Moto Guzzi Rilis V9 Series MY 2021, Kenyamanan Berkendara Meningkat

  • 2021/01/MotoGuzzi-V9-20214.jpg

Selain V85 TT, Moto Guzzi juga rilis V9 series MY 2021. Baik Bobber maupun Roamer mendapat beberapa ubahan. Meski tidak terlalu signifikan, setidaknya dapat meningkatkan stabilitas dan kenyamanan berkendara jauh lebih baik dibanding model sebelumnya.

Perubahan utama pada kedua model V9 2021 adalah sematan mesin baru 850 cc yang diturunkan dari Moto Guzzi V85 TT tahun lalu. Peningkatan jantung pacu ini tentunya memberikan pengalaman yang berbeda. Walau pihaknya belum merilis data mengenai spesifikasinya, V9 series versi V85 diklaim mampu menghasilkan tenaga 65 hp pada 6.800 rpm atau naik 10 Hp dibanding model sebelumnya. Sedang torsi meningkat 17 persen, menjadi 74 Nm. Daya itu dihembuskan dari mesin boxer V-twin 90 derajat.

Moto Guzzi V9 2021

Moto Guzzi telah memperbarui frame pada si kembar V9 ini. Area headstok diperkuat untuk meningkatkan handling dan stabilitas yang lebih baik. Untuk kenyamanan, mereka juga memasang footpeg dengan bantalan karet untuk meminimalkan getaran. Ini mungkin hanya pembaruan kecil, tetapi cukup siginifikan bagi pengendara yang gemar turing. Kaki tidak mudah lelah, dan membuat sang rider nyaman meski melakukan perjalanan jauh.

Selain ABS saluran ganda, Guzzi juga memberikan sistem kontrol traksi MGCT yang dapat disesuaikan atau bisa dimatikan secara manual. Kedua fitur itu menjadi standar pada keduanya untuk model 2021. Teknologi juga disertakan di dua Moto Guzzi V9 ini, berupa Moto Guzzi MIA yakni berupa sistem multimedia yang memudahkan motor terkoneksi dengan ponsel.

Untuk V9 Bobber model 2021 mendapat pembaruan yang lebih mendalam, termasuk beberapa penyesuaian komponen. Khususnya jok diubah dengan desain yang lebih ramping dan proporsional. konturnya lebih tipis, agar selaras dengan bentuk tangki. Menjadikannya satu garis lurus yang estetik. Ini lebih baik dari V9 Bobber tahun lalu. Modelnya masih sama, dibuat terpisah, dengan bagian pengemudi lebih panjang dan buat pembonceng lebih kecil.

Kemudian sepatbor depan lebih pendek, supaya ban gambot yang terpasang lebih terpampang jelas. Panel samping alumunium juga mendapat ubahan. Kalau sebelumnya sedikit terbuka, kini tetutup rapi dan tetap ada lubang ventilasi.

Moto Guzzi V9 2021

Di bagian depan, lampu depan LED baru dan memiliki DRL berbentuk Mandello Eagle, ikonik Moto Guzzi. Piranti anyar itu memberikan tampilan Bobber lebih modern. Kemudian di atasnya diberikan paket instrumen digital, lebih menarik dan informatif.

V9 Bobber tersedia dengan warna baru, yaitu Nero Esenziale. Walau mengadopsi kelir serbadoff, beberapa bagian diselarahkan dengan grafis abu. Terlihat di sisi tangki yang menjadi latar logo Mandello Eagle. Sektor itu tentu menampilkan kesan gagah dan kokoh. Sementara V9 Roamer tersedia dalam skema lebih minimalis, yakni Grigio Lunare. Cat khusus itu memberikan kesan mengilap, terutama di sepatbor, tangki bahan bakar, dan panel samping.

Belum ada kabar resmi tentang harga atau ketersediaan untuk kedua V9, dan Guzzi belum menyebutkan apakah varian V9 Bobber Sport juga mendapat ubahan untuk model 2021. Buat di Indonesia sendiri, Moto Guzzi V9 Bobber dan Roamer saat ini memiliki harga OTR Jakarta masing-masing Rp 595 juta dan Rp 570 juta. (Bgx/Van)

Sumber: Bennetts, Visordown, Motorcycle Cruise

Baca Juga: Pembaruan Honda Gold Wing, Fokus di Aspek Kepraktisan 

Zenuar Yoga

Zenuar Yoga

Zenuar 'Bgenk' Yoga adalah salah satu jurnalis otomotif berpengalaman di Indonesia. Spontanitas dan suaranya yang lantang memberi warna kemanapun dia pergi. Keseharian, Yamaha Nmax jadi andalan mobilitas ke kantor atau untuk peliputan. Pengalaman berkendara dan pengetahuan di bidang otomotif roda dua membuatnya kerap ditunjuk sebagai road captain saat Forum Wartawan Otomotif melakukan kegiatan touring. 

Baca Bio Penuh

Model Motor Moto Guzzi

  • Moto Guzzi V100 Mandello
    Moto Guzzi V100 Mandello
  • Moto Guzzi V7 Stone
    Moto Guzzi V7 Stone
  • Moto Guzzi V85 TT Travel
    Moto Guzzi V85 TT Travel
  • Moto Guzzi Stelvio
    Moto Guzzi Stelvio
Harga Motor Moto Guzzi

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross ev
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Moto Guzzi V9 Roamer Terbaru di Oto

Oto
  • Moto Guzzi V9 Bobber & Roamer Review
    Moto Guzzi V9 Bobber & Roamer Review
    29 Sep, 2016 . 9K kali dilihat
Tonton Video Motor Moto Guzzi V9 Roamer

Tren Cafe Racer

Artikel Motor Moto Guzzi V9 Roamer dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Zenuar Istanto, 15 Nov, 2024
  • Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Zenuar Istanto, 07 Nov, 2024
  • 14 Perubahan di New Honda Scoopy
    14 Perubahan di New Honda Scoopy
    Bangkit Jaya Putra, 06 Nov, 2024
  • Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Muhammad Hafid, 05 Nov, 2024
  • Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
  • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
  • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
  • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
  • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
  • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
  • First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    Zenuar Istanto, 19 Nov, 2024
  • Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Bangkit Jaya Putra, 03 Sep, 2024
  • First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    Setyo Adi, 01 Jul, 2024
  • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
  • Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Bangkit Jaya Putra, 25 Apr, 2024
  • Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Zenuar Istanto, 16 Okt, 2024
  • Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Zenuar Istanto, 02 Agu, 2024
  • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
  • Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Zenuar Istanto, 27 Jun, 2024
  • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*