Tips Hemat Bahan Bakar LEMTEK UI
Lembaga Teknologi Fakultas Teknik (LEMTEK) Universitas Indonesia baru saja menghitung konsumsi bahan bakar Mitsubishi New Mirage. Lembaga ini kerap menjuarai lomba irit baik yang diadakan secara nasional maupun internasional.
Dalam pengujian yang menggunakan metode full-to-full itu, dituntut kebijaksanaan pengemudi dalam mengolah performa kendaraan agar dapat menghasilkan konsumsi bahan bakar yang realistis. Untuk mensimulasikan penggunaan masyarakat pun pengujian dilakukan dengan mengambil beberapa rute yang kerap dilalui masyarakat umum seperti perkotaan, antar kota, perbukitan hingga jalan tol.
Dijelaskan pihak LEMTEK UI, Dr. Yudan Whulana, performa kendaraan memang memegang peranan penting dalam menghasilkan efisensi. Namun menurutnya pengemudi yang Eco Driver atau memiliki kemampuan untuk menggali performa kendaraan dan menjaga efisiensinya lebih penting.
“Salah satu faktor yang membuat angka ini bisa tercapai adalah pengemudinya, test driver kami sudah mempunyai banyak pengalaman baik di pengujian ini,” ujar Yudan pada OTO.com. menurutnya semua penguji harus mentaati cara berkendara yang sudah ditetapkan.
“Ketika pengujian, kami menetapkan kecepatan rata-rata yang harus dipatuhi, dan untuk mobil bertransmisi manual, mereka harus melakukan perpindahan gigi di putaran yang telah ditentukan, dalam hal ini Mirage di putaran 2.000 rpm,” ujar Yudan.
Akselerasi tiap mobil juga dijaga. Agar setiap manuver kendaraan tidak berbalik malah menghabiskan bahan bakar yang tidak diperlukan. Selanjutnya, faktor kondisi kendaraan juga mengambil peran dalam menghasilkan efisiensi yang terhitung secara scientific.
“Setiap kendaraan menggunakan bahan bakar yang sama, RON 92, lalu tekanan angin kami pantau di setiap etape,” jelas Yudan. Hal ini tentu menguatkan pendapat yang beredar di masyarakat bahwa kualitas bahan bakar dan tingkat oktan sangat berpengaruh dalam menghasilkan efisiensi yang optimal.
Hal lain mengenai tekanan angin pada ban menurut Yudan berpengaruh dengan cukup signifikan untuk menjaga rolling resistance yang ada. Tekanan angin menurutnya akan menjaga lebar permukaan ban yang menjadi medium kontak antara kendaraan dengan permukaan jalan. Dengan tekanan angin yang sesuai standar pabrik, maka performa terbaik kendaraan pun dapat dikatrol.
Tentunya faktor kondisi kendaraan yang prima pun turut mempengaruhi hasil konsumsi bahan bakar. Keenam mobil itu merupakan unit baru yang dimiliki oleh KTB dan dibawa menempuh jarak tak kurang dari 407 km. New Mirage yang diuji oleh LEMTEK UI pun jumlahnya tak sedikit. Ada 6 unit dengan komposisi 3 manual dan 3 otomatis CVT.
Mirage bermesin 1.2-liter 3-silinder ini memiliki sistem katup variabel MIVEC yang irit dan ramah lingkungan. Pada Mirage bertransmisi otomatis CVT, ada girboks bersistem sabuk baja berteknologi INVECS III yang akan secara otomatis menyesuaikan rasio perputaran transmisi agar penyaluran tenaga lebih optimal.
Mesin bertenaga 76 hp ini memang bukanlah mesin paling bertenaga yang ada di kelasnya. Torsinya pun hanya 100 Nm. Namun dengan teknologi katup variabel MIVEC dan transmisi CVT canggihnya, Mirage ternyata bisa menciptakan konsumsi bahan bakar sedemikian rupa.
Yudan pun menekankan bahwa pengujian yang mereka lakukan dengan metode full-to-full sudah sesuai dengan standar SAE j1082-200802 yang diakui internasional untuk memperoleh konsumsi bahan bakar sesungguhnya.
Pengujian ini disebutkan Yudan tidak dilakukan dengan metode irit-iritan yang berlebihan seperti mematikan AC, salip-menyalip kendaraan untuk menjaga momentum dan kecepatan rata-rata, namun mensimulasikan proses berkendara sehari-hari.
LEMTEK UI merupakan lembaga yang berada di bawah naungan Universitas Indonesia dan melayani konsultasi di bidang engineering, manajemen, dan HRD. Di setiap upayanya, LEMTEK UI ditenagai oleh tenaga profesional, mahasiswa dan peralatan laboratorium milik Fakultas Teknik UI.
Baca Juga: Tips Mengemudi Mobil Otomatis Bagi Pemula
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice