Dibanderol Rp 30 Jutaan, Ini Keunggulan Honda ADV150

Dibanderol Rp 30 Jutaan, Ini Keunggulan Honda ADV150

Honda ADV150 hadir memberikan pilihan baru di segmen skutik premium 150 cc. Dengan harga Rp 30 jutaan, cukup banyak penawaran untuk calon pembeli. Meliputi desain, fitur, akomodasi hingga kenyamanan berkendara. Berikut keunggulannya:

1. Desain

Meski terkait dengan selera, tak dipungkiri bahwa PT Astra Honda Motor (AHM) menyajikan desain baru di kelas tempat ADV150 berkompetisi. Tampilan dual purpose yang diusung kentara dengan pembekalan stang telanjang, hingga spakbor belakang cukup menjulang (tinggi).

Khusus area buritan ditunjang pula oleh penerapan suspensi ganda Showa dengan kelengkapan tabung berukuran 350 mm. Keturunan Honda X-ADV ini juga tampil modis melalui pengaplikasian disc brake bergelombang. Tak hanya di belakang, model serupa juga ditemui pada cakram depan. Sektor rem depan juga disandingkan dengan pengereman ABS (anti-lock braking system) untuk tipe ABS-ISS.

2. Fitur

Layaknya motor-motor modern, ADV150 telah dibekali sistem penerangan full LED (lampu depan, sein dan belakang). Plus DRL (daytime running light). Wajar saja karena toh skutik ini bakal diekspor ke beberapa negara.

Suguhan panel meter lengkap menjadi kebutuhan pengendara. Skutik buatan AHM menampilkannya secara digital dengan beragam informasi. Meliputi speedometer, fuel meter, average fuel consumption, instand fuel consumption, odometer, tripmeter, date & time, battery indicator, oli change indicator hingga outdoor temperature.

Lagi-lagi, fitur andalan yang sudah terpasang di skutik Honda nampak di ADV150. Sistem kunci pintar (smart key system), tombol pembuka jok dan tangki bensin disajikan kembali guna memudahkan pemilik.

Idling stop system (ISS) pun bisa ditemui pada ADV150. Tombol pengoperasiannya terletak di stang kiri. Di area ini pula Anda bisa memanfaatkan fitur lampu hazard, ketika dibutuhkan.

3. Akomodasi

Ada konsol boks mungil di bawah stang kiri ADV150. Fungsinya untuk menaruh smartphone atau sarung tangan. Di dalamnya juga sudah tersedia power outlet untuk mengisi ulang daya baterai gawai.

Guna melakoni perjalanan jauh, Honda ADV150 terbilang siap. Itu karena tangki bensin skutik ini sanggup menampung BBM sebanyak 8 liter. Sementara bagasinya memiliki kapasitas 28 liter. Mampu menampung helm full face dan barang-barang seperti jas hujan atau tas.

4. Akselerasi

Telah disebutkan sebelumnya, Honda ADV150 menggunakan basis mesin Honda PCX 150 (SOHC eSP PGM-FI). Namun, AHM menggunakan setelan berbeda di mana torsi ADV lebih besar 0,6 Nm dibanding PCX. Dengan harapan ADV150 lebih lincah ketika bermain di RPM rendah maupun menengah. Sebagai informasi, keluaran tenaga dan torsi ADV 150 adalah 14 hp di 8.500 rpm dan 13,8 Nm pada 6.500 rpm. Sementara Honda PCX 150 memiliki tenaga 10,8 Nm (8.500 rpm) dan torsi 13,2 Nm (6.500 rpm).

5. Ground Clearance

Kalau dilihat dari spek teknis, ground clearance ADV150 paling tinggi di kelas skutik 150 cc. Bahkan, ground clearance 165 mm dan ketinggian jok 795 mm ini sama dengan Yamaha XMax.

Penggunaan ban beda ukuran tentu menjadi salah satu faktor. Honda ADV150 menggunakan ban depan 110/80 – 14 M/C (Tubeless) dan belakang 130/70 – 13 M/C (Tubeless). Ditunjang lagi oleh ukuran suspensi ganda tadi. Dengan begitu, ADV150 layak diajak melahap jalanan dengan kontur tidak rata. Ditambah, penyematan ban pola semi dual purpose. (Ary/Odi)

Baca Juga: First Ride Honda ADV150: Bodi Kekar Tapi Lincah

Contents

Ary Dwinoviansyah

Ary Dwinoviansyah

Ary Dwinov, begitu ia biasa disapa, punya segudang pengalaman di bidang jurnalistik. Khususnya bidang otomotif roda dua. Karena itu, tidak heran kalau ditanya soal motor, ia akan dengan lancar dan senang hati menjelaskan. MotoGP adalah salah satu topik kesukaan pria beranak satu ini. Meski dia suka betul dengan motor besar, tapi untuk sehari-hari skutik Yamaha Nmax jadi tunggangan andalan.

Baca Bio Penuh

Model Motor Honda

  • Honda Vario 125
    Honda Vario 125
  • Honda Scoopy
    Honda Scoopy
  • Honda Beat
    Honda Beat
  • Honda PCX160
    Honda PCX160
  • Honda Beat Street
    Honda Beat Street
  • Honda CRF150L
    Honda CRF150L
  • Honda Stylo 160
    Honda Stylo 160
  • Honda Vario 160
    Honda Vario 160
  • Honda ADV 160
    Honda ADV 160
  • Honda Supra GTR 150
    Honda Supra GTR 150
Harga Motor Honda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross ev
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Honda ADV 150 Terbaru di Oto

Oto
  • Honda ADV 150 | Test Ride | Nanjak Di Bali! Sanggup? | OTO com
    Honda ADV 150 | Test Ride | Nanjak Di Bali! Sanggup? | OTO com
    07 Sep, 2019 .
  • Honda ADV 150 | First Ride | Beda Rasanya Sama PCX? | OTO.Com
    Honda ADV 150 | First Ride | Beda Rasanya Sama PCX? | OTO.Com
    23 Jul, 2019 .
  • Honda ADV 150 | First Impression | Apa Kelebihannya? | GIIAS 2019 | OTO.com
    Honda ADV 150 | First Impression | Apa Kelebihannya? | GIIAS 2019 | OTO.com
    22 Jul, 2019 .
Tonton Video Motor Honda ADV 150

Tren Scooter

  • Yang Akan Datang
  • Kymco AK 550
    Kymco AK 550
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW C Evolution ev
    BMW C Evolution
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron T-Rex ev
    Polytron T-Rex
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron EVO ev
    Polytron EVO
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Cygnus X
    Yamaha Cygnus X
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Scooter Yang Akan Datang

Artikel Motor Honda ADV 150 dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature
  • Astra Honda Motor Beri Sinyal Peluncuran ADV 160?
    Astra Honda Motor Beri Sinyal Peluncuran ADV 160?
    Bangkit Jaya Putra, 22 Jun, 2022
  • Honda Daftarkan Paten Skutik Tualang ADV, Bakal Pakai Mesin Vario 160 cc?
    Honda Daftarkan Paten Skutik Tualang ADV, Bakal Pakai Mesin Vario 160 cc?
    Anjar Leksana, 13 Jun, 2022
  • Bisa Jadi Inspirasi Modifikasi, Honda Dream Ride Project Garap ADV150
    Bisa Jadi Inspirasi Modifikasi, Honda Dream Ride Project Garap ADV150
    Anjar Leksana, 29 Mar, 2022
  • Honda ADV150 Jadi Skutik Resmi MotoGP Mandalika
    Honda ADV150 Jadi Skutik Resmi MotoGP Mandalika
    Anindiyo Pradhono, 04 Feb, 2022
  • Honda Segera Luncurkan Skutik Tangguh ADV350, Spesifikasi Sudah Terkuak
    Honda Segera Luncurkan Skutik Tangguh ADV350, Spesifikasi Sudah Terkuak
    Anjar Leksana, 24 Nov, 2021
  • Menimbang Kehebatan Dua Skutik Anomali, Pilih Yamaha All New Aerox atau Honda ADV150?
    Menimbang Kehebatan Dua Skutik Anomali, Pilih Yamaha All New Aerox atau Honda ADV150?
    Helmi Alfriandi, 03 Nov, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*