Datsun GO+ Panca T-Style Diperkenalkan pada IIMS 2015 Hari Ini
JAKARTA : Nissan Motor Indonesia (NMI) telah memperkenalkan varian terbaru dari andalan MPVnya GO+ Panca di bawah brand Datsun. Varian terbaru, GO+ Panca T-Stle diluncurkan hari ini pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015. Acara ini akan berlangsung dari 19 Agustrus 2015 sampai dengan 30 Agustus 2015 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta.
Varian baru ini dapat diraih dengan harga RP 115 juta, yang merupakan varian top-end dalam lini kendaraan Datsun. Mobil ini dilengkapi dengan aero kit yang memiliki pinggiran depan yang modern, pinggiran belakang dan samping, kluster tengah yang dengan cat silver, penutup stir dengan silver finished, power windor, dan kantung udara pada pengendara. Sekarang Datsun GO+ dapat dibeli mulai dari harga dasar RP 92,85 juta(Tipe-D) sampai dengan Rp 115 juta (T-style).
Pengunjung yang datang ke booth saat IIMS bisa mendapatkan harga spesial yang ditawarkan seiring dengan aktivitas menyenangkan dan permainan untuk anak-anak. Penawaran seperti hadiah langsung juga diorganisi dengan minimum uang muka Rp 2 juta termasuk aksesori Datsun. Perwakilan juga mengungkapkan akan terjadi ekspansi outlet Datsun di tahun fiskal 2015 menjadi 126 dari 104 di fiskal tahun lalu (2014).
Indriani Hadiwidjaja, Head of Datsun Indonesia, mengungkapkan, “Sejak brand ini diperkenalkan di Indonesia pada Mei tahun lalu, brand ini berhasil menjadi salah satu segmen utama pada Low Cost Green Car (LCGC) dengan market share 17 dalam waktu singkat.” Brand ini menargetkan segmen MPV dengan penampilan baru Datsun GO+ Panca T-Style yang dilengkap dengan kantung udara (airbag) pada pengendara.
Baca Juga : Nissan Akan Meluncurkan Datsun Go+ Panca T-Style Besok
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Datsun GO + Terbaru di Oto
Tren MPV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Datsun GO + dari Carvaganza
Artikel Mobil Datsun GO + dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice