Road Test Toyota Voxy: Enak Dikendarai, Layak Dibeli

Road Test Toyota Voxy: Enak Dikendarai, Layak Dibeli

Bepergian bersama keluarga sudah menjadi tradisi orang Indonesia. Makanya mobil yang paling laku ya MPV. Bisa mengangkut banyak orang. Lebih spesifik memang LMPV karena pertimbangan harga. Tapi selama masih berjudul MPV, pasti jadi pertimbangan masyarakat.

Toyota melihat itu sejak dulu. Mereka menyajikan lini MPV lengkap. Dari yang paling murah, LCGC Calya sampai yang mahal, Alphard dan Vellfire. Lalu ada Voxy, mengisi posisi tengah lini MPV Toyota di Indonesia. Didatangkan langsung dari Jepang, makanya desain Toyota Voxy sangat boxy (kotak) seperti van yang populer di sana.

test drive toyota voxy

Dari penampilan luar, sangat jelas desain boxy pada Voxy. Desain itu memang bukan untuk semua orang. Artinya, tak sedikit yang kurang suka dengan desain yang terlalu kotak. Desain itu digemari di Jepang. Kompetitornya juga memakai desain serupa. Sebut saja Nissan Serena, Mitsubishi Delica dan Mazda Biante. Tapi harus diakui, wajah Voxy lebih menawan dan punya karakter premium. Cocoklah untuk mobil dengan banderol Rp 450 jutaan. Oh ya, Voxy cuma ada satu tipe di Indonesia. Ornamen krom bisa dijumpai di sekujur bodi dan sudah ada aero kit yang mendongkrak penampilan luar. Pelek alloy berukuran 16 inci juga punya desain menarik.

Dimensinya terlihat besar, dengan ukuran 4.710 x 1.735 x 1.835 mm (PxLxT) dan jarak sumbu roda 2.850 mm. Padahal, kalau dibandingkan Innova, Voxy kalah panjang dan lebih ramping. Bahkan tingginya sama dengan Fortuner. Tapi Voxy punya jarak antar poros roda lebih panjang dari Innova dan Fortuner. Makanya kabin Voxy bisa lega. Kalau mau yang lebih lega, memang Alphard atau Vellfire solusinya. Tapi harganya bisa dua kali lipat lebih mahal dari Voxy.

kabin voxy

Pintu belakang model geser sudah otomatis di kedua sisi. Cukup tarik gagang pintu dan terbuka otomatis. Bisa juga dibuka menggunakan remote atau tombol dari dekat lingkar kemudi. Sangat praktis.

Memasuki kabin, aura mewah dan berkelas juga bisa terlihat meski tak semewah Vellfire. Warna gelap mendominasi kabin, dengan perpaduan hitam, coklat tua dan sedikit sentuhan silver. Semua jok sudah dilapisi kulit untuk kenyamanan dan kemewahan.

Kabin Voxy sangat lega. Tak ada konsol tengah yang memisahkan jok baris depan. Sedang rem parkir ada di kaki, yang harus diinjak untuk mengaktifkan atau melepasnya. Absennya konsol tengah sedikit mengurangi kenyamanan, karena berkurangnya penyimpanan yang mudah diakses. Misal untuk menaruh smartphone Anda. Untungnya ada banyak kompartemen dan penyimpanan lain di bagian depan. Tombol-tombol pada dasbor diatur agar mudah diakses oleh pengemudi dan penumpang depan.

Baris belakang jadi nilai jual utama Voxy. Captain seat untuk baris kedua bisa diposisikan dengan banyak pengaturan. Bisa dimaju-mundurkan, geser ke kiri dan kanan, bahkan dimundurkan sampai mentok ke belakang dengan syarat jok baris ketiga dilipat. Bahkan bisa dijadikan seperti kasur untuk penumpang selonjoran atau merebah. Pokoknya, kenyamanan mudah didapat selama jadi penumpang belakang Voxy. Meski tanpa diatur pun, baris ketiga masih menawarkan tempat duduk dengan ruang kaki yang cukup buat penumpang dewasa.

Penyejuk kabin belakang bisa diatur digital dan bisa berbeda suhu dengan AC di depan. Moon roof juga ada, selain dari sun roof di baris depan. Sayang tidak disediakan port USB maupun soket listrik untuk bisa mengisi daya smartphone, baik untuk baris kedua dan ketiga. Soket cuma ada di depan.

Duduk di bangku pengemudi, bisa mengatur ketinggian duduk secara manual dengan tuas di samping. Kemudi juga begitu, bisa disesuaikan tilt dan telescopic. Meski awal duduk terasa tegak dan kaku, namun secara mengejutkan Voxy terasa nyaman saat digunakan menyetir lama. Visibilitas dari jok pengemudi sangat baik. Anda bisa memperkirakan ujung depan mobil, dan blind spot di sekitar mobil bisa ditekan.

Mesin 3ZR-FAE, 4-silinder 2,0 liter Valvetronic digendong oleh NAV1. Mesin itu sedikit lebih canggih dari dual VVT-i soal manajerialnya. Tenaga maksimal 152 PS pada 6.100 rpm dan torsi puncak 193 Nm pada 3.800 rpm yang disalurkan oleh transmisi CVT. Kalau Anda pikir mobil sejenis Voxy biasanya loyo memang tidak salah, karena yang sudah-sudah terasa begitu. Tapi itu tak terasa pada Voxy. Mesinnya bisa memberi tenaga saat diminta. Tak ada masalah saat melalui jalan menanjak dan kabin belakang diisi penumpang.

mesin Voxy

Kami katakan mesin dan transmisi Voxy bekerja dengan baik. Kalau ingin lebih merasakan sensasinya, ajak Voxy berlari di jalan bebas hambatan dan tanpa menggunakan mode ECO. Di situ Anda bisa lebih menghargai respons jantung mekanis Voxy. Soal handling juga boleh diacungi dua jempol. Meski besar dan tinggi, mengendalikan Voxy terasa sangat mudah dan stabil. Suspensi belakang masih torsion beam. Tapi sudah ada stabilizer di suspensi depan dan belakang.

Saking mudah dan asyiknya menyetir Voxy, kawan kami yang belum sampai setahun bisa menyetir mobil sudah bisa menguasai Voxy melewati jalanan yang terbilang sempit tanpa masalah. Keluar dari parkiran di jalanan sempit dengan mundur juga sigap. Apalagi ada fitur kamera parkir mundur. Seharusnya lebih mudah kalau ada kamera yang menangkap sekeliling mobil 360 derajat.

Punya tenaga yang lumayan dan bodi besar tak lantas menjadikan Voxy boros. Saat berkendara ke luar kota, angka 14,1 km/liter bisa didapat. Sedang konsumsi kombinasi sekitar 10 km/liter. Anda bisa memanfaatkan fitur mode ECO dan cruise control untuk lebih menekan angka konsumsi bbm. Oh ya, saat memakai mode ECO memang kenikmatan berkendara sedikit berkurang, tapi tak signifikan menurut kami.

Soal fitur keselamatan tak perlu ditanya lagi, Voxy punya 7 kantong udara, rem ABS+EBD+BA, vehicle stability control, hill start assist, emergency brake signal dan rem cakram di keempat roda.

Jadi, apakah Voxy ini layak dibeli? Kami bilang, yes. Dengan kabin yang praktis, fleksibel dan nyaman untuk penumpang serta rasa berkendara yang enak, jantung mekanis responsif dan tidak boros bahan bakar, Voxy menawarkan paket mobil keluarga yang sulit untuk ditolak. Soal harga memang sedikit lebih mahal dari NAV1, tapi itu wajar karena NAV1 sudah CKD, sedang Voxy masih CBU dari Jepang. (Tom/Odi)

Baca Juga: Kenapa Toyota Voxy 2017 Layak Dibeli?

Ardiantomi

Ardiantomi

Ardiantomi, atau yang akrab disapa Tomi ini awalnya tidak menggeluti dunia otomotif hingga ia menyadari pasion-nya dalam mengemudi dan memutuskan untuk lebih memahami seluk-beluk otomotif. Pria yang sudah piawai mengemudi sejak usia 12 tahun ini kemudian memiliki hasrat untuk dapat mencoba semua jenis mobil yang ada di dunia.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Toyota

  • Toyota Calya
    Toyota Calya
  • Toyota Avanza
    Toyota Avanza
  • Toyota Rush
    Toyota Rush
  • Toyota Agya
    Toyota Agya
  • Toyota Kijang Innova
    Toyota Kijang Innova
  • Toyota Raize
    Toyota Raize
  • Toyota Fortuner
    Toyota Fortuner
  • Toyota Hilux
    Toyota Hilux
  • Toyota Veloz
    Toyota Veloz
  • Toyota Yaris
    Toyota Yaris
Harga Mobil Toyota

Jangan lewatkan

Promo Toyota Voxy, DP & Cicilan

  • Voxy CVT DP Rp 40,42 Juta Angsuran Rp 14,06 Juta x 60 Bulan Rp 599 Juta OTR Lihat Promo

GIIAS 2024

IMOS 2024

  • Yang Akan Datang

Video Mobil Toyota Voxy Terbaru di Oto

Oto
  • All New Toyota Voxy 2022 : Penambahan Fiturnya Seabrek, Termasuk TSS 3.0 | Road Test
    All New Toyota Voxy 2022 : Penambahan Fiturnya Seabrek, Termasuk TSS 3.0 | Road Test
    21 Mar, 2022 .
  • Mesin Baru & Lebih Safety | All New Toyota Voxy | First Impression
    Mesin Baru & Lebih Safety | All New Toyota Voxy | First Impression
    21 Feb, 2022 .
  • Toyota Voxy 2018 | Road Test | Layak Dibeli? | OTO.com
    Toyota Voxy 2018 | Road Test | Layak Dibeli? | OTO.com
    14 May, 2018 . 2K kali dilihat
  • Pilihan MPV Rp 400 jutaan I OTO.com
    Pilihan MPV Rp 400 jutaan I OTO.com
    04 Oct, 2017 . 142 kali dilihat
  • GIIAS 2017: First Impression Toyota Voxy I OTO.com
    GIIAS 2017: First Impression Toyota Voxy I OTO.com
    16 Aug, 2017 . 373 kali dilihat
  • GIIAS 2017 : Peluncuran Toyota C-HR, FORTUNER dan VOXY
    GIIAS 2017 : Peluncuran Toyota C-HR, FORTUNER dan VOXY
    11 Aug, 2017 . 5K kali dilihat
Tonton Video Mobil Toyota Voxy

Bandingkan & Rekomendasi

Toyota Voxy
Toyota Voxy
Rp 621,7 Juta
Harga Voxy
Nissan Serena
Nissan Serena
Rp 545,8 Juta
Harga Serena
Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid EV hev
Nissan Serena e-Power hev
Mesin 1986
1997
1987
1433
Tempat Duduk 7
7
7
7
Jenis Transmisi CVT
CVT
CVT
Otomatis
Jenis penggerak 2WD
-
2WD
FWD
Mesin 2.0L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve
2.0L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve
2.0L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
1.4L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
AC Ya
Ya
Front & Rear
Ya
Anti Lock Braking System Ya
Ya
Ya
Ya
Radio AM/FM Ya
Ya
Ya
Ya
Audio 2DIN Tidak
Ya
Tidak
Tidak
Adjustable Seats Ya
Ya
Ya
Ya
Bandingkan Sekarang

Tren MPV

  • Yang Akan Datang
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Lexus LM 2024
    Lexus LM 2024
    Rp 30,63 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 7 ev
    Maxus Mifa 7
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • ZEEKR 009 ev
    ZEEKR 009
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 9 ev
    Maxus Mifa 9
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil MPV Yang Akan Datang

Artikel Mobil Toyota Voxy dari Carvaganza

  • Toyota Umumkan Recall Lagi, Rem Voxy Berpotensi Malfungsi
    Toyota Umumkan Recall Lagi, Rem Voxy Berpotensi Malfungsi
    Muhammad Hafid, 13 Jun, 2023
  • Toyota Voxy Kena Recall Karena Potensi Masalah Rem Parkir
    Toyota Voxy Kena Recall Karena Potensi Masalah Rem Parkir
    Setyo Adi, 13 Apr, 2023
  • Selain All New Voxy, Ini Mobil Toyota Lainnya Yang Usung Platform TNGA
    Selain All New Voxy, Ini Mobil Toyota Lainnya Yang Usung Platform TNGA
    Eka Zulkarnain H, 21 Feb, 2022
  • Ini Perbedaan All New Toyota Voxy Dengan Generasi Sebelumnya
    Ini Perbedaan All New Toyota Voxy Dengan Generasi Sebelumnya
    Alvando Noya, 19 Feb, 2022
  • Dibanderol Rp 558,2 Juta, All New Toyota Voxy Dibekali Fitur TSS Lebih Canggih
    Dibanderol Rp 558,2 Juta, All New Toyota Voxy Dibekali Fitur TSS Lebih Canggih
    Wahyu Hariantono, 17 Feb, 2022

Artikel Mobil Toyota Voxy dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature
  • Toyota Voxy Bekas 2022 Semakin Terjangkau, Sangat Nyaman untuk Keluarga
    Toyota Voxy Bekas 2022 Semakin Terjangkau, Sangat Nyaman untuk Keluarga
    Anjar Leksana, 13 Agu, 2024
  • Electric Parking Brake Potensi Malfungsi, Toyota Voxy Kena Recall
    Electric Parking Brake Potensi Malfungsi, Toyota Voxy Kena Recall
    Setyo Adi, 14 Apr, 2023
  • Daya Pikat Toyota NAV1 Bekas yang Harganya Sudah Setara LCGC
    Daya Pikat Toyota NAV1 Bekas yang Harganya Sudah Setara LCGC
    Anindiyo Pradhono, 17 Feb, 2022
  • Dibanderol Rp558,2 Juta, Ini Detail Perubahan dan Kelengkapan All New Toyota Voxy 2022
    Dibanderol Rp558,2 Juta, Ini Detail Perubahan dan Kelengkapan All New Toyota Voxy 2022
    Anjar Leksana, 17 Feb, 2022
  • Toyota Astra Motor Luncurkan Generasi Terbaru Voxy, Harganya Naik Rp47 Jutaan
    Toyota Astra Motor Luncurkan Generasi Terbaru Voxy, Harganya Naik Rp47 Jutaan
    Anjar Leksana, 17 Feb, 2022
  • Toyota Voxy Enak Diajak Berpelesiran Bersama Keluarga, Ini Alasannya
    Toyota Voxy Enak Diajak Berpelesiran Bersama Keluarga, Ini Alasannya
    Ahmad Karim, 09 Nov, 2020
  • Pilihan Dilematis, Toyota Kijang Innova V Baru atau Toyota Voxy Bekas?
    Pilihan Dilematis, Toyota Kijang Innova V Baru atau Toyota Voxy Bekas?
    Ahmad Karim, 04 Nov, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*