Kenali Pola Tapak Ban

Kenali Pola Tapak Ban

Tahukah Anda bahwa ban merupakan satu-satunya media penghubung antara kendaraan dengan jalanan? Itulah mengapa ban memiliki peranan yang sangat penting dalam aktivitas berkendara. Dengan penggunaan ban yang tepat jaminan safety atau keselamatan, kenyamanan, peforma, maupun efisiensi, tentunya menjadi lebih tinggi.

Sementara ban telah dibekali beragam teknologi dan terdiri dari banyak komponen bangun, ada satu yang juga menjadi ujung tombak kinerja ban, yakni pada bagian 'tread' atau karet terluar pada permukaan atau dikenal juga sebaga tapak ban. Tread inilah yang bertanggung jawab terhadap kontak dengan jalanan, sehingga sangat penting peranannya.

Jenis-jenis tread banPada tread, Anda akan menjumpai pola alur yang berbeda-beda tergantung masing-masing merek dan jenis ban. Beberapa orang menyebutnya dengan kembangan ban, alur tapak ban, atau pola tapak ban, sementara pada bahasa teknis biasa disebut dengan 'groove'. Apapun sebutannya, pola tapak sangat mempengaruhi daya cengkeram ban ke permukaan jalan.

Groove atau alur tapak ban memiliki kedalaman masing, yang fungsi utamanya sebagai pengalir air saat jalan basah sehingga kontak ban dengan permukaan jalan semakin optimal. Namun ban dengan groove yang banyak dan dalam akan berkurang kontaknya dengan jalanan kering.

Sementara semakin dangkal dan minim alur yang ada pada tread, semakin besar pula kontaknya dengan permukaan jalan, sehingga semakin tinggi daya cengkeramannya pada jalan kering. Itulah mengapa pada balapan di sirkuit, biasanya menggunakan ban 'slick' atau botak polos tanpa alur, saat cuaca kering.

Walaupun masing-masing ban memiliki desain pola tapak yang berbeda-beda, mereka mengacu pada standar dasar yang sama, yang dibedakan menjadi pola simetris, asimetris, dan directional/uni-directional. Ketiganya memiliki karakter yang juga berbeda dan memiliki kemampuan membuang air yang juga berbeda.

Simetris

Tapak ban simetris

Tapak ban simetris merupakan yang paling umum ditemui pada kebanyakan ban di masa sekarang. Sesuai dengan namanya, pola pada tread yang diusung menganut desain yang simetris antara kedua sisinya (sisi luar dan dalam) di sepanjang tread mengelilingi ban, serta motif desain yang juga serupa antara satu blok dengan blok yang lainnya.

Desain tersebut kemudian menghasilkan pola untaian yang seperti gelombang, dengan alur utama berfungsi membuang air. Ban dengan pola tread simetris biasanya tidak mempermasalahkan arah sehingga memakainya bisa dibolak-balik arah rotasinya. Sementara karakter yang biasa diunggulkan dari ban berpola tapak simetris termasuk lebih nyaman dan tidak terlalu bising,

Asimetris

Tapak asimetris

Berlawanan dengan pola tapak ban simetris, pola asimetris menggunakan desain yang berbeda antara kedua sisinya. Diskrepansi tersebut kemudian menghasilkan daya cengkeram yang lebih baik. Ban dengan pola asimetris tampak seperti dua ban berbeda yang digabungkan menjadi satu karena pola alur sisi luar dan dalam berbeda. Pola sisi dalam biasanya lebih banyak dibandingkan sisi luar, sehingga menghasilkan karakter unggulan daya cengkeram lebih baik pada jalan basah.

Sementara sisi luar dengan pola lebih sedikit memberikan kontak yang baik pada permukaan jalan, serta meningkatkan daya cengkeram saat dipakai menikung dengan kencang. Yang perlu diperhatikan adalah pemasangannya yang harus benar, yang mana sisi luar tidak bisa ditempatkan pada sisi dalam. Kalau terbalik akan membahayakan dan mengacaukan performa. Namun secara rotasi biasanya tidak masalah sehingga Anda bisa memindahkannya ke antara sisi kiri dan kanan mobil, selama tidak terbalik memasangnya antara sisi dalam dan luar.

Directional (Uni-directional)

Tapak unidirectional Pola tapak directional sangat berpegang teguh pada arah sehingga biasanya pola yang umum digunakan menyerupai arah panah atau huruf 'V' dan terdapat tanda panah penunjuk arah rotasi pada dinding-dinding ban.

Ban dengan pola tapak jenis ini bebas dipasang di mana saja selama sesuai dengan arah yang dianjurkan. Bentuk dari pola alur berfungsi optimal memecah air sehingga mengurangi kecenderungan terjadinya aquaplanning saat jalanan basah. Ban jenis ini juga memiliki cengkeraman yang baik pada jalan kering.

Baca Juga: Perhatikan hal ini sebelum ganti ban!

Foto: Falken, Continental

Ardiantomi

Ardiantomi

Ardiantomi, atau yang akrab disapa Tomi ini awalnya tidak menggeluti dunia otomotif hingga ia menyadari pasion-nya dalam mengemudi dan memutuskan untuk lebih memahami seluk-beluk otomotif. Pria yang sudah piawai mengemudi sejak usia 12 tahun ini kemudian memiliki hasrat untuk dapat mencoba semua jenis mobil yang ada di dunia.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    29 Oct, 2024 .
  • FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    29 Oct, 2024 .
  • AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    24 Oct, 2024 .
  • KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    18 Oct, 2024 .
  • HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    15 Oct, 2024 .
  • New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
    New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
    15 Oct, 2024 .
  • Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
    Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
    15 Oct, 2024 .
  • Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
    Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
    15 Oct, 2024 .
  • First Drive Rolls-Royce Spectre, EV Paling Mahal dan Mewah!
    First Drive Rolls-Royce Spectre, EV Paling Mahal dan Mewah!
    04 Oct, 2024 .
  • TEST DRIVE CHERY TIGGO 8: LEBIH ENAK DAN MASUK AKAL KETIMBANG VERSI PRO
    TEST DRIVE CHERY TIGGO 8: LEBIH ENAK DAN MASUK AKAL KETIMBANG VERSI PRO
    04 Oct, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Mazda EZ-6 Resmi Meluncur di Cina, Sedan Listrik Mewah Rp300 Jutaan
    Mazda EZ-6 Resmi Meluncur di Cina, Sedan Listrik Mewah Rp300 Jutaan
    Alvando Noya, Today
  • Nissan Kembangkan EV Murah Berbasis Renault, Masuk Segmen Micra
    Nissan Kembangkan EV Murah Berbasis Renault, Masuk Segmen Micra
    Muhammad Hafid, Today
  • Bulan Lalu Turun, Harga BBM Per November 2024 Naik Lagi
    Bulan Lalu Turun, Harga BBM Per November 2024 Naik Lagi
    Setyo Adi, 04 Nov, 2024
  • Kumpul Sahabat Daihatsu Ajak Masyarakat Balikpapan Seru-Seruan di Hari Minggu
    Kumpul Sahabat Daihatsu Ajak Masyarakat Balikpapan Seru-Seruan di Hari Minggu
    Anjar Leksana, 04 Nov, 2024
  • F1: Start P17, Verstappen Terjang Hujan Menangkan GP Brasil 2024
    F1: Start P17, Verstappen Terjang Hujan Menangkan GP Brasil 2024
    Wahyu Hariantono, 04 Nov, 2024

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Keuntungan Baterai LFP Buatan Lokal yang Dipakai Neta X
    Keuntungan Baterai LFP Buatan Lokal yang Dipakai Neta X
    Anjar Leksana, 04 Nov, 2024
  • Fitur-fitur Chery J6 yang Menunjang Berkendara Off-road
    Fitur-fitur Chery J6 yang Menunjang Berkendara Off-road
    Bangkit Jaya Putra, 04 Nov, 2024
  • Nissan Lagi Mengembangkan Mobil Listrik Murah Berbasis Renault
    Nissan Lagi Mengembangkan Mobil Listrik Murah Berbasis Renault
    Muhammad Hafid, 04 Nov, 2024
  • Toyota Ungkap 4Runner TRD Surf Concept di SEMA 2024
    Toyota Ungkap 4Runner TRD Surf Concept di SEMA 2024
    Muhammad Hafid, 04 Nov, 2024
  • Persaingan Otomotif Makin Ketat, Mitsubishi Dirikan Training Center Senilai Rp250 Miliar
    Persaingan Otomotif Makin Ketat, Mitsubishi Dirikan Training Center Senilai Rp250 Miliar
    Anjar Leksana, 04 Nov, 2024
  • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Setyo Adi, 20 Sep, 2024
  • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
  • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Setyo Adi, 24 Jun, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    Wahyu Hariantono, 09 Okt, 2024
  • Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Ardiantomi, 07 Okt, 2024
  • First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    Anindiyo Pradhono, 04 Okt, 2024
  • First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    Anjar Leksana, 28 Sep, 2024
  • All New Nissan Serena e-Power: Performa dan Efisiensi Meningkat Drastis
    All New Nissan Serena e-Power: Performa dan Efisiensi Meningkat Drastis
    Anindiyo Pradhono, 25 Sep, 2024
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*