Yamaha Beri Potongan Cicilan dan Kejutan Di Hari Pelanggan

Yamaha Beri Potongan Cicilan dan Kejutan Di Hari Pelanggan

Banyak cara untuk merayakan Hari Pelanggan Nasional, salah satunya seperti yang dilakukan oleh PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM), agen pemegang merek motor Yamaha di Tanah Air. Produsen motor berlambang garpu tala ini tidak hanya mengejutkan konsumen dengan bagi-bagi souvenir di dealer tetapi juga memberikan potongan cicilan sebesar Rp 100 ribu bagi pelanggan yang melakukan pembelian Mio Z secara kredit dalam periode 5 September sampai dengan 30 September 2016.

“Di Hari Pelanggan Nasional tahun ini secara khusus kami ingin mendekatkan diri lagi dengan konsumen. Dengan adanya program promo Mio Z yang tengah gencar diburu konsumen, apalagi setelah keluarnya warna baru merah, kami ingin memudahkan mereka untuk mendapatkan motor itu. Kejutan juga di dealer-dealer yang dikunjungi management PT YIMM hari ini,” terang Mohammad Masykur, Asisten General Manager Marketing YIMM.

Lebih lanjut program promo ini berlaku dengan ketentuan sebagai berikut, konsumen memilih uang muka (Down Payment) yang lebih kecil atau sama dengan 15% dari harga on the road Mio Z di masing-masing kota, lalu potongan dengan nominal sebesar Rp 100 ribu tersebut akan diberikan saat melakukan cicilan mulai dari bulan pertama hingga bulan ke-6. Untuk wilayah DKI Jakarta sendiri, matic komuter ini dibanderol Rp 15,1 Juta.

Kejutan Yamaha di jalan saat hari pelanggan nasional 2016

Berpindah ke kejutan yang disiapkan Yamaha untuk konsumen, yakni aktifitas bagi-bagi souvenir dan T-Shirt di dealer resmi serta di perempatan lampu merah jalan raya pada hari Sabtu kemarin (3/9). Selain itu, jajaran direksi PT YIMM pun ikut mengunjungi dealer hari ini (7/9) di 7 kota yakni Tangerang, Bogor, Bandung, Semarang, Bali, Jambi dan Makassar, dalam rangka bertemu langsung dengan pelanggan dan memberikan hadiah secara khusus.

Berbicara sekilas mengenai Mio Z, model ini merupakan motor matik Yamaha yang mengenakan mesin 125 cc dengan inovasi blue core. Dimensi bodinya yang ramping merupakan turunan genetika dari Mio yang sudah dikenal sebagai compact matic andalan. Secara tampilan, model ini mengenakan velg 14 inci yang dibalut ban tapak lebar berukuran 80/80 di depan dan belakang 100/80. Lalu perihal fitur yang dimilikinya berupa Eco Indikator, sehingga pengendara dipandu untuk berkendara hemat bahan bakar dan multi function key.

Masih berkenaan dengan produk bertagline Sobat Pas LibaZ Jalanan, YIMM secara resmi mengumumkan para pemenang dari kegiatan Mio Z-Selfie Competition yang digelar dari tanggal 30 April sampai 31 Juli 2016 silam. Tercatat ada sebanyak 13 pemenang yang berhak memperoleh hadiah utama berupa nonton langsung MotoGP di corporate suite paddock sirkuit Sepang, Malaysia pada penghujung bulan Oktober mendatang.

“13 Pemenang beruntung itu terpilih karena gaya Z mereka yang unik dan menarik. Merepresentasikan semangat Z style sesuai karakter Mio Z sebagai Zagoan Super yang menginspirasi siapapun bisa jadi pahlawan dalam kehidupan sehari-harinya. Di Sepang, mereka akan have fun dan menikmati perjalanan bersama Yamaha di sana,” tambahnya.

Yang menjadi menarik, rupanya asal kota para pemenang kompetisi selfie ini tidak hanya berasal dari kota Jakarta saja, tetapi ada yang berdomisili di Bandung, Malang, Yogyakarta, Palembang, Makassar, Padang, Medan bahkan sampai ke pulau Tarakan di Kalimantan Utara.

Baca Juga : Honda Sajikan Ragam Layanan Istimewa Saat Harpelnas 2016

Brian Gomgom

Brian Gomgom

Brian memiliki kecintaan terhadap dunia otomotif baik roda empat maupun roda dua sejak kecil. Kini, kecintaannya diwujudkan dengan menjadi seorang jurnalis. Hal yang saat ini dikoleksinya adalah beragam pengalaman berkendara baik di dalam maupun luar negeri.

Baca Bio Penuh

Model Motor Yamaha

  • Yamaha Jupiter Z1
    Yamaha Jupiter Z1
  • Yamaha Fino 125
    Yamaha Fino 125
  • Yamaha Nmax
    Yamaha Nmax
  • Yamaha Fazzio
    Yamaha Fazzio
  • Yamaha Mio M3 125
    Yamaha Mio M3 125
  • Yamaha Aerox Connected
    Yamaha Aerox Connected
  • Yamaha WR155 R
    Yamaha WR155 R
  • Yamaha MX King
    Yamaha MX King
  • Yamaha Nmax Turbo
    Yamaha Nmax Turbo
  • Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
    Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
Harga Motor Yamaha

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross ev
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Yamaha MIO Z Terbaru di Oto

Oto
  • Yamaha Mio-Z review 2016
    Yamaha Mio-Z review 2016
    12 Apr, 2016 . 19K kali dilihat
Tonton Video Motor Yamaha MIO Z

Tren Scooter

  • Yang Akan Datang
  • Kymco AK 550
    Kymco AK 550
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW C Evolution ev
    BMW C Evolution
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron T-Rex ev
    Polytron T-Rex
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron EVO ev
    Polytron EVO
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Cygnus X
    Yamaha Cygnus X
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Scooter Yang Akan Datang

Artikel Motor Yamaha MIO Z dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Skuter Matik Yamaha Termurah, Segini Cicilan Mio Z
    Skuter Matik Yamaha Termurah, Segini Cicilan Mio Z
    Anjar Leksana, 21 Feb, 2022

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*