Mau Beli Glory 580? Pilih 1.5 Turbo Luxury Saja

Mau Beli Glory 580? Pilih 1.5 Turbo Luxury Saja

Salah satu mobil yang variannya paling sulit dipilih adalah DFSK Glory 580. Spesifikasinya mirip satu sama lain. Dan harganya, juga tidak terpaut jauh. Meski DFSK Indonesia menyediakan dua pilihan mesin (1,5 liter turbo dan 1,8 liter), tapi tetap kelengkapannya nyaris sama. Pilihan transmisi ada dua yaitu CVT atau 5-speed manual.

Untuk menambah kebimbangan, baik versi 1.5 turbo ataupun 1.8 punya varian Luxury dengan transmisi CVT. Dengan harga yang sama persis (Rp 308 juta), didaulat jadi tipe tertinggi Glory 580 di pasar Indonesia. Khusus versi 1.8 Luxury CVT, ada varian terbaru dan mulai dijual di GIIAS 2018. Varian lain ada Comfort (1.5 Turbo MT atau 1.8 MT).

Tapi, kalau boleh menyarankan, Glory 580 1.5 Turbo CVT  yang sebaiknya dipilih. Khususnya versi Luxury. Bukan hanya karena mesin berkapasitas lebih kecil, tapi tenaganya juga lebih besar dari 1.8 (149,5 ps vs 138,6 PS). Apa yang diberikan, pun terasa memiliki value lebih.

Mobil ini punya banyak hal yang bisa diharapkan dari sebuah SUV, dengan harga yang masuk akal. Di bagian eksterior, DFSK membekalinya dengan pelek 17 inci dual tone yang terlihat gagah. Dan itu satu-satunya yang membedakan dengan varian lain. Sunroof, DRL, lampu utama yang bisa diatur ketinggiannya, jadi fitur standar di semua lini Glory 580.

Fitur mewah yang hanya dimiliki oleh varian 1.5 Turbo Luxury (CVT atau MT), cruise control. Penjaga kecepatan jelajah ini memang jarang terpakai, tapi sangat membantu saat kesempatan untuk menggunakannya datang. Selain itu, Glory 580 1.5 Turbo juga punya heater untuk menghangatkan spion. Ini sangat berguna untuk membersihkan spion saat berembun.

Fitur memudahkan lain yang hanya ada di varian Glory 580 Luxury, keyless access untuk membuka pintu, plus tombol starter untuk menyalakan mobil. Keempat jendelanya sudah dilengkapi juga dengan kemampuan auto down/up.

Fitur hiburan didukung oleh kehadiran monitor layar sentuh HD. Ukurannya 10 inci dengan kemampuan konektifitas ponsel. Sementara varian di bawahnya, memiliki layar berukuran lebih kecil, 8-inci. Sentuhan kemewahan, DFSK memberikan kursi kulit dua warna (hitam-coklat). Varian lain punya jok warna hitam.

Selebihnya? Seperti dikatakan tadi, varian Glory 580 terasa ‘rapat’ karena fiturnya kurang lebih sama. (Ddn/Van)

Baca Juga: Pilihan SUV Seharga DFSK Glory 580

Indra Alfarisy

Indra Alfarisy

Indra adalah seorang 'petrol head' yang mengidamkan sebuah mobil super saloon 5-pintu di halaman rumahnya, bersanding bersama sebuah VW Combi klasik. Dalam kesehariannya, Indra menyukai bermain mobil RC (remote control). Ia paling benci menonton tayangan infotainment, meski doyan mencari gosip-gosip otomotif .

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil DFSK

  • DFSK Glory 560
    DFSK Glory 560
  • DFSK Supercab
    DFSK Supercab
  • DFSK Gelora
    DFSK Gelora
  • DFSK Seres E1 ev
    DFSK Seres E1
  • DFSK Glory i-Auto
    DFSK Glory i-Auto
  • DFSK Gelora Electric ev
    DFSK Gelora Electric
Harga Mobil DFSK

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Mobil Unggulan DFSK

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD Denza D9 ev
    BYD Denza D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Feb, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil DFSK Glory 580 Terbaru di Oto

Oto
  • Wuling Almaz vs DFSK Glory 580 | Review | Pilih Yang Mana? | OTO.com
    Wuling Almaz vs DFSK Glory 580 | Review | Pilih Yang Mana? | OTO.com
    20 May, 2019 .
  • DFSK Glory 580 | Semua Yang Perlu Anda Ketahui | OTO.com
    DFSK Glory 580 | Semua Yang Perlu Anda Ketahui | OTO.com
    21 Jan, 2019 .
  • DFSK Glory 580 | Road Test | SUV Terjangkau, Layak Dibeli? | OTO.com
    DFSK Glory 580 | Road Test | SUV Terjangkau, Layak Dibeli? | OTO.com
    15 Jan, 2019 .
  • Dfsk glory 580 | Review | Perbandingan Tipe Comfort & Luxury | OTO.com
    Dfsk glory 580 | Review | Perbandingan Tipe Comfort & Luxury | OTO.com
    27 Apr, 2018 . 640 kali dilihat
  • DSFK Glory 580 | First Drive | IIMS 2018 | OTO.com
    DSFK Glory 580 | First Drive | IIMS 2018 | OTO.com
    25 Apr, 2018 . 1K kali dilihat
  • DFSK Glory 580 I First Impression | IIMS 2018 I OTO.com
    DFSK Glory 580 I First Impression | IIMS 2018 I OTO.com
    20 Apr, 2018 . 32 kali dilihat
  • Indonesia Jadi Basis Produksi DSFK Sokon I OTO com
    Indonesia Jadi Basis Produksi DSFK Sokon I OTO com
    05 Dec, 2017 . 831 kali dilihat
  • DFSK Glory 580 Meluncur Awal 2018 I OTO com
    DFSK Glory 580 Meluncur Awal 2018 I OTO com
    05 Dec, 2017 . 1K kali dilihat
Tonton Video Mobil DFSK Glory 580

Tren SUV

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Neta U ev
    Neta U
    Rp 463,76 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Nissan Ariya ev
    Nissan Ariya
    Rp 754,32 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • DFSK Glory E3 ev
    DFSK Glory E3
    Rp 445 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil SUV Yang Akan Datang

Artikel Mobil DFSK Glory 580 dari Carvaganza

  • Glory 580 Dituntut Konsumen, DFSK Ikuti Proses Hukum
    Glory 580 Dituntut Konsumen, DFSK Ikuti Proses Hukum
    Wahyu Hariantono, 30 Jan, 2021
  • DFSK Pastikan Glory 580 Varian Termahal dan Mobil Listrik Hadir di GIIAS 2019
    DFSK Pastikan Glory 580 Varian Termahal dan Mobil Listrik Hadir di GIIAS 2019
    Raju Febrian, 05 Jul, 2019
  • DFSK Beri Cashback Rp 20 Jutaan untuk Glory 580 di PRJ 2019
    DFSK Beri Cashback Rp 20 Jutaan untuk Glory 580 di PRJ 2019
    Raju Febrian, 24 Mei, 2019
  • Beli DFSK Glory 580 Sekarang, Dapat Cashback Rp 20 Juta
    Beli DFSK Glory 580 Sekarang, Dapat Cashback Rp 20 Juta
    Raju Febrian, 16 Mei, 2019
  • DFSK Glory 580 dengan Gaya Stance Elegan, Modifikasi Minimalis
    DFSK Glory 580 dengan Gaya Stance Elegan, Modifikasi Minimalis
    Raju Febrian, 06 Mei, 2019

Artikel Mobil DFSK Glory 580 dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Dikeluhkan Lemah di Tanjakan, DFSK Unjuk Kemampuan Hill Hold Control di Glory 580
    Dikeluhkan Lemah di Tanjakan, DFSK Unjuk Kemampuan Hill Hold Control di Glory 580
    Anjar Leksana, 14 Des, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*