Panduan Beli Motor Retro Kawasaki: Seri W dan Z900RS
Kawasaki, satu-satunya pabrikan Jepang yang berani menyelami segmen retro di Indonesia. Bukan cuma satu, geng hijau bahkan punya empat varian produk. Mulai dari yang harga di bawah Rp 30 juta sampai lebih dari Rp 250 juta.
Dari keempatnya, motor mana yang pas buat Anda? Simak bahasan berikut:
1. W175
Bila Anda penikmat motor bergaya retro tapi uang terbatas, Kawasaki mempunyai W175 seharga Rp mulai 29,8 juta (OTR Jakarta). Mesinnya paling kecil berkapasitas 177cc SOHC satu silinder, sehingga tidak perlu banyak berharap dengan performanya. Soal teknologi, motor ini juga sangat sederhana. Sistem suplai bahan bakar masih karburator, pencahayaan mengandalkan bohlam dan rem belakang tromol.
Dimensinya terbilang mungil, bobotnya pun ringan 126 kg. Bila Anda memiliki tinggi badan 170 cm, sangat mudah menapakkan kaki ke tanah saat menduduki joknya. Jika Anda memiliki tinggi di atas itu, mungkin justru kurang nyaman menungganginya.
Secara tampilan, Kawasaki W175 sangat mumpuni disebut retro. Detailnya patut diacungi jempol, terutama varian Special Edition (SE) yang dibanderol Rp 30,8 juta (OTR Jakarta). Mulai dari sirip mesin warna stainless steel, panel instrumen dikelilingi bezel chrome, knee grip pad dan jok dengan jahitan klasik. Pilihan warna varian SE juga lebih banyak: metallic spark black, new silver dan metallic matte covert green. Sementara varian standar, cuma ada warna putih.
2. W250 (Estrella)
Setelah kelahiran W175, Kawasaki langsung mengganti nama Estrella menjadi W250 agar lebih pas disebut keluarga. Lagi pula, memang desainnya mirip, bila dilihat sekilas tampak beda di spion kotak dan panel instrumen ganda. Tubuhnya juga lebih besar, sehingga cocok untuk Anda yang memiliki badan bongsor.
Mesin W250 dibekali kapasitas 250 cc SOHC yang cukup mumpuni untuk berbagai medan. Jantung mekanisnya, bisa memutahkan torsi puncak 18 Nm pada 5.500 rpm dan tenaga maksimal 18 PS pda 7.500 rpm. Karburator tidak digunakan di sini, Kawasaki mempersenjatainya dengan sistem injeksi, sehingga lebih presisi dalam mendistribusikan bahan bakar. Dengan segala kelebihan itu, Kawasaki W250 dijual Rp 72,6 juta (OTR Jakarta). Tersedia dua warna yang membalut bodinya: hitam dan putih kombinasi biru.
3. W800
Kendaraan ini tergolong sebagai motor besar, karena memiliki kapasitas mesin 773 cc. Biar begitu, karakter jadul tetap ditonjolkan baik itu melalui rasa berkendara dan penampilannya. Mesinnya pakai teknologi lawas, tidak menggunakan rantai keteng tapi bevel gear sehingga aura klasik sangat terasa ketika menungganginya. Konfigurasi dua silinder V-twin juga mendukung performanya yang mampu menghasilkan torsi besar di putaran mesin rendah, 60 Nm pada 2.500 rpm.
Layaknya motor klasik, Kawasaki W800 sungguh tanpa teknologi modern. Walau begitu, detail tampilan kuda besi ini sangat mantap. Sebut saja sepatbor metal, jok dengan jahitan khas masa lalu dan balutan cat istimewa yang melekat di bodinya. W800 dibanderol Rp 250 juta (OTR Jakarta) untuk warna putih biru dan RP 251 juta (OTR Jakarta) khusus varian Special Edition (SE) dengan warna hitam.
4. Z900RS
Keluarga motor retro Kawasaki bertambah, sejak Z900RS lahir. Bukan dari darah W, tapi Z. Maklum basisnya memang motor sport modern, Z900. Hanya saja dilakukan penyesuaian agar tampilannya terlihat klasik, terinspirasi dari kuda besi legendaris Kawasaki, Z1.
Sosok lawas ditonjolkan melalui tampilannya yang menggunakan lampu depan bulat, pelek jari-jari dan tangki bensin tak bersudut. Biar begitu, teknologi modern tetap muncul di Z900RS, lewat panel instrumen kombinasi digital dan analog. Selain itu, ada KRTC Traction Control untuk memastikan ban tetap mencengkeram aspal saat berakselerasi. Maklum, performa mesinnya sangat buas lantaran pakai kapasitas 948 cc empat silinder.
Pencahayaan Z900RS juga sudah dilengkapi lampu LED hemat daya. Sistem keselamatan, ada anti-lock braking system (ABS) yang berfungsi mencegah roda terkunci saat pengereman mendadak. Motor ini dijual Rp 279 jua (OTR Jakarta). Tersedia pula varian Z900RS Cafe dengan tampilan khas cafe racer yang dibanderol Rp 288 juta (OTR Jakarta). (Lodra/RS)
Baca juga: Begini Cara Kawasaki Tanggapi Motor Listrik di Indonesia
Model Motor Kawasaki
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Motor Kawasaki Terbaru di Oto
Artikel Motor Kawasaki dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature