J.D. Power: Mitsubishi Tempati Ranking Teratas Dibanding Merek Lain
J.D Power, lembaga yang menerjemahkan kepuasan pelanggan, menempatkan Mitsubishi sebagai peraih ranking tertinggi tahun ini. Hasil itu, membuatnya lebih baik dari Toyota dan Daihatsu sebagai penjual mobil terbanyak di tanah air.
Seperti disebutkan dalam siaran persnya (1/11), perusahaan yang kini bernama PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), mendapat poin terbanyak yakni 802 (tertinggi 1.000). Hasil ini disebutkan dalam penelitian bertajuk Indonesia Sales Satisfaction Index (Mass Market) Study.
Studi Indonesia Sales Satisfaction Index (SSI) 2017 dirangkum berdasarkan respons dari 2.476 pemilik kendaraan baru yang membeli kendaraannya pada rentang waktu antara September 2016 hingga Juli 2017. Studi dilaksanakan sejak Maret hingga September 2017, mencakup pengukuran tingkat kepuasan konsumen atas penjualan dan pengiriman kendaraan dari penjual resmi di Indonesia.
Penelitian yang dilakukan di tahun yang ke-17 ini, mengamati enam faktor utama yang menunjang tingkat kepuasan pemilik kendaraan baru dengan pengalaman pembelian. Faktor yang meliputi (dari yang terpenting): waktu pengiriman; proses pengiriman, tenaga pemasaran; inisiasi penjualan; fasilitas diler; dan transaksi. Tingkat kepuasan diukur berdasarkan skala 1,000 poin dengan angka tinggi menandakan tingkat kepuasan yang lebih tinggi.
Lalu apakah Xpander menjadi salah satu pendorong hasil baik Mitsubishi? Bisa dipastikan tidak. Soalnya penelitian dilakukan pada pembeli yang bertransaksi sejak September tahun lalu hingga Juli tahun ini. Di masa itu, Low MPV bergaya Crossover itu belum dijual.
Mitsubishi Xpander resmi dijual ke masyarakat sejak 10 Agustus, bertepatan dengan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Hingga kini, mobil itu sudah dipesan lebih dari 27 ribu konsumen di seluruh Indonesia. Dan karena batasan waktu itu, tentu tak satupun pemilik Xpander yang terjaring survei J.D. Power.
Untuk diketahui, temuan studi yang disajikan J.D. Power lewat Indonesia Sales Satisfaction Index (Mass Market) 2017 cukup unik. Dalam hasilnya, mereka merilis Mitsubishi menempati ranking terbaik. Namun dalam penjabarannya, lembaga ini malah membeberkan mengenai segmen LCGC (low cost green car). Padahal, tak satupun produk Mitsubishi yang berjenis LCGC.
Dibanding merek besar lain seperti Toyota, Honda, Suzuki, dan Daihatsu, merek Mitsubishi memang tak memiliki produk ‘mobil murah.’ Karenanya, bisa saja diartikan jika hasil ranking Mitsubishi menjadi baik karena variabel LCGC tak terhitung. Tapi itu hanya penerjemahan kami berdasar sajian J.D. Power yang unik. Semoga saja ada penjelasan lebih dalam mengenai keterkaitan Mitsubishi dan perkembangan LCGC dalam temuan mereka.
Baca Juga: Menurut Survey J.D Power, Pembeli LCGC Mendapat Pelayanan Buruk
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Mitsubishi Xpander
Model Mobil Mitsubishi
Jangan lewatkan
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Mitsubishi
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Mitsubishi Xpander Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Mesin
1499
|
1462
|
1329
|
1499
|
1462
|
Panjang
4595 mm
|
4395 mm
|
4395 mm
|
4510 mm
|
4450 mm
|
Lebar
1750 mm
|
1735 mm
|
1730 mm
|
1750 mm
|
1775 mm
|
Tinggi
1730 mm
|
1690 mm
|
1665 mm
|
1695 mm
|
1710 mm
|
Ground Clearance
225 mm
|
180 mm
|
195 mm
|
200 mm
|
-
|
Tempat Duduk
7
|
7
|
7
|
7
|
7
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Sabuk Pengaman Belakang
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Radio AM/FM
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Jenis penggerak
-
|
-
|
-
|
-
|
-
|
|
Tren MPV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Mitsubishi Xpander dari Carvaganza
Artikel Mobil Mitsubishi Xpander dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature