10 Fakta Menarik Tentang Mobil Listrik Toyota bZ4X Concept

10 Fakta Menarik Tentang Mobil Listrik Toyota bZ4X Concept

Toyota dulu pionir mobil hybrid lewat Priusnya. Toyota inginnya peralihan ke kendaraan listrik sebaiknya berlangsung secara gradual dan perlahan. Tapi iklim industri otomotif dunia punya selera yang berbeda. Makanya kini pabrikan mobil ramai kejar-kejaran untuk segera beralih ke mobil listrik secepat mungkin. Toyota yang awalnya menentang, pada akhirnya ikut terbawa arus dengan mengeluarkan mobil konsep bZ4X sebagai sinyal kedatangan mobil-mobil listrik Toyota di masa depan.

Saat ini kita sedang hidup di era baru yang mengharuskan industri otomotif secara cepat beralih dari ke sistem penggerak listrik. Mau mobil listrik sepenuhnya, mobil hybrid ataupun plug-in hybrid, tiba-tiba saja mereka ini datang begitu saja tanpa aba-aba. Kalau trend pertumbungan mobil listrik bergerak secepat saat ini, bukan tidak mungkin pada 2030 nanti jumlah mobil listrik di dunia bisa hampir menyamai mobil berbahan bakar konvensional.

Walaupun masih berwujud konsep, Toyota bZ4X Concept sangat menarik. Mobil listrik sepenuhnya ini menjadi yang pertama dibuat Toyota di era yang serba cepat ini. Itu sebabnya di balik penciptaan dirinya, ada beberapa fakta menarik yang tak disadari banyak orang.

1. Eksterior

Toyota bZ4X punya desain atau tampilan ekterior yang sangat berbeda dari mobil Toyota lainnya. Memang sih, ada sedikit tarikan garis bodi yang mirip Toyota RAV4. Jelasnya wajah mobil ini tidak Toyota sama sekali. Beberapa elemen desain otomotif yang kini mulai jamak dipakai mobil-mobil listrik baru bisa terlihat juga di mobil ini. Misalnya, lampu belakang segaris yang menyambung dari bagian kiri ke kana. Kemudian fender roda juga dikasih aksen berwarna hitam. Sedangkan proporsinya sebagai crossover sekilas mirip-mirip dengan crossover elektrik lainnya seperti Tesla Model Y ataupun Jaguar I-Pace.

2. Beyond Zero

Banyak yang penasaran dengan nama bZ4X. Sekarang kita bedah nama mobil ini satu persatu. Angka ‘4’ menjadi posisi atau segmen kendaraan ini di lini produk kendaraan listrik nantinya. Sama halnya dengan nomenklatur BMW Seri-3, Seri-5 dan seterusnya. Huruf ‘X’ melambangkan dirinya sebagai pemilik dua motor elektris, atau kalau di mobil konvensional umumnya sering disebut AWD (All-Wheel Drive).

Lantas apa maksud singkatan bZ di depannya? Ini dia yang paling menarik. bZ singkatan dari Beyond Zero. Ternyata inilah jawaban dari misteri rencana program mobilitas berkelanjutan Toyota yang tersimpan selama ini. Artinya, Toyota bukan hanya menghasilkan mobil yang Zero Emission, tapi mereka di masa depan Toyota berencana menyiapkan fasilitas produksi mobil listrik yang benar-benar tak menghasilkan emisi karbon sama sekali. Rencananya Toyota akan meluncurkan 15 mobil listrik baru hingga tahun 2025. Tujuh dari 15 mobil listriknya itu nanti akan mengemban tugas memikul moniker bZ.

Baca juga: Sorotan Keunggulan Produk Elektrifikasi Toyota Sebagai Solusi Mobilitas Masa Depan

3. E-TNGA Platform

Berita baik lainya dari pengenalan Toyota bZ4X ini adalah digunakannya platform baru. Mungkin Anda masih ingat belum lama ini Toyota baru saja mengembangkan platform bary yang akan menjadi basis atau struktur rangka bagi mobil-mobil terbaru Toyota yang diberi nama TNGA (Toyota New Global Architecture). Platform TNGA menjanjikan fleksibilitas bagi Toyota dalam menerapkan konsep perpaduan antara fungsi, kenyamanan dan performa pada setiap kendaraannya.

Nah platform yang digunakan oleh Toyota BZ4X ini berbeda lagi. Bernama E-TNGA Platform, struktur rangka khusus mobil bertenaga listrik Toyota ini dikembangkan bersama dengan Subaru. Jadi bukan tidak mungkin kalau dalam watu dekat nanti, Subaru bakal merilis mobil listrik juga menggunakan platform yang sama.

E-TNGA Platform ini akan menjadi rumah bagi sistem penggerak listrik dan seluruh kelengakapan mobil listrik Toyota di masa depan. Platform ini bisa dipakai baik untuk mobil listrik dengan satu motor listrik atau dua motor listrik dengan penggerak empat roda seperti BZ4X.

4. Mobil Listrik Pertama Toyota

Sekali lagi, memang Toyota pionir mobil hybrid dengan Prius beberapa tahun lalu. Tetapi sebetulnya Toyota inginnya tak terlalu tergesa-gesa memasuki era mobil listrik sepenuhnya. Mereka ingin peralihan ini berlangsung secara perlahan, itulah mengapa Toyota belakangan ini malah memilih merilis banyak mobil plug-in hybrid.

Namun tekanan dari industri membuat Toyota ikut terbawa arus. Meskipun tanpa punya banyak waktu untuk persiapan, senang akhirnya melihat salah satu produsen terbesar di dunia ini mengikuti perkembangan jaman dengan mengenalkan bZ4X. Sayangnya saat ini Toyota belum merilis spesifikasi resmi BZ4X. Sejauh apa energi baterainya mampu membawa mobil ini melaju? Mungkin detail kemampuannya baru akan dirilis Toyota paska peluncuran versi produksi dari mobil ini pada 2022 mendatang.

5. Kolaborasi dengan Tesla

Belum lama ini kan sempat ada rumor yang mengatakan kalau Toyota berencana untuk mengembangkan crossover ringkas bertenaga listrik dengan berkolaborasi bersama Tesla. Desas-desus ini masuk akal juga, sebab Toyota memang salah satu pemilik terbesar saham Tesla. Namun ternyata isu ini hanyalah isapan jempol belaka. Toyota BZ4X sepenuhnya dikembangkan oleh Toyota tanpa campur tangan Tesla sedikitpun. Malah belakangan Toyota menjual sahamnya di Tesla. Jadi jelas, posisi Toyota dalam pertarungan mobil listrik terhadap Tesla.

6. Interior

Masuk ke dalam kabin BZ4X Concept dan anda akan disapa oleh interior yang juga sama sekali tak mirip Toyota. Mulai dari bentuk setir hingga material kabin yang seluruhnya terbuat dari material terbarukan. Ternyata, keramahan lingkungan mobil listrik terbaru Toyota ini punya misi yang lebih amanah lagi. Bukan hanya memikirkan mulai dari proses produksinya, penggunaan energi dan emisinya, tapi sampai pada residu atau paska penggunaannyapun mobil listriknya diharapkan tetap dapat memberikan dampak terhadap lingkungan seminim mungkin.

Bukan cuma memakai material yang berkelanjutan, tetapi instrumen dan fitur di dalam kabinnya juga sudah maju. Desain layoutnya futuristis namun tak terlalu aneh dan tetap ramah dipandang mata. Intinya meskipun barang baru, tapi siapapun yang pernah dan bisa mengendarai mobil secara intuitif pasti tahu tombol apa saja dan apa kegunaannya.

Tapi ada yang menarik, Toyota menghilangkan tuas transmisi dan menggantinya dengan gear selector berupa kenop putar (rotary dial). Selebihnya Toyota menambahkan sentuhan khas mobil konsep crossover, yakni dual-panel sunroof.

Baca juga: 50 Tahun Toyota, Sebuah Manifestasi Bagi Mobilitas Nusantara

7. Bentuk Setir

Walau tak ada sentuhan Tesla di mobil ini, tetap uniknya setir Toyota bZ4X tak bundar. Malah kalau dilihat bentuknya mirip kemudi pesawat terbang. Inspirasi sama juga dilakukan Tesla untuk generasi terbaru Model X dan Model S. Bahkan walaupun punya resiko keselamatan, tetapi Tesla sudah mendapat izin penggunaan setir seperti ini secara legal.

Punya Toyota sih memang masih dalam tahap konsep. Tetapi bentuknya sangat futuristis dan pastinya mengubah konsepsi awal tentang cara mengemudikan mobil. Paling tidak sistem steer-by-wire buatan Toyota nantinya sudah sesuai dengan standar keselamatan. Belum ada keputusan apakah kemudinya ini nantinya akan ditejemahkan ke dalam versi produksinya. Karena saat ini masih banyak negara yang dalam regulasinya secara spesifik melarang kemudi mobil berbentuk seperti ini. Apalagi Toyota bZ4X juga punya kemudi konvensional layaknya lingkar kemudi pada umumnya.

8. Detail

Memang kita baru bisa membahas mobil ini dengan melihat dari gambar ataupun fotonya. Tetapi kalai diperhatikan, detail mobil ini sepetiya dibuat dengan penuh ketelitian. Misalnya, di penutup ruang penyimpanan di konsol tengannya ada lampu LED warna biru yang cool! Material yang digunakan juga walaupun terbarukan, tapi tetap memberi kesan yang mewah.

Kalau dilihat tombol-tombol yang ada di interior mobil ini, BZ4X terlihat dijejali dengan banyak fitur. Mulai dari electric parking brake dengan mode auto hold, pemanas setir, kamera 360°, fungsi one-pedal operation, hingga kursi dengan pemanas atau pendingin. Spesifikasi lengkap mengenai kelengkapan mobil ini juga tidak dirilis oleh Toyota. Kalau versi produksinya nanti, Toyota BZ4X diperkirakan akan dibekali banyak sistem keselamatan dan fitur otonom atau kemudi otomatis.

9. Siapa Rivalnya?

Populasi dan jenis mobil listrik di dunia belum begitu banyak. Lantas kalau mobil ini mulai dijual tahun depan, siapa yang akan menjadi lawan dari Toyota BZ4X? Secara global segmen crossover elektris sudah diisi Volkswagen ID.4 dan Ford Mustang Mach E. Beberapa mobil listrik lainnya juga bisa dibandingkan secara fair, seperti Tesla Model Y dan Audi Q4 e-tron.

Oke sekarang kita sudah punya lawan sebanding untuknya. Nah bagaimana kalau kita lihat spesifikasi lawannya itu? Sebagai gambaran baik Ford Mustang Mach E dan VW ID.4 mampu menjelajah sejauh 321 km sampai energi baterainya habis. Kita tak bisa berasumsi kalau Toyota bZ4X versi produksi juga bisa meraih jarak tempuh sejauh itu.

Sungguh, banyak faktor yang mempengaruhi daya jelajah mobil listrik. Mulai dari seberapa besar kapasitas baterai yang dibawa mobil ini, seperti apa konfigurasi motor elektrisnya dan masih banyak elemen lainynya. Makanya Tesla Model Y diklaim bisa melaju sejauh 482 km sekali isi penuh baterai listriknya.

10. Tanggal Peluncuran dan Harga

Toyota tak menyebut tanggal peluncuran maupun harganya nanti. Toyota juga belum menyebut akan meluncurkan mobil ini untuk region apa saja, apakah hanya akan dijual di Eropa, Amerika Serikat atau Jepang. Pastinya, Toyota bZ4X sudah bisa dibeli pada 2022.

Beberapa melakukan estimasi harga untuk mobil ini. Kabarnya harga Toyota bZ4X berkisar US$ 40.000 atau sekitar Rp 580 jutaan. Harga ini setara dengan harga VW ID.4 di Eropa. Kalau di Indonesia mobil listrik termurah saat ini berkisar di harga Rp 500 sampai Rp 600 jutaan. Jadi kalau memang benar mobil listrik sebagus ini dijual dengan harga tersebut, bukan tidak mungkin kalau Toyota bZ4X menjadi electric crossover terlaris di dunia nantinya. (Rzk/Raju)

Baca juga: Buah Kerja Bareng, Toyota – Daihatsu Mulai Kenalkan Raize dan Rocky di Indonesia

Contents

Rizki Satria

Rizki Satria

Rizki Satria adalah salah satu jurnalis otomotif senior yang kenyang berpetualang di dunia otomotif. Kecintaannya kepada bidang otomotif tidak perlu diragukan, karena dia pernah pindah ke dunia advertising, dan hanya bertahan 2 bulan, untuk kemudian kembali kepada passion-nya.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Toyota

  • Toyota Calya
    Toyota Calya
  • Toyota Avanza
    Toyota Avanza
  • Toyota Rush
    Toyota Rush
  • Toyota Agya
    Toyota Agya
  • Toyota Kijang Innova
    Toyota Kijang Innova
  • Toyota Raize
    Toyota Raize
  • Toyota Fortuner
    Toyota Fortuner
  • Toyota Hilux
    Toyota Hilux
  • Toyota Veloz
    Toyota Veloz
  • Toyota Yaris
    Toyota Yaris
Harga Mobil Toyota

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang

Video Mobil Toyota Terbaru di Oto

Oto
  • COBAIN LAGI TOYOTA NEW FORTUNER 2024, KINI DI JALAN RAYA DAN AREA OFFROAD
    COBAIN LAGI TOYOTA NEW FORTUNER 2024, KINI DI JALAN RAYA DAN AREA OFFROAD
    23 Sep, 2024 .
  • Detail Ubahan Toyota New Fortuner 2024, Minor Tapi Makin Sangar!
    Detail Ubahan Toyota New Fortuner 2024, Minor Tapi Makin Sangar!
    09 Sep, 2024 .
  • Impresi Perdana Toyota New Fortuner 2024 Yang Habis Ganti Baju | First Drive
    Impresi Perdana Toyota New Fortuner 2024 Yang Habis Ganti Baju | First Drive
    09 Sep, 2024 .
  • Toyota Hilux Rangga Versi Campervan Pemikat Indonesia Autovaganza 2024
    Toyota Hilux Rangga Versi Campervan Pemikat Indonesia Autovaganza 2024
    28 Aug, 2024 .
  • All New Toyota Prius HEV, Mobil Legendaris Nongol Lagi di GIIAS 2024
    All New Toyota Prius HEV, Mobil Legendaris Nongol Lagi di GIIAS 2024
    25 Jul, 2024 .
  • Rasanya Jadi Pengemudi Toyota Hilux Rangga Varian Terendah, Diesel dan Manual! | GIIAS 2024
    Rasanya Jadi Pengemudi Toyota Hilux Rangga Varian Terendah, Diesel dan Manual! | GIIAS 2024
    24 Jul, 2024 .
  • Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    10 Apr, 2024 .
  • Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    08 Apr, 2024 .
  • Electria Vol.2 : Toyota bZ4X, Rasanya Benar-benar Premium | First Drive
    Electria Vol.2 : Toyota bZ4X, Rasanya Benar-benar Premium | First Drive
    30 Jan, 2024 .
  • Toyota bZ4X, Mobil Listrik Rasa Premium dengan Performa dan Fitur yang Lengkap
    Toyota bZ4X, Mobil Listrik Rasa Premium dengan Performa dan Fitur yang Lengkap
    30 Jan, 2024 .
Tonton Video Mobil Toyota

Artikel Mobil Toyota dari Carvaganza

  • Auto2000 Gatot Subroto Medan Tawarkan Program Menarik Memiliki Mobil Toyota Impian
    Auto2000 Gatot Subroto Medan Tawarkan Program Menarik Memiliki Mobil Toyota Impian
    Muhammad Hafid, 18 Nov, 2024
  • Toyota Angka Isu Percepatan Transisi Energi di Seri Ke-7 Seminar Nasional
    Toyota Angka Isu Percepatan Transisi Energi di Seri Ke-7 Seminar Nasional
    Muhammad Hafid, 04 Nov, 2024
  • Lebih dari Rombak Desain, Berikut Keunggulan Ditawarkan Toyota Hilux Rangga
    Lebih dari Rombak Desain, Berikut Keunggulan Ditawarkan Toyota Hilux Rangga
    Setyo Adi, 17 Okt, 2024
  • Toyota Umumkan Harga Lengkap Hilux Rangga, Terjangkau Untuk Dukung Bisnis
    Toyota Umumkan Harga Lengkap Hilux Rangga, Terjangkau Untuk Dukung Bisnis
    Tomi Tomi, 15 Okt, 2024
  • Segini Bocoran Harga Toyota Hilux Rangga, Pekan Depan Meluncur
    Segini Bocoran Harga Toyota Hilux Rangga, Pekan Depan Meluncur
    Anjar Leksana, 12 Okt, 2024

Artikel Mobil Toyota dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Toyota Ungkap 4Runner TRD Surf Concept di SEMA 2024
    Toyota Ungkap 4Runner TRD Surf Concept di SEMA 2024
    Muhammad Hafid, 04 Nov, 2024
  • Keunggulan Toyota Hilux Rangga dalam Kompetisi Kendaraan Niaga Ringan
    Keunggulan Toyota Hilux Rangga dalam Kompetisi Kendaraan Niaga Ringan
    Setyo Adi, 23 Okt, 2024
  • Menilik Varian Termurah Toyota Hilux Rangga, Dapat Apa Saja?
    Menilik Varian Termurah Toyota Hilux Rangga, Dapat Apa Saja?
    Anjar Leksana, 21 Okt, 2024
  • Toyota Umumkan Harga Hilux Rangga, Mulai Rp180 Jutaan
    Toyota Umumkan Harga Hilux Rangga, Mulai Rp180 Jutaan
    Ardiantomi, 15 Okt, 2024
  • NJKB Toyota Veloz Hybrid Mulai Rp264 Juta!
    NJKB Toyota Veloz Hybrid Mulai Rp264 Juta!
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • First Drive New Toyota Fortuner 2.8 GR-S 4x4: Kapabilitas Semestinya
    First Drive New Toyota Fortuner 2.8 GR-S 4x4: Kapabilitas Semestinya
    Alvando Noya, 13 Sep, 2024
  • First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT: Calon Bintang Niaga Baru
    First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT: Calon Bintang Niaga Baru
    Setyo Adi, 07 Agu, 2024
  • Toyota Yaris Cross HEV: Pilihan Tepat Buat Pencari Efisiensi BBM
    Toyota Yaris Cross HEV: Pilihan Tepat Buat Pencari Efisiensi BBM
    Anjar Leksana, 29 Mei, 2024
  • First Drive All New Toyota Kijang Innova Zenix Q Hybrid Modellista: Revolusi Drastis Sang Legenda
    First Drive All New Toyota Kijang Innova Zenix Q Hybrid Modellista: Revolusi Drastis Sang Legenda
    Anjar Leksana, 26 Des, 2022
  • First Drive All New Toyota Vios: Transisi Naik Kelas
    First Drive All New Toyota Vios: Transisi Naik Kelas
    Muhammad Hafid, 16 Nov, 2022
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana, 14 Okt, 2022
  • Komparasi LPMV Bergaya Sporty, Suzuki Ertiga Sport vs Toyota Veloz GR Limited
    Komparasi LPMV Bergaya Sporty, Suzuki Ertiga Sport vs Toyota Veloz GR Limited
    Ahmad Karim, 24 Sep, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*