Hyundai Staria Resmi Mengaspal dengan Banderol Rp 888 juta, Diramaikan Banyak Fitur Premium

  • 2021/08/Hyundai-Staria-7-9-Seater-ext-4.jpg
  • 2021/08/Hyundai-Staria-7-9-Seater-ext-3.jpg
  • 2021/08/Hyundai-Staria-7-9-Seater-ext-1.jpg

Inilah harinya Hyundai Staria di Tanah Air, resmi dikenalkan ke publik secara online (20/8). Membawa jargon ‘Larger than Life’, ruang superlapang jadi nilai jual di samping sebaran nuansa kemewahan. Cukup menarik, kapsul futuristis nan gambot ini dapat Anda pinang dengan tebusan di bawah MPV mewah Toyota Alphard, mulai dari Rp 888 juta.

Menyita perhatian lantaran bak datang dari masa depan, begitulah Staria. Tidak mengherankan kalau akhirnya dibekali pemacu elektris – meski saat ini tidak demikian. Memainkan aransemen unik rumah kaca panorama dengan detail futuristis lain. Sebut saja strip DRL melintang plus lampu utama terpisah di bumper bermotif pixel. Gambaran unit terkecil dalam penampil imaji digital itu juga bisa dilihat pada menara lampu belakang: berisi susunan titik-titik kubus nan rapih.

Hyundai Staria

Fitur yang disiapkan tentu menyesuaikan standar mobil premium masa kini. Bisa dinikmati kemudahan akses sejenis smart entry hingga pergerakan elektris seperti pada kedua pintu geser dan bukaan kap bagasi. Pun unsur penerangan mengikuti kemutakhiran rancangan visual, mengusung unit pendar full LED dari DRL, lampu utama, sampai lampu kombinasi belakang.

Baca juga: Hyundai Custo Mejeng Sebelum Resmi Berkenalan, Tampak Jauh Lebih Hebat dari Innova

Panjang eksterior sekitar 5,2 meter dalam format van agak pesek diterjemahkan langsung jadi kabin lapang. Jendela besarnya berikut ekstensi dual sunroof menjanjikan pula kesan serbaterbuka dari luar dan dalam. Komposisi lantai rata lantas mengeksploitasi keunggulan itu. Membuat pabrikan leluasa dalam penentuan layout tempat duduk. Di sini Staria Hadir dalam versi 9 kursi atau opsi mewah sedikit eksesif untuk total 7 penumpang. Keduanya pun merupakan varian trim tertinggi Signature.

Staria seat

Rasa premium kemudian dipancarkan oleh sofistikasi teknologi. Rancangan dasbor terlihat canggih dengan pemasangan tablet layar 10.25 inci tak bertudung sebagai instrumentasi. Juga bersamaan dengan itu hadir head unit touchscreen berikut panel AC digital di center stack. Belum lagi ia mengadopsi selektor gigi inkonvensional lewat kluster tombol, bukan tuas.

Namun membuat Staria benar-benar terkesan premium adalah deretan fiturnya. Sebut saja sistem audio Bose, wireless charger, konektivitas smartphone, full auto climate control (depan dan belakang), hingga bangku elektris komplet penghangat dan ventilasi di depan sebagai standar. Tentu akan lebih eksklusif lagi di model 7 seater. Sepasang Premium Relaxation Seat dilengkapi pemanas dan ventilasi udara. Sementara itu, di model 9 seater mengusung komposisi 2+2+2+3 yang bangku baris keduanya dapat dibuat berputar.

Staria 9 seat

Kecanggihan teknologi juga meramaikan sisi keselamatan berkendara. Tersemat alat pemantau dan pemberi peringatan atas objek di area buta seperti Blind Spot Warning, Rear Cross Traffic Alert, serta Safe Exit Assist. Ditambah lagi kamera 360 derajat dan monitor blind spot untuk seluruh tipe. Namun bukan itu saja, di model 7 seater perbekalan asistennya jauh lebih komprehensif. Mampu melakukan intervensi, lebih dari sekadar peringatan. Termasuk di dalamnya Forward Collision Avoidance Assist, Lane Keeping Assist dan Lane Following Assist, hingga Blind-spot Collision-avoidance Assist, Rear Cross-traffic Collision-avoidance Assist, dan Safe Exit Assist.

Dengan tubuh gambot, tentu tak perlu khawatir soal dorongan memacu. Pasalnya, Staria mengadopsi mesin turbo diesel penuh torsi. Total ekstraksi 430 Nm dihasilkan dari mesin diesel empat silinder 2.000 cc DOHC 16 katup, R2.2 CRDi. Keluaran tenaga juga lumayan melimpah, sampai 177 hp. Seluruh potensi ini kemudian tersalur ke roda depan via transmisi otomatis delapan percepatan.

Hyundai Staria

Staria hadir dalam dua tipe untuk memenuhi berbagai kebutuhan. Seperti dijelaskan Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia, Makmur dalam keterangan resmi. “Staria tersedia dalam dua tipe yang memenuhi kebutuhan profesional dan pelaku bisnis, serta cocok untuk keluarga aktif yang siap akan petualangan baru. Staria juga dilengkapi dengan berbagai fitur kenyamanan lainnya yang membuat perjalanan sehari-hari, baik dekat maupun jauh, terasa menyenangkan. Kedepannya, kami berharap Staria dapat memberikan arti baru bagi mobilitas keluarga Indonesia serta para profesional dan pebisnis,” ucap Makmur.

Tipe paling rendah sendiri dibanderol Rp 888 juta (OTR Jakarta) untuk versi Signature 9. Dengan tambahan fitur berkendara lebih canggih dan nuansa eksklusif, tipe Signature 7 dilego agak jauh lebih tinggi, mencapai Rp 1,020 miliar. Tebusan segini, konsumen bisa menikmati garansi dasar 3 tahun atau 100 ribu km, gratis biaya perawatan hingga 5 tahun atau 75 ribu km, gratis suku cadang sampai 3 tahun atau 45 ribu km, road assistance 24 jam bebas biaya, dan dukungan program layanan Hyundai Datang ke Mana Saja. (Krm/Tom)

Baca juga: Muncul Kamuflase MPV Hyundai Terbaru, Calon Rival Toyota Avanza dan Suzuki Ertiga

Ahmad Karim

Ahmad Karim

Ahmad Karim bergabung bersama OTO.com pada bulan September 2019. Sebelumnya ia pernah magang di Majalah Autocar Indonesia, kemudian banting setir bekerja di bank. Tapi dasarnya memang doyan otomotif, bank ia tinggalkan dan bergabung bersama OTO. Penampilannya yang unik dengan rambut kribo dan dandanan era Flower Generation, bikin Karim mudah dikenali. Sehari-hari ia mengandalkan transportasi umum untuk wara-wiri. Tapi di garasinya tersimpan sebuah BMW E30 rakitan 1989.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Hyundai

  • Hyundai Creta
    Hyundai Creta
  • Hyundai Stargazer
    Hyundai Stargazer
  • Hyundai Santa Fe
    Hyundai Santa Fe
  • Hyundai Palisade
    Hyundai Palisade
  • Hyundai Stargazer X
    Hyundai Stargazer X
  • Hyundai Ioniq 5 ev
    Hyundai Ioniq 5
  • Hyundai Kona Electric ev
    Hyundai Kona Electric
  • Hyundai Ioniq 6 ev
    Hyundai Ioniq 6
  • Hyundai Staria
    Hyundai Staria
  • Hyundai Santa Fe 2024 hev
    Hyundai Santa Fe 2024
Harga Mobil Hyundai

Jangan lewatkan

Promo Hyundai Staria, DP & Cicilan

  • Staria Signature 9 DP Rp 123,6 Juta Angsuran Rp 20,14 Juta x 60 Bulan Rp 905,5 Juta OTR Lihat Promo
  • Staria Signature 7 DP Rp 139,08 Juta Angsuran Rp 23,07 Juta x 60 Bulan Rp 1,04 Milyar OTR Lihat Promo

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Mobil Unggulan Hyundai

  • Yang Akan Datang
  • Hyundai Seven Concept ev
    Hyundai Seven Concept
    Rp 974,42 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Hyundai Ioniq 5 N ev
    Hyundai Ioniq 5 N
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Hyundai Staria Terbaru di Oto

Oto
  • Hyundai Staria | Road Test | Jangan Dibandingkan dengan Alphard
    Hyundai Staria | Road Test | Jangan Dibandingkan dengan Alphard
    19 Jan, 2022 .
  • Daftar Mobil Baru Pertengahan 2021 | Banyak Model Super Keren! | OTO Recommendation
    Daftar Mobil Baru Pertengahan 2021 | Banyak Model Super Keren! | OTO Recommendation
    06 Jan, 2022 .
  • Hyundai Staria | MPV Premium Bertampang Robot | First Drive
    Hyundai Staria | MPV Premium Bertampang Robot | First Drive
    06 Sep, 2021 .
Tonton Video Mobil Hyundai Staria

Bandingkan & Rekomendasi

Hyundai Staria
Hyundai Staria
Rp 924 Juta - 1,06 Milyar
Tulis Review Harga Staria
Kia Grand Carnival
Kia Grand Carnival
Rp 960 Juta - 1,155 Milyar
Harga Grand Carnival
Maxus Mifa 9 ev
Maxus Mifa 9
Rp 1,088 Milyar
Tulis Review Harga Mifa 9
Maxus Mifa 7 ev
Maxus Mifa 7
Rp 788 Juta
Tulis Review Harga Mifa 7
Tenaga 175
199
241
241
Torsi 430 Nm
441 Nm
350 Nm
350 Nm
Automatic Climate Control Dual-Zone
Ya
Ya
Ya
Ventilasi AC Belakang Ya
Ya
Ya
Ya
Anti Lock Braking System Ya
Ya
Ya
Ya
Kantong Udara Pengemudi Ya
Ya
Ya
Ya
Airbag Penumpang Depan Ya
Ya
Ya
Ya
Kamera Belakang Ya
Ya
Ya
Ya
Lingkar kemudi Dengan Tombol Multi Fungsi Ya
Ya
Ya
Ya
Spion Lipat Elektrik Ya
Ya
Ya
Ya
Bandingkan Sekarang

Tren MPV

  • Yang Akan Datang
  • BYD Denza D9 ev
    BYD Denza D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Feb, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG G90
    MG G90
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Honda Odyssey 2024
    Honda Odyssey 2024
    Rp 590,72 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil MPV Yang Akan Datang

Artikel Mobil Hyundai Staria dari Carvaganza

  • 6 MPV Premium Layak Beli Jelang Lebaran 2024
    6 MPV Premium Layak Beli Jelang Lebaran 2024
    Alvando Noya, 20 Mar, 2024
  • Hyundai Staria Kini Punya Varian Hybrid
    Hyundai Staria Kini Punya Varian Hybrid
    Alvando Noya, 06 Mar, 2024
  • LEBARAN DRIVE 2023: Praktis! Fitur di Hyundai Staria Satu Ini Tidak Dimiliki Kompetitor
    LEBARAN DRIVE 2023: Praktis! Fitur di Hyundai Staria Satu Ini Tidak Dimiliki Kompetitor
    Alvando Noya, 03 Mei, 2023
  • LEBARAN DRIVE 2023: Fitur Bermanfaat Hyundai Staria 9-Seater Selama Perjalanan Mudik
    LEBARAN DRIVE 2023: Fitur Bermanfaat Hyundai Staria 9-Seater Selama Perjalanan Mudik
    Alvando Noya, 01 Mei, 2023
  • LEBARAN DRIVE 2023: Mudik Bareng Hyundai Staria 9-Seater, MPV Unik Dengan Segudang Kejutan
    LEBARAN DRIVE 2023: Mudik Bareng Hyundai Staria 9-Seater, MPV Unik Dengan Segudang Kejutan
    Alvando Noya, 21 Apr, 2023

Artikel Mobil Hyundai Staria dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Hyundai Staria Hybrid Rilis di Korea Selatan
    Hyundai Staria Hybrid Rilis di Korea Selatan
    Alvando Noya, 13 Mar, 2024
  • Hyundai Staria, Kenyamanan Paripurna untuk Keluarga Besar
    Hyundai Staria, Kenyamanan Paripurna untuk Keluarga Besar
    Alvando Noya, 24 Apr, 2023
  • Hyundai Staria X Lombardi Cocok untuk Penumpang VIP
    Hyundai Staria X Lombardi Cocok untuk Penumpang VIP
    Anjar Leksana, 18 Feb, 2023
  • Kenikmatan Hyundai Staria Signature 9 saat Dipakai Mudik Lebaran
    Kenikmatan Hyundai Staria Signature 9 saat Dipakai Mudik Lebaran
    Ivan Hermawan, 11 Mei, 2022
  • Hyundai Staria Cocok Diubah Jadi Camper Van Mewah
    Hyundai Staria Cocok Diubah Jadi Camper Van Mewah
    Anindiyo Pradhono, 20 Apr, 2022
  • Hyundai Staria Signature 9: Privilege di Jalur Mudik
    Hyundai Staria Signature 9: Privilege di Jalur Mudik
    Ivan Hermawan, 13 Mei, 2022
  • Hyundai Staria Signature 7 vs Toyota Alphard X, Duel Berkelas MPV untuk VIP
    Hyundai Staria Signature 7 vs Toyota Alphard X, Duel Berkelas MPV untuk VIP
    Ahmad Karim, 25 Agu, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*