KIA Minat Boyong Grand Sedona Diesel
Kia Mobil Indonesia memang belum lama menghidupkan kembali Grand Sedona. MPV andalan yang punya nama lain Kia Grand Carnival itu, resmi menjadi salah satu dagangan Kia di Indonesia. Hanya satu varian model yang tersedia untuk masyarakat Indonesia: Grand Sedona bermesin V6 3.3 liter. Sedang di luar, Kia juga punya Grand Sedona dengan dapur pacu diesel. Akankah tersedia di Indonesia?
Menurut Tonny Saptono J.M selaku Senior Instructur dan Product Development, Kia Mobil Indonesia ingin membawa masuk MPV Grand Sedona bermesin diesel. "Sudah banyak yang minta, menanyakan Sedona diesel," ujarnya saat dijumpai di KIA Media Drive di kawasan Ancol (5/10). Namun menurutnya, masih ada hal yang harus dipertimbangkan untuk memboyong Grand Sedona diesel. Salah satunya soal harga.
"Selain melihat permintaan, yang paling susah sebetulnya dieselnya lebih mahal," tambah Tonny. Kia Mobil Indonesia masih mempertimbangkan pandangan publik soal harga mobil Kia. Menurutnya, Sedona bensin yang dipasarkan di Indonesia masih dicap mahal oleh banyak orang. "Padahal, itu sudah termasuk murah. Apalagi yang diesel, pasti lebih mahal dari itu," tambahnya.
Kia juga melihat pengalaman dari Sportage sebelumnya. Dengan permintaan diesel meningkat, namun setelah disediakan ternyata malah responnya tak sebaik yang diharapkan karena harganya yang lebih tinggi dari versi bensin.
Kia Grand Sedona diesel sudah lebih dulu tersedia di negara tetangga Malaysia dengan nama Grand Carnival. Jantung mekanisnya turbodiesel 4-silinder 2.2L CRDi yang menyemburkan daya 190 hp pada 3.800 rpm dan torsi besar 440 Nm pada rentang 1.750 - 2.750 rpm. Distribusi daya dipercaya kepada transmisi otomatis 6-speed. Secara dimensi bodi hampir tidak berbeda dengan varian model bensin. Begitu juga dengan sebagian besar fitur yang ditawarkan.
Sebagai perbandingan, Kia Grand Sedona Ultimate sebagai varian tertinggi di sini dibanderol Rp 555,5 juta. Harga itu memang sedikit lebih tinggi dari kompetitor seperti Toyota Voxy dan Mitsubishi Delica. Namun dengan mesin jauh lebih besar, kualitas, kenyamanan dan fitur-fitur yang dibawa Kia Grand Sedona, harga Rp 500 jutaan masih dalam batas wajar.
Baca juga: Lima SUV kompak Dengan Fitur Safety Terbaik
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Kia
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Kia Grand Sedona Terbaru di Oto
Tren MPV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Kia Grand Sedona dari Carvaganza
Artikel Mobil Kia Grand Sedona dari Zigwheels
- Motovaganza