IMOS 2016: Suzuki Tawarkan Program Menarik Bagi Pengunjung
Jakarta - Di ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menjadikan momentum IMOS untuk meluncurkan model terbaru dari Suzuki global, GSX-R150 dan GSX-S150. Momen ini merupakan world premiere motor sport kompak mereka yang rencananya akan menyapa konsumen Januari 2017. Namun tak hanya memperkenalkan motor baru, Suzuki juga menawarkan beragam program cicilan menarik bagi pengunjung.
Khusus di ajang IMOS yang digelar 2-6 November di Jakarta Convention Centre, Senayan, SIS menawarkan harga spesial yang tersedia bagi pengunjung pameran motor tersebut. Maklum saja, ajang yang hanya digelar dua tahun sekali ini memang menjadi pusat perhatian masyarakat yang mencari motor.
Promosi utama Suzuki tentu saja dipasangkan pada produk teranyar mereka GSX-R150 dan GSX-S150. Dua model motor sport tersebut dipajang dengan populasi yang sangat banyak ketimbang model motor lain yang dibawa Suzuki. Meski harga resminya belum diumumkan, namun motor rakitan Indonesia ini sudah memiliki segudang fitur yang membuatnya kompetitif. Jika Anda tertarik pun, pihak wiraniaga akan memandu konsumen yang berkunjung ke IMOS. Tim sales akan membimbing calon pembeli mengisi microsite yang diperuntukkan untuk melakukan pendaftaran inden motor tersebut.
Sedangkan motor lain yang dipajang dan ditawarkan dengan harga menarik di antaranya adalah Address, Satria F 150, Satria FU 150 Black Fire, dan Satria FU 150 Black Predator. Address misalnya, skutik yang dijual dengan harga Rp 14,55 juta ini ditawarkan dengan paket uang muka hanya RP 600 ribu. Sedangkan Satria FU 150 yang banderolnya Rp 21 jutaan, ditawarkan SIS dengan uang muka hanya Rp 1,3 juta. Ragam level tenor pun ditawarkan mulai 11 hingga 47 bulan.
Tak hanya motor baru, beberapa model flagship juga dipajang Suzuki dan bisa dibeli konsumen. Misalnya saja Hayabusa GSX 1300 R. ultimate sport bike bermesin 4-silinder 1.340 cc ini ditawarkan dengan harga Rp 339,9 juta.
Tentunya daya tarik booth Suzuki bukan hanya itu. di sudut booth juga terdapat motor prototype yang digunakan Team Suzuki MotoGP sebagai tunggangan Aleix Espargaro. Para pengunjung pun bisa berfoto dan mengabadikan momen yang belum tentu bisa ditemukan setiap hari. Di sudut lain booth Suzuki, juga terdapat aneka sparepart serta merchandise Suzuki. Berbagai aksesoris motor Suzuki, apparel resmi Team Suzuki, hingga suku cadang ditawarkan oleh SIS.
Baca Juga: Suzuki GSX-R150 Debut di IMOS 2016
Model Motor Suzuki
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Motor Suzuki Hayabusa Terbaru di Oto
Tren Super Sport
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor Suzuki Hayabusa dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature