Auto2000 Sediakan 9 Posko Siaga 24 Jam untuk Para Pemudik

Posko Siaga Auto2000 sanggup melayani kebutuhan servis berkala, ganti oli dan perbaikan kendaraan ringan dengan waktu pengerjaan di bawah 2 jam

Auto2000 Sediakan 9 Posko Siaga 24 Jam untuk Para Pemudik

Auto2000 sebagai bagian dari Astra Group. Tahun ini siap menemani mobilitas mudik dan libur Lebaran 2024. Beroperasi antara 4–15 April 2024, terdapat sekitar 9 Posko Siaga dan 115 Bengkel Siaga di sepanjang jalur mudik Lebaran tahun ini. Pemudik bisa menikmati sejumlah fasilitas ini untuk rehat, melakukan pengecekan hingga perbaikan kendaraan bila ada masalah. 

“Kami berkomitmen untuk mengawal perjalanan mudik Lebaran dengan mengoperasikan 9 Posko Siaga Auto2000 di jalur utama mudik. Tujuannya memberikan rasa tenang kepada masyarakat. Upaya kami memberikan kemudahan dan kenyamanan, diperkuat dengan beroperasinya 115 Bengkel Siaga di berbagai wilayah di masa libur Hari Raya Idul Fitri dan cuti bersama. Ssehingga kebutuhan perawatan dan perbaikan mobil Toyota tetap dapat dilayani dengan baik dan tanpa kendala,” jelas Nur Imansyah Tara, Marketing Division Head Auto2000. 

Posko Siaga Auto2000

Bagian dari komitmen Auto2000 dari tahun ke tahun, terdapat 9 Posko Siaga Auto2000 yang beroperasi selama 24 jam nonstop. Lokasi tersebar mulai dari Sumatra Utara, Sumatra Selatan, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Timur hingga Bali. Berikut daftar lengkap Posko Siaga Auto2000 yang beroperasi antara 4–15 April 2024:

1. Posko Siaga Auto2000 Cikampek di Rest Area Km 57 Jalan Tol Jakarta–Cikampek

2. Posko Siaga Auto2000 Cikampek 2 di Rest Area Km 62 Jalan Tol Cikampek–Jakarta (arus balik)

3. Posko Siaga Auto2000 Probolinggo di SPBU Utama Raya – Beach Resort Jl. Raya Banyuglugur Km 2 – Timur PLTU Paiton

4. Posko Siaga Auto2000 Banten di Rest Area Km 68 Jalan Tol Merak

5. Posko Siaga Auto2000 Medan di Rest Area Km 65A Jalan Tol Kuala Namu

6. Posko Siaga Auto2000 Cirebon di Rest Area TRAVOY Km 207A Jalan Tol Palikanci

7. Posko Siaga Auto2000 Lampung di Rest Area Km 49A Jalan Tol Bakauheni – Terbanggi Besar

8. Posko Siaga Auto2000 Palembang di Pondok Pindang Bu Ijah Jl. Sriwijaya No. 16 Palembang

9. Posko Siaga Auto2000 Denpasar di Jl. Raya Denpasar - Gilimanuk, Lalanglinggah, Kec. Selemadeg Bar, Tabanan.

Posko Siaga Auto2000 sanggup melayani kebutuhan servis berkala, ganti oli dan perbaikan kendaraan ringan dengan waktu pengerjaan di bawah 2 jam. Jika ternyata kerusakan mobil membutuhkan penanganan lebih lanjut atau masuk kategori service berat. Maka disarankan dibawa ke bengkel Auto2000 terdekat.

Lalu Posko Siaga menyediakan fasilitas yang memanjakan pelanggan berupa ruang istirahat ber-AC yang dilengkapi wifi gratis. TV satelit, makanan dan minuman ringan, serta kursi pijat otomatis. Terdapat pula kids dan game corner untuk membahagiakan anak tercinta. Sembari menunggu mobil diperbaiki, pelanggan dan anggota keluarganya dapat istirahat sejenak sebelum kembali melanjutkan perjalanan.

Baca Juga: Skema Kredit Toyota Rush GR Sport Terbaru

Promo Service Menarik, Ada yang Gratis

Supaya pemudik memanfaatkan secara optimal layanan servis dari posko siaga. Auto2000 menyediakan beberapa promo menarik khusus di Posko Siaga Auto2000. Pertama ada gratis check up mobil, diskon jasa service 25 persen, diskon parts 5 persen dan masih ditambah gratis 1 liter Oli TMO Synthetic serta free spooring (Syarat dan ketentuan berlaku).

Fasilitas ini bisa melayani kendaraan elektrifikasi (xEV) Toyota, baik Hybrid Electric Vehicle (HEV), Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) dan Battery Electric Vehicle (BEV). Bisa servis berkala, ganti oli dan pekerjaan emergency ringan, seperti lampu mati dan engine trouble. Service Advisor akan memberikan rekomendasi ke bengkel Auto2000 terdekat kalau kerusakannya tidak dapat diatasi.

Bengkel Siaga Auto2000

Tak ketinggalan, tersedia Bengkel Siaga secara nasional ada sekitar 115 workshop yang tersebar di Sumatra, Jawa, Kalimantan dan Bali selama 4– 5 April 2024. Adapun pembagiannya adalah sebagai berikut:

1. Pada Hari Raya Idul Fitri tanggal 10–11 April 2024,  Bengkel Siaga Auto2000 yang tetap buka mencapai 28 bengkel.

2. Tanggal lain selama masa cuti bersama (8-15 April 2024), bengkel siaga yang akan buka sampai sebanyak 115 bengkel di seluruh Indonesia. Anda dapat mengakses data lebih lengkap melalui situs resmi mereka.

Jam operasional Bengkel Siaga Auto2000 yakni antara pukul 08.00–16.00. Bengkel Siaga Auto2000 melayani seluruh kebutuhan perawatan dan perbaikan kendaraan seperti biasa. Mulai dari servis berkala hingga perbaikan berat tanpa ada tambahan biaya jasa dan parts. Anda bisa booking servis melalui website Auto2000 supaya mendapatkan layanan paling maksimal.

“Keberadaan Posko Siaga dan Bengkel Siaga Auto2000 diharapkan mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama persiapan serta perjalanan mudik dan balik. Yakni dengan menyediakan tenda servis 24 jam maupun bengkel siaga untuk kemudahan servis mobil Toyota,” tutup Nur Imansyah Tara.

Lokasi Posko Siaga Auto2000

No

Posko

Alamat Posko

1

Tebing Tinggi

Rest Area Km. 65A Ruas Tol Kuala Namu - Tebing Tinggi, Sumatera Utara

https://maps.app.goo.gl/WXq1Vyn1wX7nUVge8

2

Palembang

Pondok Pindang Bu Ijah Jl. Sriwijaya No. 16 Karya Jaya, Kec. Kertapati. Kota Palembang, Sumatra Selatan

https://maps.app.goo.gl/mqSBHFax6RLQLYrWA

3

Lampung

Rest Area KM 49 A Ruas Tol Bakauheni-Terbanggi Besar

https://maps.app.goo.gl/MD9jxADjLLfCtM746

4

Serang

Tol Jakarta Merak Rest Area KM 68

https://maps.app.goo.gl/S9SyngEWzPjZxrmW8

5

Cikampek

Tol Cikampek Rest Area KM 57

https://maps.app.goo.gl/zJqohLg5aGZfucYt7

6

Cikampek

Tol Cikampek Rest Area KM 62

https://maps.app.goo.gl/mQYZPKmmV2ttNvHz5

7

Palikanci

Tol Palikanci Rest Area KM 207A

https://maps.app.goo.gl/L1FAaCxjXUUZNRo48

8

Probolinggo

SPBU 54 683 10 / Restaurant Utama Raya

Jl. Raya Banyuglugur - Situbondo (3 KM arah timur PLTU Paiton)

https://maps.app.goo.gl/8XWf5G1NYPocxz3X8

9

Tabanan

Jl. Raya Denpasar - Gilimanuk, Lalanglinggah, Kec. Selemadeg Bar., Kabupaten Tabanan, Bali

https://maps.app.goo.gl/8xNYpxpzNQkgHcK96

(ALX/ODI)

Baca Juga: Skema Cicilan Syariah Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid 2024 dengan DP 25 Persen

Setyo Adi Nugroho

Setyo Adi Nugroho

Pemuda asal Yogyakarta yang gemar fotografi dan dunia otomotif. Adi, begitu ia disapa, sudah cukup lama berkecimpung di jurnalisme. Khususnya otomotif. Salah satu poin paling menarik dari dirinya, sang bapak mengoleksi motor Honda Supra. Berlanjut sampai dirinya yang tetap setia menggunakan moped atau motor bebek Honda Supra di tengah terpaan gelombang skutik.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Toyota

  • Toyota Calya
    Toyota Calya
  • Toyota Avanza
    Toyota Avanza
  • Toyota Rush
    Toyota Rush
  • Toyota Agya
    Toyota Agya
  • Toyota Kijang Innova
    Toyota Kijang Innova
  • Toyota Fortuner
    Toyota Fortuner
  • Toyota Raize
    Toyota Raize
  • Toyota Veloz
    Toyota Veloz
  • Toyota Hilux
    Toyota Hilux
  • Toyota Hiace
    Toyota Hiace
Harga Mobil Toyota

GIIAS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang

Video Mobil Toyota Terbaru di Oto

Oto
  • Toyota Hilux Rangga Versi Campervan Pemikat Indonesia Autovaganza 2024
    Toyota Hilux Rangga Versi Campervan Pemikat Indonesia Autovaganza 2024
    28 Aug, 2024 .
  • All New Toyota Prius HEV, Mobil Legendaris Nongol Lagi di GIIAS 2024
    All New Toyota Prius HEV, Mobil Legendaris Nongol Lagi di GIIAS 2024
    25 Jul, 2024 .
  • Rasanya Jadi Pengemudi Toyota Hilux Rangga Varian Terendah, Diesel dan Manual! | GIIAS 2024
    Rasanya Jadi Pengemudi Toyota Hilux Rangga Varian Terendah, Diesel dan Manual! | GIIAS 2024
    24 Jul, 2024 .
  • Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    10 Apr, 2024 .
  • Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    08 Apr, 2024 .
  • Electria Vol.2 : Toyota bZ4X, Rasanya Benar-benar Premium | First Drive
    Electria Vol.2 : Toyota bZ4X, Rasanya Benar-benar Premium | First Drive
    30 Jan, 2024 .
  • Toyota bZ4X, Mobil Listrik Rasa Premium dengan Performa dan Fitur yang Lengkap
    Toyota bZ4X, Mobil Listrik Rasa Premium dengan Performa dan Fitur yang Lengkap
    30 Jan, 2024 .
  • Kenapa Toyota Innova Zenix terpilih jadi Mobil Terbaik Carvaganza Editors' Choice Awards 2023?
    Kenapa Toyota Innova Zenix terpilih jadi Mobil Terbaik Carvaganza Editors' Choice Awards 2023?
    30 Jan, 2024 .
  • Ini Dia Deretan Mobil Toyota di JMS 2023, Ada Mobil Kaisar Jepang | Special Show
    Ini Dia Deretan Mobil Toyota di JMS 2023, Ada Mobil Kaisar Jepang | Special Show
    28 Nov, 2023 .
  • Cobain Langsung All New Toyota Yaris Cross, Sesuai Harga! | First Drive
    Cobain Langsung All New Toyota Yaris Cross, Sesuai Harga! | First Drive
    16 Jun, 2023 .
Tonton Video Mobil Toyota

Artikel Mobil Toyota dari Carvaganza

  • FIRST IMPRESSION: New Toyota Fortuner 2024, Minor Change Tapi Menyeluruh
    FIRST IMPRESSION: New Toyota Fortuner 2024, Minor Change Tapi Menyeluruh
    Setyo Adi, 06 Sep, 2024
  • Toyota Fortuner Facelift Meluncur, Pakai Tampang Legender Tapi Absen Hybrid
    Toyota Fortuner Facelift Meluncur, Pakai Tampang Legender Tapi Absen Hybrid
    Alvando Noya, 06 Sep, 2024
  • Paus Fransiskus Pilih Keliling Jakarta Naik Toyota Innova Zenix Hybrid, Segini Harganya
    Paus Fransiskus Pilih Keliling Jakarta Naik Toyota Innova Zenix Hybrid, Segini Harganya
    Anjar Leksana, 05 Sep, 2024
  • TYCI Rayakan HUT ke-18 Bertema Lingkungan, Ramai-Ramai Coba Yaris Cross HEV
    TYCI Rayakan HUT ke-18 Bertema Lingkungan, Ramai-Ramai Coba Yaris Cross HEV
    Muhammad Hafid, 04 Sep, 2024
  • Toyota Pastikan Rilis SUV Baru Bulan Ini, Dugaan Terkuat Corolla Cross Facelift
    Toyota Pastikan Rilis SUV Baru Bulan Ini, Dugaan Terkuat Corolla Cross Facelift
    Tomi Tomi, 01 Sep, 2024

Artikel Mobil Toyota dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • First Impression New Toyota Fortuner 2.8 GR-S
    First Impression New Toyota Fortuner 2.8 GR-S
    Setyo Adi, 06 Sep, 2024
  • Toyota New Fortuner 2024 Meluncur dengan Wajah Baru dan Peranti TSS
    Toyota New Fortuner 2024 Meluncur dengan Wajah Baru dan Peranti TSS
    Anindiyo Pradhono, 06 Sep, 2024
  • Harga dan Spesifikasi Innova Zenix Hybrid yang Ditunggangi Paus Fransiskus
    Harga dan Spesifikasi Innova Zenix Hybrid yang Ditunggangi Paus Fransiskus
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Berkenalan dengan All New Toyota Prius PHEV, Mode Listriknya Bisa Tempuh 80 Km
    Berkenalan dengan All New Toyota Prius PHEV, Mode Listriknya Bisa Tempuh 80 Km
    Ardiantomi, 02 Sep, 2024
  • Toyota bZ4X dan Lexus Ditarik Ulang karena Ada Potensi Masalah Kamera 
    Toyota bZ4X dan Lexus Ditarik Ulang karena Ada Potensi Masalah Kamera 
    Anjar Leksana, 23 Agu, 2024
  • First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT: Calon Bintang Niaga Baru
    First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT: Calon Bintang Niaga Baru
    Setyo Adi, 07 Agu, 2024
  • Toyota Yaris Cross HEV: Pilihan Tepat Buat Pencari Efisiensi BBM
    Toyota Yaris Cross HEV: Pilihan Tepat Buat Pencari Efisiensi BBM
    Anjar Leksana, 29 Mei, 2024
  • First Drive All New Toyota Kijang Innova Zenix Q Hybrid Modellista: Revolusi Drastis Sang Legenda
    First Drive All New Toyota Kijang Innova Zenix Q Hybrid Modellista: Revolusi Drastis Sang Legenda
    Anjar Leksana, 26 Des, 2022
  • First Drive All New Toyota Vios: Transisi Naik Kelas
    First Drive All New Toyota Vios: Transisi Naik Kelas
    Muhammad Hafid, 16 Nov, 2022
  • First Drive All New Toyota Avanza 1.5 G CVT: Fokus ke Kenyamanan
    First Drive All New Toyota Avanza 1.5 G CVT: Fokus ke Kenyamanan
    Raju Febrian, 10 Des, 2021
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana, 14 Okt, 2022
  • Komparasi LPMV Bergaya Sporty, Suzuki Ertiga Sport vs Toyota Veloz GR Limited
    Komparasi LPMV Bergaya Sporty, Suzuki Ertiga Sport vs Toyota Veloz GR Limited
    Ahmad Karim, 24 Sep, 2021
  • Cerita Dibalik Perjalanan 55 Tahun Toyota Corolla sang Mobil Terlaris Dunia
    Cerita Dibalik Perjalanan 55 Tahun Toyota Corolla sang Mobil Terlaris Dunia
    Ahmad Karim, 06 Sep, 2021
  •  Toyota Rush G M/T versus Mitsubishi Xpander GLS M/T, Varian Termurah Mana yang Paling Direkomendasikan?
    Toyota Rush G M/T versus Mitsubishi Xpander GLS M/T, Varian Termurah Mana yang Paling Direkomendasikan?
    Anjar Leksana, 13 Agu, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*