Ini Bocoran Spesifikasi Chevrolet All New Trailblazer di Indonesia
Jakarta: Masih ingat Chevrolet Trailblazer? SUV besar andalan manufaktur Chevrolet itu, bakal segera hadir generasi terbarunya. Jika mengunjungi GIIAS 2016 lalu dan main ke booth Chevy, terpampang All New Trailblazer yang belum dijual saat itu.
Sejatinya, mobil ini akan meluncur sebelum tahun 2016 berakhir. Namun entah kenapa Chevrolet Indonesia menunda peluncurannya. Belum lama ini beredar penampakannya di Indonesia, disertai detail spesifikasinya. Penasaran apa saja yang dibawa SUV ladder frame pesaing Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport ini?
Ada dua varian untuk Trailblazer, LT dan LTZ, keduanya menggunakan penggerak 4x2. Pertama, dimensinya berada di angka 4.887 x 2.132 x 1848 mm (PxLxT). Untuk jarak sumbu rodanya 2.845 mm dan varian LTZ mendapat roda 18 inci. Ternyata ground clearance nya berbeda antara LT dan LTZ. Varian LT menawarkan kolong berjarak 219 mm sementara LTZ sedikit lebih tinggi, 221 mm.
Berbagai fitur pelengkap memang hadir pada varian atas LTZ. Seperti pada eksterior mulai dari lampu depan otomatis berteknologi halogen dengan LED DRL, lampu belakang LED dan wiper otomatis. Untuk kabinnya, bangku pengemudi dapat diatur 6-arah secara otomatis.
Segi infotainment, varian LTZ dibekali layar sentuh 8 inci berkualitas HD. Konektivitas ke smartphone pun sudah lengkap, dengan Android Auto dan Apple CarPlay. Menjamin kualitas suara adalah 7 speaker tersebar di dalam kabin.
Chevrolet Trailblazer baru, menegaskan daya saingnya di segmen SUV tanah air dengan segudang fitur pendukung. Mulai dari electronic stability control, hill start assist, forward collision alert, lane departure warning, rear cross traffic alert, sampai hill decent control. Tak ketinggalan cruise control, remote engine start dan masih banyak lagi fiturnya. Semuanya, kecuali kantung udara dan brake assist, hanya tersedia pada varian atas LTZ.
Di balik kap mobil tertanam mesin turbodiesel Duramax 2.5 liter dengan VGT. Tenaganya 180 PS pada 3.600 rpm dan torsi raksasa 440 Nm pada 2.000 rpm. Pilihannya hanya ada transmisi otomatis, dan kemungkinan besar hanya akan hadir dalam penggerak 2WD.
Jika melihat kelengkapan fiturnya, mengingatkan salah satu kompetitor utama, yakni Ford Everest generasi terbaru. Sayangnya, segudang fitur tadi, kemudian memunculkan banderol harga yang juga tinggi. Semoga saja Trailblazer ini tidak bernasib sama dengan Ford Everest.
Baca Juga: Chevrolet Captiva, untuk mereka yang tidak biasa
foto: forum Seraya Motor
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Tren SUV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Chevrolet Trailblazer dari Carvaganza
Artikel Mobil Chevrolet Trailblazer dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice