlihat di Jalanan, Segini Harga Bekas Renault Triber
    Sangat Jarang Terlihat di Jalanan, Segini Harga Bekas Renault Triber
    Anjar Leksana, 30 Jun, 2022
  • Renault Triber AMT Sudah Tersedia, Banderolnya Mulai Rp 179,9 Juta
    Renault Triber AMT Sudah Tersedia, Banderolnya Mulai Rp 179,9 Juta
    Ivan Hermawan, 15 Okt, 2020
  • Renault Luncurkan Edisi Spesial Triber MCJ, Lebih Mahal Rp 4 Juta
    Renault Luncurkan Edisi Spesial Triber MCJ, Lebih Mahal Rp 4 Juta
    Anjar Leksana, 02 Okt, 2020
  • 10 Data dan Fakta Renault Triber
    10 Data dan Fakta Renault Triber
    Raju Febrian, 21 Sep, 2020
  • Tiga Varian Renault Triber, Mana yang Paling Oke?
    Tiga Varian Renault Triber, Mana yang Paling Oke?
    Raju Febrian, 20 Sep, 2020
  • Cari SUV, Kenapa Tak Coba Renault Triber Atau Suzuki Ignis?
    Cari SUV, Kenapa Tak Coba Renault Triber Atau Suzuki Ignis?
    Raju Febrian, 30 Sep, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*